Home / Fantasi / Selubung Memori / Chapter 201 - Chapter 210

All Chapters of Selubung Memori: Chapter 201 - Chapter 210

595 Chapters

200. FOTO #7

Sebenarnya gagasan merayakan kemenangan ini sempat ditentang seorang kandidat baru. Tanpa mengonfirmasi pun, aku tahu dia teman baik kandidat baru yang gugur di pertempuran padang rumput. Dia sungguhan emosi ketika mendengar ada pesta perayaan kemenangan, padahal rekan terdekatnya sudah mengorbankan diri bahkan ketika tidak mau berkorban. Dia bilang itu gagasan yang tidak adil—meski menurut beberapa orang, setidaknya menurut Dalton, “Dia sendiri juga tidak mengerti konsep adil dan tidaknya dalam pertempuran.”Kara meminta kasus anak ini ditangani dirinya sendirian, dan kubilang kalau lebih baik tidak menghiraukannya karena—toh, hanya satu orang dan dia bahkan masih kandidat baru yang belum mengerti sepenuhnya budaya Padang Anushka.Namun, Kara menimpal dengan berkata, “Justru anak-anak yang merasa tidak adil ini yang punya potensi memihak musuh, Nak. Tugas kita melindungi para penghuni—anak ini salah satu yang perlu kita lindungi. Ti
last updateLast Updated : 2022-10-09
Read more

201. KABUT PUTIH #1

Malam itu kami berkemah di depan area asrama—meski tidak bisa benar-benar disebut kemah karena yang kami lakukan hanya terbaring begitu saja di depan asrama. Barangkali bisa dibilang jiwa idiot ini sudah tidak tertolong lagi—bahkan tersebar di penghuni cowok. Sudah jelas ada kasur di asrama, tetapi lebih memilih berbaring di atas tanah dengan selimut.Seingatku, terakhir orang yang tidur itu Yasha. Dia sepenuhnya mengantuk setelah kami berbincang bagaimana dia menyukai Ellen—ya, dia curhat—dan aku mendengarnya berkata, “Aku bersyukur.”“Kau mengantuk.”“Ya.” Matanya sudah hampir terpejam. “Kau tidak tidur?”“Belum mengantuk.”Ketika dia mulai berbaring, hanya butuh hitungan detik sampai dia terlelap. Hampir semua cowok juga begitu—menyisakan aku dan asap kecil di atas abu-abu pembakaran. Aromanya masih dipenuhi bahan mentah bakar. Cahaya sudah hilang, hanya be
last updateLast Updated : 2022-10-11
Read more

202. KABUT PUTIH #2

Aku baru menggantung pedang perunggu ketika terdengar ketukan tiga kali. Arahnya dari pintu belakang. Satu-satunya yang mengetuk pintu belakang di awal pagi—yang bahkan masih kelihatan sedikit matahari—hanya satu. “Ada waktu?” tanya Reila, ketika aku membuka pintu. “Untuk waktu sepagi ini, iya,” jawabku. “Kau sudah bangun?” “Lebih tepatnya, aku tidak tidur. Boleh aku minta waktumu?” Tentu saja aku mengerutkan kening. Dia tidak pernah sopan sebelumnya—dan bila aku mengingat apa yang dibicarakan Bibi tentang orang yang sudah bangun dan melihatku bicara sendiri pada bunga, baru kupikirkan yang paling masuk akal cuma Reila. Barangkali dia melihatku, berpikir aku sudah gila. “Tentu,” kataku. “Kenapa?” Sayangnya, Reila tidak segera menjawab. Dia hanya berdiri, mengalihkan pandangannya sejenak ke bawah, lalu ke jendela Gerhaku, lalu ke jaring laba-laba kecil, lalu ke engsel pintu, baru akhirnya padaku lagi. “Temani aku menyepi di danau, mau tidak?” “Boleh saja.” Itu membuat Reila te
last updateLast Updated : 2022-10-13
Read more

