"Maafkan aku karena datang terlambat. Apakah kau sudah lama menungguku?" tanya William sambil menarik kursi di depan Adriana.Adriana menggeleng lemah sambil mengulas senyum manis. "Saya baru sampai di sini lima menit yang lalu," ucap Adriana pelan.William menyodorkan sebuah amplop coklat berukuran cukup besar pada Adriana. "Semua dokumen, akta tanah, STNK BPKB mobil, dan yang lainnya lengkap ada di dalam sini.""Terima kasih. Saya akan memanfaatkan ini dengan sebaik mungkin," balas Adriana sambil tersenyum simpul. Dia menerima amplop itu, dan memasukkannya ke dalam tas."Aku rasa itu dulu. Selamat malam." William mendorong kursinya, dia bangkit berdiri, lalu mengulurkan tangannya pada Adriana.Adriana ikut berdiri, menyambut uluran tangan itu. Setelah itu William meninggalkan Adriana. Adriana melihat William menghilang, lalu dia terlonjak dan hampir terjengkang ke belakang saat mendapati Daren telah berdiri di sampingnya."Siapa dia? Kekasih barumu?" Daren mengedikkan kepalanya samb
Terakhir Diperbarui : 2023-05-05 Baca selengkapnya