Nyonya Kaya Itu Hanya Lulusan SMA

Nyonya Kaya Itu Hanya Lulusan SMA

last updateLast Updated : 2024-01-05
By:   Rias Ardani  Completed
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel18goodnovel
9.2
11 ratings. 11 reviews
60Chapters
6.5Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
Leave your review on App

Hanya karena lulusan SMA, Nara Kamila tidak mendapat restu calon mertuanya. Ia bahkan dihina dan dipermalukan begitu parah. Dalam hati, ia berjanji akan membuktikan bisa kaya walau tidak kuliah. Meski sulit, untungnya, kebaikan hati Nara membawanya mengenal Nenek Asia yang berasal dari keluarga konglomerat ternama. Walau bawel, Nenek itu begitu menyayangi Nara, bahkan menyuruh Angkasa Tantaka, sang cucu yang terkenal sebagai pengusaha muda berbakat, untuk membantu Nara bangkit. Lantas, bagaimana kisah Nara? Apakah orang-orang yang menghinanya dulu akan menyesal?

View More

Latest chapter

Free Preview

Kejutan Tak Menyenangkan

"Nara Kamila, kamu dan anakku bagaikan langit dan bumi! Keluarga kami tidak akan memberikan restu sampai kapan pun. Jadi, kami mau hubungan kalian berakhir sekarang."Bagaikan petir menyambar tepat di ulu hati, ucapan Ibu dari Abimanyu itu sukses membuatku diam terpaku di atas sofa mahal milik keluarga pria itu.Rasanya, tidak ada masalah sama sekali sebelumnya. Tepat jam empat pagi, aku sudah datang ke rumah besar ini–membawa berbagai macam bahan makanan yang sore kemarin kubeli, memasaknya, dan menatanya dengan rapi. Bahkan, aku membantu merapikan rumah dalam rangka penyambutan kekasihku yang baru pulang dari luar negeri. Sebenarnya, ada apa ini? “Bu–”Belum sempat aku berbicara, Ibu dari kekasihku itu memotong ucapanku, "Kamu itu hanya lulusan SMA, Nara. Berbeda dengan Abimanyu yang lulusan S1 dari luar negeri dan penerus perusahaan Papanya nanti.” “Kami sendiri bingung denganmu. Keluargamu kan bisa dikatakan mampu, tapi kenapa kamu cuma lulusan SMA? Belum lagi, kamu cuma kerj...

