Home / Pernikahan / Dimanja Suami Pembawa Sial / Chapter 51 - Chapter 60

All Chapters of Dimanja Suami Pembawa Sial: Chapter 51 - Chapter 60

188 Chapters

Bab 51

Tiffany menganggukkan kepala dengan wajah tersipu, "Jadi, apa Kakak punya rekomendasi kerja paruh waktu yang bagus?"Garry mendongak untuk melihat sekilas papan nama di depannya. "Kita sudah sampai. Makan dulu baru dibicarakan lagi."Tiffany terpaksa mengangguk dan mengikutinya masuk. Saat sedang makan, dia terlihat agak tidak fokus. Pikirannya terus teringat pada kejadian saat makan malam terakhir bersama kakak kelasnya. Terakhir kali dia makan malam dengan kakak kelasnya, Sean langsung mengetahuinya.Apakah kali ini dia juga akan mengetahuinya? Apakah dia akan melakukan hal yang sama seperti terakhir kali, meneleponnya dan mengirim orang untuk membawanya pulang?Sepanjang makan malam, Tiffany tidak menerima kabar apa pun dari Sean meski sudah merasa was-was."Karena kamu belajar keperawatan, aku bisa rekomendasikan kamu untuk kerja paruh waktu sebagai perawat di sebuah panti jompo," kata Garry setelah makan. "Kebetulan aku punya teman yang kerja di panti jompo itu. Di sana banyak low
Read more

Bab 52

Sebagai seorang anak buangan dari Keluarga Tanuwijaya yang telah ditinggalkan selama bertahun-tahun, Sean sudah lama kehilangan harga diri di mata orang lain. Bahkan, pernikahannya hanya dihadiri oleh kakeknya, tanpa ada tamu lainnya yang datang."Tapi ....""Aku bukannya nggak mau bantu dia." Sean mengubah posisi dan bersandar dengan nyaman di kursi rodanya. "Setelah dia paham gimana seharusnya hubungan suami istri itu berjalan, saat itulah aku akan membantunya."Sofyan merasa bingung dengan ucapan Sean. Namun, saat melihat wajah pria itu menjadi lebih dingin dan serius, dia sadar bahwa dirinya tidak boleh bertanya lebih lanjut. "Kalau begitu, Tuan masih mau tunggu Nyonya pulang untuk makan malam? Sekarang sudah malam sekali, gimana kalau Tuan makan duluan?"Sean menggeleng. Bibirnya terbuka sedikit dan hanya mengucapkan satu kata, "Tunggu."Panti jompo tempat Tiffany bekerja memiliki aturan bahwa pekerja paruh waktu selesai pada pukul 19:30. Tiffany menghitung bahwa dia masih bisa me
Read more

Bab 53

Sebenarnya sejak tadi siang Garry sudah ingin menanyakan hal ini pada Tiffany. Namun, dia hanya memberi alasan bahwa dia ingin mengikuti kursus memasak. Tiffany benar-benar tidak pandai berbohong.Mana mungkin gadis secerdas dan serajin Tiffany tidak bisa memasak? Tidak akan ada yang percaya dengan kebohongan seperti itu."Aku nggak ada masalah apa-apa kok," sangkal Tiffany senyuman ceria.Garry yang duduk di kursi pengemudi kembali berkata, "Kalau butuh uang, kamu bisa bilang sama aku. Meskipun aku baru kerja beberapa tahun, penghasilanku cukup bagus."Membahas soal ini, Garry tidak bisa menahan diri untuk sedikit pamer, "Mobil ini kubeli dengan uangku sendiri, harganya sekitar 400-an juta. Teman-temanku iri sekali padaku."Tiffany menatapnya dengan kagum, "Kak Garry memang luar biasa. Alangkah bagusnya kalau aku bisa sehebat Kak Garry."Garry tersenyum puas, "Nggak ada yang nggak bisa didapatkan asalkan berusaha. Ngomong-ngomong, Tiffany, kamu belum bilang di mana kamu tinggal."Tiff
Read more

