Semua Bab Perjalanan Dimensi ke Dunia Pengasingan: Bab 11 - Bab 20

100 Bab

Bab 11

Maudy tidak membantu Dafin dan Nirina menjahit kantong wewangian. Dalam perjalanan pengasingan, tidak ada lagi tuan atau nona kaya. Semua orang harus melakukan segalanya sendiri.Dafin mengambil kantong wewangian itu dan pergi meminta petunjuk dari Laksmi. Nirina ragu sejenak, tetapi kali ini dia tidak lagi mengomel atau memaki.Dia mengambil jarum dan benang, lalu mencoba untuk menjahit sendiri. Namun, sesekali matanya melirik ke arah Maudy. Entah apa yang ada di pikirannya.Melihat rombongan masih beristirahat, Maudy mengambil kain lap dan berjalan ke tepi kali. Dia menundukkan kepala dan diam-diam mengeluarkan pasta gigi dan sikat gigi dari ruang ajaib untuk membersihkan diri. Dia benar-benar tidak tahan jika tidak menyikat giginya. Mulutnya terasa sangat tidak nyaman.Tidak jauh dari sana, Sandra juga sedang menciduk air di kali untuk membasuh wajah. Dari sudut matanya, dia melihat Maudy telah selesai bersih-bersih dan menatap permukaan air dengan serius. Tiba-tiba, sebuah ide munc
Baca selengkapnya

Bab 12

Demi menangkap ikan, mereka bahkan tidak mengambil bubur dari petugas pemerintahan. Akhirnya, mereka tidak sarapan dan tidak berhasil menangkap ikan seekor pun. Sungguh sial!Maudy melirik mereka dengan sinis, "Kalian sendiri yang nggak sanggup tangkap ikannya, apa hubungannya denganku? Pria-pria nggak berguna."Kritik pedas Maudy membuat mereka hampir pingsan karena marah. Namun, mereka tidak berani berkelahi dengannya dan terpaksa menahan amarah.Setelah selesai sarapan, rombongan pun melanjutkan perjalanan.Farhan yang dipukuli sepanjang malam, kini tergeletak di tanah dan sama sekali tidak punya tenaga untuk bergerak. Wulan tidak tega menyuruh Mail untuk menggendongnya dan di keluarga Farhan juga tidak ada lagi laki-laki. Dia kemudian menoleh ke arah Dewi.Namun, Dewi tiba-tiba mengeluh dan berjongkok, "Ibu, kakiku terkilir. Aku nggak bisa gendong suamiku.""Dasar wanita sialan. Bukannya tadi kamu masih lincah-lincah saja?" Farhan marah besar. Jelas sekali Dewi tidak ingin menggend
Baca selengkapnya

Bab 13

Maudy memang berniat untuk ikut pergi berbelanja. Dengan begitu, setiap kali dia mengeluarkan sesuatu di perjalanan nanti, dia bisa beralasan bahwa barang itu dibeli saat di kota. Mendengar perkataan Ibnu, Maudy segera kembali ke kamarnya dan mengambil sebuah keranjang.Saat hendak berangkat, Ammar yang masih berada di tempat tidur menyelipkan sebuah kunci ke tangannya, "Pegang ini, cari kesempatan untuk pergi ke halaman kecil di belakang Gang Fatih. Di sana ada sesuatu .... Pindahkan semuanya keluar."Ketika mengatakan kalimat terakhir, Ammar menatapnya dengan dalam.Namun, Maudy yang sedang terkejut tidak menyadari tatapannya. Ternyata pria ini menyembunyikan sesuatu di sini? Pantas saja dia bisa menjadi antagonis dalam cerita ini. Dengan kecerdasan dan kekuatannya yang jauh melampaui kaisar bajingan itu, ternyata Ammar telah menyiapkan rencana cadangan untuk dirinya.Maudy bertanya dengan penasaran, "Apa yang kamu sembunyikan di sana?""Kamu akan tahu begitu melihatnya."Berhubung m
Baca selengkapnya