Interesting books of the same period

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

user avatar
ARSA2092 Ramdani
lanjut thor certanya seru
2023-09-03 15:40:17
0
default avatar
lovelinamiss
up up up up up
2023-07-10 15:32:24
1
user avatar
Rias Ardani
Teman2 pembaca, maaf jika cerbung ini agak lambat update nya, mohon pengertiannya ya.
2023-07-05 11:49:26
0
default avatar
nurfitriah202021
Wah keren selalu
2023-06-28 17:32:28
1
default avatar
lovelinamiss
lanjutkan Kakaka otor
2023-06-28 15:59:02
1
user avatar
Rias Ardani
Terimakasih teman- teman pembaca, semoga kalian senang dengan novelnya
2023-06-24 17:51:44
1
default avatar
arkaramdani26
semoga nara mendapatkan kebahagiannya melalui nenek asia.
2023-06-24 17:41:40
1
default avatar
nurfitriah202021
Lanjutkan kakak.
2023-06-24 17:21:25
1
default avatar
lovelinamiss
ceritanya menyesakkan hati
2023-06-24 17:19:27
1
default avatar
lovelinamiss
Bangkit Nara kau harus balas para pengkhianat itu
2023-06-24 17:19:16
2
user avatar
Melisa Sa
udhau tamat nch baca lama" ceritanya agak ngawur, masa dia tega sm anak kandungnya sendiri kaya ga peduli sama anaknya.. mana dia ga bisa jelasin ke suaminya klw dia di jebak, udh gitu emk dia udh selesaikah sm suaminya udh suaminya baik tp dia ya begitu...
2024-12-05 15:59:03
0
60 Chapters
Kejutan Tak Menyenangkan
"Nara Kamila, kamu dan anakku bagaikan langit dan bumi! Keluarga kami tidak akan memberikan restu sampai kapan pun. Jadi, kami mau hubungan kalian berakhir sekarang."Bagaikan petir menyambar tepat di ulu hati, ucapan Ibu dari Abimanyu itu sukses membuatku diam terpaku di atas sofa mahal milik keluarga pria itu.Rasanya, tidak ada masalah sama sekali sebelumnya. Tepat jam empat pagi, aku sudah datang ke rumah besar ini–membawa berbagai macam bahan makanan yang sore kemarin kubeli, memasaknya, dan menatanya dengan rapi. Bahkan, aku membantu merapikan rumah dalam rangka penyambutan kekasihku yang baru pulang dari luar negeri. Sebenarnya, ada apa ini? “Bu–”Belum sempat aku berbicara, Ibu dari kekasihku itu memotong ucapanku, "Kamu itu hanya lulusan SMA, Nara. Berbeda dengan Abimanyu yang lulusan S1 dari luar negeri dan penerus perusahaan Papanya nanti.” “Kami sendiri bingung denganmu. Keluargamu kan bisa dikatakan mampu, tapi kenapa kamu cuma lulusan SMA? Belum lagi, kamu cuma kerj
last updateLast Updated : 2023-06-13
Read more
Hanya Seorang Diri
“Hahahaaa ....Selamat, anak mama tersayang!”Aku masih saja mendengar suara tawa penuh kebahagiaan dari luar kamarku yang memang bersebelahan dengan milik Mouren–anak yang dibawa ibu tiriku. Hal ini menarikku kembali ke masa lalu. Saat aku berusia 9 tahun, Ibuku meninggal dan Ayah resmi menikahi Mama Lida tak lama setelahnya. Hanya butuh waktu lima bulan, Mama Lida dan Mouren datang ke rumah ini–membawa perubahan besar di hidupku. Aku bagaikan anak yang tidak terurus, tidak diperhatikan, dan sering diacuhkan. Namun, aku ikhlas dan berlapang dada karena tahu jika melawan pun, akan percuma. Dulu, aku pernah juara 2 dan Mouren juara 1, tetapi hanya dia yang mendapatkan selamat. Mereka menulikan telinga atas pemberitahuanku mengenai pencapaianku. Kuakui Mouren yang merupakan blasteran Indonesia dan Jerman itu cukup cantik dan juga lumayan pintar. Mungkin, sebab itulah, Ayah dan Mama Lida, memprioritaskan pendidikannya dari awal hingga kini. Perih, jika kuingat masa itu. ‘Kupiki
last updateLast Updated : 2023-06-14
Read more
Mencoba Bangkit
"Apa? Kamu sama Abimanyu putus, karena masalah pendidikan kamu yang hanya sampai SMA?" pekik Siska, sahabat baikku, setelah aku selesai bercerita.Hari ini, di sebuah taman kecil di pinggiran kota, aku memang menemuinya untuk curhat. Aku tak tahu harus merespons apa, selain menunduk sambil mengangguk. "Kurang ajar sekali keluarga itu! Mentang-mentang mereka kaya, seenaknya mereka buang kamu? Padahal, mereka menjadikan kamu pesuruh mereka,” ucapnya membara, “Apa kata aku, Ra?! Keluarga mereka itu cuma manfaatin kamu ...." "Kupikir mereka hanya mengujiku selama ini, memberiku begitu banyak kerjaan, dan selalu meminta tenagaku semau mereka. Tapi, aku nggak nyangka, mereka sebenarnya tidak suka padaku." Siska tampak mengepalkan tangannya. Nampak binar amarah terlihat di matanya. "Brengsek! Seenaknya saja mereka menginjak harga diri kamu, Ra?! Aku nggak rela jika kamu diginikan!” ucapnya dengan nada tinggi. Sahabatku itu bahkan tersenggal menahan emosi. Dia diam beberapa saat sebelu
