Arabella tersenyum puas melihat reaksi Sekar. Dia bersorak riang dan menjentikkan jarinya. "Tuh kan, bener tebakan gue! Gak sia-sia dua minggu ini gue merhatiin lo!" Sekar melongo. Bella terkekeh kemudian menggeser duduknya lebih dekat. Gadis itu merendahkan suaranya. "Awalnya gue heran aja di saat semua murid baru pada sibuk nyari temen dan bentuk circle masing-masing, lo malah narik diri. Padahal, ya, lo itu cantik banget, blasteran lagi. Lo tuh gampang banget kalau mau jadi famous meskipun baru kelas sepuluh." 'Bahkan ada foto lo di ponsel kakak gue.' Arabella menambahi dalam hati. "Lo jangan aneh-aneh deh. Gue gak kenal siapa itu kak Evelyn yang lo maksud." Sekar menggelengkan kepalanya kemudian bangkit berdiri. Arabella menahan lengan Sekar. Matanya bertatapan dengan Sekar. "Lo gak perlu bohong. Gue liat sendiri pas Kak Evelyn narik lo ke gudang belakang kemarin. Meskipun gue gak tau apa yang dia lakuin di sana, tapi gue yakin itu pasti bukan sesuatu yang baik, kan?" Sekar m
Last Updated : 2024-02-10 Read more