Bab 14

"Apa ini?" Ibnu agak bingung."Aku pergi ke toko obat untuk beli beberapa tanaman obat. Pakai ini untuk mengompres kakimu, ini bisa membantu menyembuhkan cedera lamamu."Ibnu terdiam, lalu menunduk dan melihat ke arah kakinya secara refleks. Keluarga Ibnu sangat miskin. Orang tuanya sudah meninggal saat dia masih muda dan kakinya terluka dihantam batu saat mencari nafkah.Biasanya, Ibnu bisa berjalan tanpa masalah. Namun jika berjalan terlalu lama, kakinya akan mulai pincang. Mengawal tahanan sebenarnya cukup merepotkan dengan kondisi seperti ini. Namun sebagai rakyat jelata, dia tidak punya hak untuk mengeluh.Maudy ternyata memperhatikan hal ini dan dia bahkan terlambat kembali karena membelikan obat untuknya. Ibnu menundukkan kepala dengan mata berkaca-kaca. Dia mengambil tanaman obat yang diberikan oleh Maudy dengan gugup."Maudy, terima kasih." Selain Petra, Maudy adalah orang pertama yang memperlakukannya dengan begitu baik."Nggak usah berterima kasih, kamu juga sudah banyak mem
Baca selengkapnya

Bab 15

Maudy benar-benar mendirikan sebuah tenda di tengah hutan belantara dengan tangannya sendiri!Dia mengeluarkan seutas tali rami dan mengikatkannya di antara dua batang pohon yang berdekatan. Kemudian, dia mengeluarkan selembar terpal besar, lalu mengikat kedua ujungnya ke tali dan menekan bagian bawahnya dengan batu di tanah. Dalam waktu singkat, sebuah tenda kecil pun terbentuk."Ayo, Dafin dan Ibu bantu gendong Ammar ke dalam. Nirina, kamu ambilkan selimut dari gerobak dan taruh di dalam." Maudy memberi instruksi dengan tenang.Keluarga Ammar sudah benar-benar menganggap Maudy sebagai pemimpin mereka dan segera mengikuti perintahnya.Para tahanan di sekitar mereka melihat bagaimana keluarga Ammar masuk ke tenda dan berbaring di atas selimut yang lembut. Lalu, mereka membandingkannya dengan tanah berlumpur tempat mereka tidur. Seketika, tidur mereka menjadi tidak nyaman.Petra bahkan lebih terkejut. Selama bertahun-tahun mengawal para tahanan yang diasingkan, dia belum pernah melihat
Baca selengkapnya

Bab 16

"Kak Maudy, kamu hebat sekali! Kamu bahkan bisa nyimpan kaki domba panggang di tasmu? Kamu ini benar-benar idolaku!" Dafin langsung melontarkan serangkaian pujian. Maudy curiga anak ini pasti akan tumbuh menjadi pemuda yang suka menggombali wanita.Nirina mengucek matanya karena mengira dirinya sedang bermimpi. "Domba panggang? Aku nggak salah lihat, 'kan? Aku bisa makan kaki domba panggang ...."Laksmi menatapnya dengan mata berbinar dan terus menelan ludah. Sementara itu, ekspresi Ammar terlihat datar, tetapi matanya menyiratkan keterkejutan. Dia memandang Maudy dengan intens dan yakin bahwa kaki domba panggang ini pasti bukan berasal dari tas biasa.Sepertinya, dugaan sebelumnya memang benar .... Namun, Ammar juga tidak membongkar rahasia Maudy. Lagi pula, sampai saat ini Maudy kelihatannya tidak berniat untuk menyakiti mereka.Hanya saja, Ammar sangat penasaran. Kenapa Maudy yang saat ini jauh berbeda sekali dengan Maudy yang diselidikinya saat berada di kediaman Adipati dulu?"Shh
Baca selengkapnya

Bab 17

Di tengah malam saat semua orang sedang tidur nyenyak, tiba-tiba terdengar suara petir yang menggelegar di langit, diikuti oleh rintik-rintik hujan yang kemudian berubah menjadi hujan deras."Gawat, hujan deras!" Semua orang yang terbangun dari tidur mereka langsung basah kuyup karena kehujanan. Sementara itu, Maudy yang sudah melakukan persiapan sebelumnya, berteduh di bawah tenda bersama keluarganya. Tidak ada satu pun dari mereka yang kehujanan.Para petugas yang berlindung di tenda juga merasa sangat beruntung."Untung saja kita belajar dari Maudy cara mendirikan tenda ini. Kalau nggak, kita semua pasti kehujanan sekarang," kata Ibnu dengan bersyukur.Petra mengangguk setuju. Meskipun suaranya terdengar kaku, sorot matanya tetap menunjukkan rasa kagum. Maudy memang sangat berguna.Sementara itu, nasib orang lain tidak sebaik itu. Hujan deras yang mendadak ini membuat mereka tidak punya tempat untuk berlindung. Orang dewasa mungkin masih bisa bertahan, tetapi anak-anak dan orang tua
Baca selengkapnya