last updateLast Updated : 2023-06-17
Read more
Jatuh Kembali
Aku tertegun."Tapi Mama Lida mengambil uang tabunganku, Yah. Uang itu mau aku gunakan untuk buka usaha," jawabku dengan suara serak. "Mama kan cuma pinjam, masa nggak boleh?" sahut Mama Lida. "Aku perlu uang itu, tolong kembalikan," pintaku dengan nada memohon. "Sudah-sudah, perkara uang saja kamu ributkan. Memangnya, berapa uang kamu yang Mama Lida pakai?" tanya Ayah. "Di dalam ATM itu, ada uangku 50 juta, Yah. Hasil tabunganku selama bekerja beberapa tahun ini. Aku rela menahan segala keinginanku untuk berbelanja demi bisa membuka usaha. Tapi, Mama Lida diam-diam mengambil uangku dan menggunakannya tanpa izinku," ucapku panjang lebar. Ayahku tampak membelalak kala mendengar nominalnya. Sepertinya, ia tak menyangka jika aku dapat menabung sebanyak itu. "Ini demi Mouren, Yah. Keluarga calon suaminya akan datang malam ini. Mama cuma ingin menyambut mereka dengan hidangan terbaik dan menunjukkan pada mereka bahwa kita layak menjadi keluarga. Karena mereka orang kaya, Mama nggak m
last updateLast Updated : 2023-06-17
Read more
Mandiri
"Benar sekali, kami datang kemari, ingin melamar Mouren, untuk menjadi istri Abimanyu."Bukan pria itu yang menjawab, tetapi sang ibu–yang selalu berpenampilan glamor dengan gaya angkuh itu–menjawab. Ia menatapku dengan tatapan mengejek. Sungguh, aku tidak tahu harus bereaksi seperti apalagi. Rasanya sakit, hancur. Aku merasa ditipu dan dibodohi selama ini. Kutatap kembali Abimanyu yang tak merasa bersalah sama sekali dan hanya menatap tidak peduli. "Sayang ...." Suara Mouren terdengar dari dalam. Wanita blasteran itu langsung berjalan keluar dan menyapa keluarga Abimanyu. "Hei, kamu cantik sekali malam ini," puji wanita paruh baya yang ada di dekatiku ini, ketika Mouren bersalaman dan mencium tangannya. Semua tersenyum ramah pada Mouren, seakan-akan mereka tidak peduli dengan keberadaanku, yang masih diam terpaku di dekat mereka. "Calon besan, mari masuk," seru Mama Lida, yang menyusul Mouren keluar. Melihat itu, emosiku mendidih. Luar biasa sekali sandiwara keluarga-kel
last updateLast Updated : 2023-06-19
Read more
Memaksa Ikut
Dengan bantuan beberapa orang di sekitar, aku membawa Nenek asing itu ke Puskesmas terdekat yang cukup besar. Hal ini dikarenakan jarak rumah sakit sepertinya terlalu jauh.Pikiranku seketika menjadi kacau kala melihat jam sudah menunjukkan 8 pagi lewat 30 menit."Shitt, aku sudah terlambat 30 menit," gumamku.Kuperhatikan perawat dan dokter yang sedang keluar dari ruang UGD. Mereka mengatakan, jika Nenek itu baik-baik saja. Ia pingsan karena terlalu terkejut."Jadi, Anda bisa tenang dan menyelesaikan biaya administrasinya. Terima kasih." Deg! Seketika, aku bingung harus bagaimana. Uang saja, aku tidak punya. Lantas, bagaimana aku harus membayarnya?Entah kenapa hidupku menjadi semakin rumit saja. Kuhubungi Zaskia, untuk meminjam uangnya. Aku juga terpaksa harus izin dari tempat kerja, karena tidak bisa masuk kerja hari ini."Zas, bisakah aku pinjam uang. Maaf sebelumnya, jika aku terus membuat kamu repot, aku perlu sekali untuk membayar administrasi.""Perlu berapa?" tanya Zaskia
last updateLast Updated : 2023-06-22
Read more
Pertemuan Kedua