Bab 54

Garry mengangguk. "Ya sudah, daripada nanti suamimu salah paham kalau lihat aku."Setelah melihat mobil Garry pergi, Tiffany baru mengeluarkan ponselnya dan menelepon Rika untuk memberi tahu bahwa dia ditahan di gerbang.Dua menit kemudian, Sofyan yang mengenakan setelan formal muncul di gerbang kompleks. "Nyonya, Tuan menyuruhku untuk menjemput Anda pulang."Mata Tiffany membelalak kaget. Sepertinya sekarang sudah lewat pukul sembilan malam.Sean belum tidur? Seolah-olah menyadari kebingungan Tiffany, Sofyan mengangguk hormat. "Tuan masih menunggu Anda pulang untuk makan malam.""Sudah larut malam begini, dia belum makan?" Tiffany terkejut hingga raut wajahnya agak berubah.Sofyan mengangguk lagi, "Jadi, kalau Nyonya peduli sama Tuan, ayo cepat pulang."Tiffany tidak berani menunda lagi. Dia mengikuti Sofyan dengan langkah cepat menuju vila. Melihat tas ranselnya yang tampak berat, Sofyan menghentikannya dan membantu membawakan tas itu. Keduanya buru-buru meninggalkan pintu gerbang ko
Read more

Bab 55

Tiffany terdiam. Apa pria ini benar-benar ketagihan disuapi olehnya? Dengan tak berdaya, Tiffany terpaksa menunduk dan duduk di dekat Sean sambil mulai menyuapinya. Sean makan dengan perlahan dan elegan, membuat Tiffany merasa kesulitan.Hari ini dia telah bekerja keras di panti jompo, sehingga dia merasa lelah dan kelaparan. Sekarang dia malah harus menyuapi Sean dengan perlahan. Namun sebagai istrinya, sepertinya memang wajar jika Tiffany menyuapinya.Sekitar 20 menit kemudian, Sean akhirnya selesai makan malam. Setelah itu, Tiffany mengambil tisu dan membersihkan sudut mulutnya dengan hati-hati. Wajah Sean yang terlihat dingin dan tegas itu, ternyata terasa lembut saat disentuh.Kulitnya bahkan terasa lebih halus daripada kulit Tiffany. Saking nyamannya, sampai membuat jantung Tiffany berdegup lebih cepat.Setelah beberapa saat, Tiffany meletakkan tisu dan akhirnya mulai makan sendiri. Setelah lelah bekerja seharian dan kelaparan, Tiffany merasa dirinya bisa menghabiskan seluruh mak
Read more

Bab 56

Tiffany sama sekali tidak memahami berita mengenai dunia bisnis. Setelah membacanya sejenak, dia akhirnya terlelap di dipan ranjang. Saat ketiduran, mulutnya masih terus menggumamkan berita yang sedang dibacanya.Tiffany bersandar pada bantal di sampingnya. Sean memandangnya dengan tatapan yang dalam cukup lama, hingga akhirnya dia mengulurkan tangan untuk menyelimutinya. "Suami istri harus saling percaya. Kamu nggak percaya padaku, makanya nggak beri tahu aku semua yang kamu lakukan."Dia mengusap lembut rambut Tiffany, merasa ada jarak di antara mereka. "Kalau kamu nggak bisa percaya dan bergantung padaku sepenuhnya, aku juga nggak akan membiarkanmu tetap berada di sisiku terlalu lama."Sambil menatapnya, ingatan Sean kembali pada belasan tahun yang lalu. Saat itu, dia masih berusia 8 tahun dan sedang duduk di kursi belakang mobil sambil mendengar orang tuanya bertengkar."Kalau kamu percaya padaku, nggak seharusnya kamu diam-diam melakukan hal ini di belakangku!""Aku nggak mau kamu
Read more

Bab 57

Jika ada ranjang di depannya sekarang, Tiffany pasti akan langsung menjatuhkan diri untuk tidur sepuasnya! Setelah bersusah payah menyuapi Sean hingga selesai, barulah dia kembali ke tempat duduknya untuk makan sendiri. Namun selama sarapan, beberapa kali Tiffany hampir saja ketiduran.Begitu sampai di kampus, Tiffany yang biasanya sangat serius mengikuti pelajaran, untuk pertama kalinya merasa ingin tidur di kelas. Dia benar-benar sangat mengantuk. Di kelasnya, tidak banyak mahasiswa yang bisa serius dalam mendengarkan pelajaran sepertinya. Jadi, kalau dia tidur selama satu pelajaran saja, sepertinya tidak masalah, 'kan?Namun, kenyataan tidak seindah yang dia bayangkan. Pelajaran pertama adalah kalkulus. Dosen kalkulus menyuruh Tiffany berdiri dengan tegas, "Di kelas ini, cuma kamu yang benar-benar serius belajar. Sekarang kamu juga mau menyerah? Berdiri dan dengarkan pelajaran! Renungkan kesalahanmu!"Tiffany tidak punya pilihan selain berdiri dalam keadaan setengah sadar dan menden
Read more

