“Buktinya, Prily bahkan seolah tidak bisa hidup tanpa dia.”Pram masih tertegun, mencoba mencerna kata-kata Imel. Guna-guna? Dukun? Pram merenung cukup lama dengan tatapan kosong. Hingga Imel berbisik di dekat daun telinganya.“Kalau Mas mau, aku bisa antar ke orang pintar untuk mencari penangkal guna-guna itu.”Setelah beberapa saat, Pram menggeleng pelan, melepaskan diri dari renungannya. "Enggak, Mel. Aku nggak percaya hal-hal begitu. Prily hanya… dia masih kaget kehilangan dua orang yang sangat penting baginya. Pertama, ibunya, Soraya. Sekarang, Puspita pun meninggalkannya. Aku yakin Prily hanya depresi. Nanti aku akan bawa dia ke dokter, aku ingin konsultasi.”Imel terdiam sejenak, lalu menghela napas panjang. Ekspresi kecewa tampak di wajahnya, tetapi ia segera menutupi kekecewaan itu dengan senyum tipis. “Ya, sudahlah, Mas. Aku cuma kasihan saja, sudah terlalu lama melihat Prily seperti ini,” ujarnya lembut.Pram mengangguk sambil menepuk-nepuk punggung Prily yang mulai terl
Terakhir Diperbarui : 2024-11-13 Baca selengkapnya