Aku menarik napas panjang sebelum mengangguk.Nenek yang namanya saja belum kuketahui itu tampak berbinar. Ada sedikit rasa haru di hati melihat itu.'Ya Allah, mau tidak mau, aku terpaksa membawa Nenek asing ini ke rumah kontrakkan Zaskia,' batinku, 'semoga sahabatku itu mau mengerti kondisinya.'*******Di rumah kontrakan Zaskia, aku pun merapikan tempat tidur dan meminta Nenek asing itu untuk beristirahat.Setelahnya, aku menyiapkan makan malam dan memastikan Nenek itu menghabiskannya.Lama aku terdiam sampai aku melihat Zaskia tampak bingung melihat Nenek asing itu sedang makan."Ha--lo?" sapanya sedikit terjeda.Aku menatap Zazkia dengan senyum tak enak.Dari lirikan mata, aku menyadari sahabatku yang baru pulang kerja itu memintaku masuk ke dalam kamarnya."Kita nggak kenal dia siapa, Ra," ucap Zazkia membuka percakapan, "kok kamu bisa-bisanya membawa dia ke sini?"Perempuan itu nampak sekali tidak senang dengan keputusanku ini yang membawa Nenek itu.Perasaanku semakin tidak en
last updateLast Updated : 2023-06-22
Read more
Dipecat
Bab8"Kamu datang kemari? Nenek pikir kalian tidak akan mau perduli lagi. Entah wanita tua ini mati atau apalah itu," ucap nenek asing tadi, pada lelaki yang mengaku cucunya.Aku dan Zaskia hanya bisa terdiam, dengan jarak yang tidak begitu jauh dari kamarku. Kami tidak berani mendekat."Nenek, tolong jangan seperti ini. Seluruh keluarga besar kita sedang kebingungan mencari keberadaan Nenek. Dan tidak seharusnya, Nenek ikut orang asing begitu saja," ujar lelaki itu."Meskipun dia orang asing, dia begitu tulus menolong wanita tua sepertiku ini. Bukannya kalian senang, jika aku tidak ada di rumah lagi? Kalian sendiri yang mengatakan, semakin tua aku semakin cerewet dan menyusahkan.""Nek, maafkan ucapan Kelvin. Nenek tahu sendiri, dia mewarisi sifat Ibu. Sebaiknya kita pulang ya, Nek. Kasihan Papa, dia sangat khawatir dengan hilangnya Nenek," bujuk lelaki itu."Nenek tetap mau di sini saja," jawab Nenek asing itu.Zaskia menoleh ke arahku."Jika tuan Angkasa marah, aku bisa kena imbasn
last updateLast Updated : 2023-06-24
Read more
Ke rumahnya
Bab9"Nara, kamu ...." lelaki yang menjadi atasan di toko tempatku bekerja itu terkejut, karena aku membuka pintu ruangannya tiba- tiba.Ceroboh sekali aku ini, kupikir dia sedang berbicara dengan seseorang di dalam ruangannya. Ternyata, dia berbicara melalui panggilan telepon.Sebab nampak di tangannya, sedang memegang telepon yang masih terlihat kontak panggilan seseorang."Tidak sopan sekali," gerutunya."Maaf jika saya tidak sopan. Saya kemari ingin meminta kejelasan, kenapa saya tiba- tiba dipecat begitu saja, tanpa ada alasannya," ujarku dengan tegas."Terserah saya mau memecat kamu dengan alasan apapun. Lagi pula, kamu hanya pekerja lepas, tidak ada kontrak yang mengikat kamu di toko ini, jadi saya bebas mau memecat kamu kapanpun.""Setidaknya berikan saya alasannya, apa yang membuat Bapak tega, memecat saya begitu saja," jawabku lagi."Karena saya tidak ingin kamu ada di toko ini lagi, puas?" Kalau sudah begini jawabannya, akan sangat percuma aku bicara lagi. "Baiklah, terim
last updateLast Updated : 2023-06-24
Read more
Tahu diri?
Bab10"Kenapa? Kamu keberatan dengan keputusan Nenek?" tanya Nenek Asia pada pak Angkasa.Lelaki itu terdiam, dan hanya menarik napas berat."Jika kamu keberatan, biar Nenek pindah dari rumah ini, dan tinggal bersama Nara di kontrakkannya," ujar Nenek Asia lagi."Nek, dia ini orang asing, kita belum mengenal dia sepenuhnya, apa tidak terlalu berlebihan, membawanya tinggal di rumah ini?" Lelaki itu benar, aku hanya orang asing yang baru Nenek Asia kenal, aku paham akan kekhawatiran yang di rasakan pak Angkasa."Pak Angkasa benar, Nek. Sepertinya saya tidak perlu tinggal di sini, biarkan saya tinggal bersama Zaskia saja, ya," pintaku pada Nenek dengan lembut."Tidak masalah, asalkan kamu izinkan saya, tinggal bersama kamu ...."Aku menjadi bingung seketika, secara Zaskia pasti keberatan dengan hal ini, bagaimana mungkin aku membuat keputusan yang selalu membuat Zaskia tidak nyaman."Nenek, jangan menyusahkan wanita ini. Hidupnya saja sudah susah, jangan kita tambahi lagi," tegur pak An
last updateLast Updated : 2023-06-28
Read more
DMCA.com Protection Status