Bab 18

Pertama, Echa datang untuk membantu mereka mencuci panci dan mangkuk secara sukarela. Kemudian saat dalam perjalanan, Bagas membantu mereka untuk mendorong kereta.Bagas dulunya adalah pejabat sipil, sehingga tenaganya tidak sekuat Ammar. Namun karena dia adalah seorang pria, Bagas masih punya cukup tenaga untuk membantu mereka. Dengan bantuan Bagas, beban Laksmi dan Dafin menjadi jauh lebih ringan.Maudy juga tidak perlu khawatir akan kesulitan mendorong kereta di jalan berlumpur setelah hujan yang berakibat ditegur oleh para petugas. Selain itu, Maudy juga memperhatikan bahwa Bagas dan Ammar sempat saling berbisik saat tidak ada yang memperhatikan.Jelas sekali, Maudy yang tidak sengaja menyelamatkan nyawa Alex, telah membantu menjalin hubungan antara Ammar dan Bagas."Kamu dulu akrab sama Bagas?" tanya Maudy dengan penasaran saat beristirahat sambil menyerahkan kantong air kepada Ammar. Setelah bertanya, Maudy menggelengkan kepalanya sendiri.Jika benar-benar akrab, mereka pasti sud
Baca selengkapnya

Bab 19

Kini, Nirina merasa sangat jijik melihat ekspresi sok sedih Sandra. Dia berkata, "Berhenti berpura-pura sedih di hadapanku. Lain kali aku nggak bakal percaya padamu lagi. Minggir sana."Selesai berbicara, Nirina membungkuk untuk mencabut rebung lagi. Dia bertanya kepada Maudy dengan ekspresi menyanjung, "Kak, coba lihat benar nggak? Aku takut salah pilih rebung."Ketika melihat sikap Nirina yang berubah drastis dan suasana harmonis itu, Sandra mengepalkan tangannya dengan kesal. Dia sampai di depan kereta dorong, lalu menyerahkan air yang pernah diminum kepada Ammar."Kak, cuaca terlalu panas. Nah, ini airku. Kamu minum saja supaya nggak kehausan," ucap Sandra.Bagas dan Echa bertatapan sesaat. Mereka sangat membenci tingkah Sandra ini sehingga tidak ingin melihatnya.Namun, Sandra sama sekali tidak peduli. Dia tetap menatap Ammar dengan tatapan penuh cinta. Sekalipun Ammar tidak bisa berjalan, ketampanannya tetap terpancar dengan baik. Belum lagi aura dinginnya yang membuat Sandra jat
Baca selengkapnya

Bab 20

Ternyata mereka menemukan gua untuk beristirahat. Petra menginstruksi semua orang untuk beristirahat dulu.Para petugas pemerintah mencari posisi ternyaman di dalam gua untuk menggelar tikar. Sementara itu, para narapidana langsung berbaring di tanah tanpa peduli pada apa pun.Ketika melihat para narapidana yang tergeletak tak berdaya seperti mayat itu, Maudy pun menggeleng. Perjalanan ke pengasingan baru dimulai. Meskipun sangat melelahkan, untungnya belum ada yang mati sampai sekarang. Namun, tidak ada yang tahu bagaimana ke depannya."Ibu, tolong oleskan obat untuk Ammar. Aku mau mencari makanan di sekitar sini dulu," ujar Maudy yang ingin mencari buah liar atau kelinci di sekitar hutan.Laksmi tahu obat apa yang dimaksud oleh Maudy. Dia mengangguk dan menyahut, "Baiklah. Kamu hati-hati ya."Ammar menatap Maudy dengan cemas sambil berkata, "Hutan ini sangat lebat. Jangan pergi terlalu jauh. Mungkin ada binatang buas di pedalaman.""Tenang saja." Maudy menyunggingkan senyuman sombong
Baca selengkapnya
Sebelumnya
123456
...
10
DMCA.com Protection Status