Bab 58

Julie merasa sangat kesal. Memang begitulah sifat Tiffany, keras kepala, kolot, dan rendah diri."Kalau begini terus, kamu bisa mati kecapekan," kata Julie."Makanya kamu jangan marah-marah sama aku lagi." Tiffany tersenyum tipis sambil memandang Julie. "Setelah selesai makan nanti, aku masih harus ke panti jompo."Julie mengacak nasi di piring Tiffany dengan kesal sambil berkata, "Kamu bisa santai sedikit nggak? Aku nggak mau hadiri pemakamanmu secepat ini."Tiffany paham bahwa Julie berniat baik. Oleh karena itu, dia memberikan paha ayam dari piringnya kepada Julie. "Sudah, ayo cepat makan. Bukannya kamu masih harus ke kelas nari nanti sore?""Huh!"Setelah selesai makan dengan Julie, Tiffany bergegas naik bus menuju panti jompo. Karena terlalu mengantuk, Tiffany akhirnya ketiduran di bus. Saat terbangun lagi, busnya telah mencapai pemberhentian terakhir.Merasa tidak berdaya, Tiffany terpaksa menusuk punggung telapak tangannya dengan jarum untuk mengingatkan dirinya untuk tidak keti
Read more

Bab 59

Menurut Garry, Tiffany yang menikah dengan pria tua kaya seharusnya hidup dengan kemewahan, bukannya kelelahan seperti ini. Bukankah kata orang, pria tua lebih menyayangi istrinya? Apa suami Tiffany tidak memberinya uang? Atau bahkan memperlakukannya dengan buruk?"Nggak ada yang perlu dipertimbangkan soal sepadan atau nggak," jawab Tiffany dengan lelah sambil bersandar pada kursi mobil. Dia sudah kehabisan energi untuk berbicara, apalagi untuk mengobrol panjang lebar dengan Garry. "Kak, aku terlalu capek. Biarkan aku tidur sebentar."Setelah itu, Tiffany langsung menutup matanya dan dalam sekejap sudah tertidur di kursi penumpang. Dia benar-benar kelelahan. Seharian penuh tanpa istirahat, ditambah dengan kerja keras di panti jompo membuatnya merasa seperti seluruh energinya terkuras habis.Di kursi pengemudi, Garry menatap Tiffany yang tertidur melalui kaca spion. Sebuah perasaan tidak nyaman yang menyelinap di hatinya.Saat hampir tiba di persimpangan menuju Vila Swan Lake, sebuah ke
Read more

Bab 60

Bukan karena Garry terlalu pengecut, melainkan karena mempertaruhkan dirinya demi seorang wanita bersuami seperti Tiffany benar-benar tidak sebanding. Dia menarik napas panjang, kemudian memutuskan telepon dan langsung memutar arah mobilnya menuju Vila Swan Lake.Sementara itu, dari bawah lampu jalan, seorang remaja berpakaian putih yang tersembunyi mendengus dingin. Dia menyimpan pisau lemparnya dan meluncur pergi dengan skateboard-nya....."Ah, lapar sekali ...."Di vila Keluarga Tanuwijaya. Tiffany terbangun karena aroma makanan yang menggugah selera."Kamu sudah bangun?" Suara Sean yang dingin terdengar di telinganya. "Sudah waktunya kamu suapin aku."Tiffany tertegun sejenak sebelum bangkit dari meja. Saat itu, dia sedang duduk di meja makan vila Keluarga Tanuwijaya dan tubuhnya bersandar di atas meja.Dengan mata yang tertutup oleh kain hitam, Sean duduk anggun sambil memegang cangkir teh dan meminumnya dengan perlahan.Tiffany benar-benar kelaparan. "Boleh nggak aku makan dulu
Read more
PREV
1
...
45678
...
19
DMCA.com Protection Status