Share

Baju Baru Untuk Istri Dan Anakku
Baju Baru Untuk Istri Dan Anakku
Penulis: Muninggar88

1. Istri Salehah

Aku selalu berdoa semoga diberikan jodoh seorang istri yang shalihah. Itu doaku sebelum akhirnya bertemu dengan Marwah. Wanita yang tiga tahun ini mendampingi perjalanan hidupku dan juga memberikan ku seorang keturunan dari pernikahan kami.

Aku berdoa dan meminta pada Allah sang agar rumah tanggaku bisa berjalan dengan sakinah mawadah warahma. Fiddunya wal akhira. Doaku setelah mendapatkan seorang istri dan berhasil membangun rumah tanggaku.

Namun aku seolah sedang diuji oleh-Nya dengan ujian atas tanggung jawab serta kewajibanku. Ujian yang mengajariku bagaimana cara untuk membagi dan memporsikan kewajibanku di masing-masing tempat. Mana yang harus aku prioritaskan antara keluarga sendiri ataukah istri dan anakku.

Kenyataan yang aku jalani nyatanya membawaku pada persimpangan. Baktiku pada ibuku dan juga kebaikan ku pada saudara kandung ku tidak akan menjadikan aku salah satu umat yabg yang akan lolos begitu saja dari Sirotomustakim-Nya. Sebagai seorang suami dan juga ayah nyatanya aku telah lalai dan mengabaikan orang-orang yang akan aku pertanggung jawaban kelak di hari akhir.

Ternyata ke-abainku ini mendatangkan luka untuk Marwah dan juga Alina---putri kami. Kesabaran yang coba ia pertahankan selama ini tidak membuatku segera sadar. Pergi dari hidupku membawa serta bukti cintaku itu jalannya untuk menyadarkan aku dan memberi pelajaran untukku.

Semoga Allah masih membukakan pintu maaf dan menghapus segala dosaku atas kelalaianku terhadap istri dan juga anakku. Semoga masih ada jodoh di antara kami, aku dan istriku.

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status