Dia menghampiri Jiu Long, memukul pelan, Jiu Long jatuh pingsan.Gwangsin berteriak, terkejut. Dewi Obat tertawa, "Dia cuma pingsan supaya aku leluasa memeriksa." Dia meraba nadi, dada dan punggung. Wajahnya memucatIa menjauh dari Jiu Long. Ia kembali mendekat, memeriksa mata, telinga, hidung dan mulut Jiu Long. "Gila, ini tak mungkin!" Ia menempelkan telinga di dada Jiu Long. Matanya berkejap-kejap, menatap langit. Ia menggeleng kepala. "Mana bisa ada kejadian seperti ini. Dia sudah kehilangan seluruh tenaga cadangan, tapi aneh dia tidak mati!"Setelah memeriksa, Dewi Obat menyadarkan Jiu Long, menanyakan asal kejadiannya mendapat luka separah itu. Jiu Long menceritakan seluruhnya. Dewi Obat diam tak bersuara, keningnya berkerut. Ia berpikir keras. Dalam hati, ia tidak yakin bisa menyembuhkan Jiu Long."Akan kutolong sebisanya, kelihatannya lukamu sangat parah. Kamu dihantam pukulan dingin yang merasuk sampai di bagian paling dalam tubuhmu. Sulit disemb
Last Updated : 2022-10-06 Read more