203. PANDORA #1

Kesadaranku kembali, tetapi tubuhku tidak bisa bergerak.Mataku bahkan tidak bisa terbuka. Aku bisa berpikir, tetapi tidak ada tanda-tanda kesadaranku benar-benar telah menguasai tubuhku kembali.Jadi, tidak ada yang terlihat, kecuali gelap. Bahkan tidak ada yang mampu kurasakan. Aku bahkan tidak bisa merasakan tubuhku sendiri. Rasanya seperti tidak memiliki tubuh. Meskipun menggerakkan jari, tidak terasa sensasi motorik dalam tubuhku bekerja. Kesadaranku bak terombang-ambing tanpa raga.Kepalaku mulai bertanya-tanya. Apa yang sebenarnya terjadi?Jadi, kepanikan tiba-tiba memenuhi benakku. Sensasi seolah aku akan mati.Namun, sebelum sensasi itu semakin menguat, sesuatu seperti mulai tiba di kepalaku. Aku mulai bisa mendengar sesuatu.“—kau tidak berperasaan.”Suara wanita. Suara familier dalam mimpiku.“Kalau Al sampai dengar itu, dia takkan memaafkanmu,” lanjutnya.“Aku memperingatim
last updateLast Updated : 2022-10-15
Read more

204. PANDORA #2

Tidak ada waktu merenung, pergantian tempat berubah sangat cepat.Sekarang aku melihat padang rumput. Banyak orang berkumpul seolah akan melepas kepergian misi seseorang. Aku menoleh. Ibu membawa ransel besar, bicara dengan Bibi. Kemudian pria—sungguh, berkarisma, terlihat bisa diandalkan seolah bila aku satu misi dengannya ke alam liar, aku tidak perlu khawatir apakah aku bisa kembali atau tidak—sedang bicara dengan Kara versi janggut lebih pendek. Mereka seperti teman lama, dan pria itu menggendong adikku—aku masih tidak percaya itu Reila. Maksudku—Reila? Reila yang itu?Kuputuskan menyingkirkan gagasan itu.Setidaknya, pria yang menggendongnya, itu Ayah.Sekarang aku mengerti bagaimana Kara menyebut Ayah orang yang mampu merayu banyak cewek. Maksudku, secara teknis, dia seribu lebih bersinar dariku. Aku berani sumpah umurnya bukan dua puluh, tetapi dia terlihat jauh lebih muda seolah tidak pernah berumur. Atau kurasa keluargaku
last updateLast Updated : 2022-10-17
Read more

205. PANDORA #3

Penglihatan berikutnya, aku ada di halaman belakang rumah.Halaman belakang sebenarnya tidak bisa disebut halaman belakang. Tidak ada langit terlihat. Kalau pun ada langit, hanya gedung-gedung raksasa dan langit yang mirip kubah. Sesuatu seperti membungkus wilayah ini dengan tanah.Namun, sejauh yang kulihat, halaman belakang ini tetaplah milik Ibu.Masih ada bunga-bunga hias, meski tak terlihat segar seperti di ladang. Ada beberapa bunga yang justru mekar seolah tidak peduli pada matahari. Rumah kami cukup berdempetan dengan rumah sebelah, sehingga halaman belakang tidak terasa lapang seperti halaman belakang di Padang Anushka. Halaman belakang kami agak terasa sempit karena dikelilingi pagar tinggi dan sulur tumbuhan alami.Ibu terlihat di selasar, duduk bersama Reila, mengaduk minuman dingin—melihat ke halaman belakang. Reila menggenggam boneka.Sementara aku, bermain lempar tangkap bola bersama Ayah di kejauhan.Ayah bilang, &ldquo
last updateLast Updated : 2022-10-19
Read more

206. PANDORA #4

Setidaknya, terbesit ingatan di depanku, bagaimana Ibu sempat bicara empat mata denganku, dan suasananya sangat serius. Sepertinya kami sehabis menyiram bunga. Di dekat kami ada ember kosong dan selang memanjang. Reila tidak ada di mana-mana. Ibu duduk di selasar, aku duduk di sebelahnya menyantap apel.“Forlan pernah merasakan hal aneh, tidak?” tanya Ibu.“Hal aneh bagaimana?” balasku.“Seperti Forlan bisa melakukan sesuatu yang semestinya Forlan tidak bisa melakukannya—seperti... aduh, bagaimana cara Ibu mengatakannya, ya?”“Maksudnya, seperti yang botol terbang?”Ibu mendesah, tampak sulit membenarkan. “Salah satunya.”“Tapi kata Ayah itu sulapnya Ayah,” protesku.“Iya, itu cuma sulap Ayah,” Ibu buru-buru mengoreksi. “Tapi Forlan pernah tiba-tiba lihat sulap Ayah, kecuali yang kemarin, tidak?”“Hm,” tampaknya aku
last updateLast Updated : 2022-10-21
Read more

