Kalian pernah berpikir nggak, setiap pasangan kekasih di dunia ini kadang nggak adil buat kita. Ganteng sama cantik, gagah sama seksi, kaya sama kaya. Atau begini, cowok ganteng miskin sama cewek jelek, tapi kaya. Atau sebaliknya, cewek cantik miskin sama cowok jelek, tapi kaya. Nah, loh? Sampai di sini kalian bisa mikir nggak, ada kejanggalan yang sangat kentara dari ciri pasangan yang aku sebutkan? Kalau kalian masih belum mengerti, coba kalian lihat di salah satu tempat yang sangat terlihat jelas. Mall! Ya, Mall!! Di mall, kalian bisa lihat ratusan pasangan yang berjalan beriringan dan bergandengan tangan. Dari sekian banyak pasangan coba kalian perhatikan, yang memiliki tingkat kepercayaan diri tinggi itu siapa?
Last Updated : 2021-10-19 Read more