207. PANDORA #5

Gang itu benar-benar membangkitkan kenangan mimpi lama.Suasananya persis sama. Sekarang aku mengerti itu bukan hanya mimpi. Itu masa lalu yang bangkit dalam mimpi. Anak gembrot itu tampak di belakang anak tinggi, melempar batu ke tempatku. Tidak ada yang kena. Terutama ketika aku bisa menghindarinya. Tampaknya permainan lempar tangkap bola berguna untuk situasi semacam ini. Aku mengerti sebenarnya Ayah hanya ingin membuatku siap sejak sangat dini—dengan cara paling halus yang bisa kuterima—yang mungkin tidak bisa dimengerti Ibu.Jadi, karena semua batu bisa dihindari dengan mudah. Kini yang datang tidak lagi batu. Botol, kelereng, sampah bau—apa pun selama bisa dilempar.Jeritan anak gembrot itu yang paling nyaring. “ANAK IBLIS!”“Usir dia dari sini!” sambut anak yang lain.“Pergi! Anak terkutuk harus pergi!”Tidak ada yang kulakukan. Hanya berdiri tegak.Semua lemparan itu bisa d
last updateLast Updated : 2022-10-23
Read more

208. PANDORA #6

Belakangan aku baru menyadari bahwa jauh sebelum aku tiba di pondok—jauh sebelum aku dijelaskan segala hal tentang pemilik kemampuan—Ibu ternyata sudah menjelaskan semuanya, tentang bagaimana kami tidak normal.Semua dimulai ketika Ibu melarangku tidur sendirian. Ada bagian tubuhku yang masih sulit digerakkan, jadi gagasan tidur sendiri adalah hal terlarang menurut Ibu. Jadi, Ibu tidur di kamarku—entah berapa lama malam berlalu sejak aku babak belur, tetapi pada akhirnya di tengah kegelapan malam yang sunyi, aku bertanya, “Ibu belum tidur, kan? Boleh aku bilang sesuatu?”Ibu terpanggil, langsung menoleh menghadapku. “Kenapa, Sayang?”Hening sejenak, setidaknya beberapa saat ketika mata kami bertautan.“Ibu,” suaraku yang itu lumayan tajam. “Ibu bohong.”“Bohong?” Ibu lumayan terkejut. “Bohong apa?”“Ibu bilang aku tidak boleh bohong, jadi Ibu juga
last updateLast Updated : 2022-10-25
Read more

209. PANDORA #7

Lompatan penglihatan berikutnya terjadi sangat cepat.Rasanya tidak terlihat jauh berbeda. Namun, sesuatu seperti mengambang. Aku melihat Ayah memeluk Ibu, dan seberapa bodohnya aku melihat itu, aku tahu Ibu seperti melarang Ayah melepasnya.Tampaknya kami sudah tidak di rumah yang terakhir kulihat. Kali ini kami di tempat yang jauh lebih bercahaya, seolah di luar ruangan ini, matahari bersinar menembus kubah tanah. Dan aku duduk dengan Reila. Reila menatap Ayah dan Ibu yang tengah berpelukan, memeluk boneka kuning, sembari termenung.Pada akhirnya, Ayah melepas pelukan, berhasil meyakinkan Ibu.Baru kusadari di dekat mereka ada orang yang familier: Kara. Jadi, selepas memeluk Ayah, Kara langsung berusaha menenangkan Ibu.Ayah menghampiriku. “Forlan, jaga Ibu dan Reila, oke?”Pertanyaan pertamaku langsung tajam. “Kapan Ayah pulang lagi?”“Secepatnya,” janji Ayah. “Kara butuh bantuan Ayah. Bila
last updateLast Updated : 2022-10-27
Read more
PREV
1
...
1920212223
...
60
DMCA.com Protection Status