"Ricky?" Tanya Noah lagi saat mendekati sosok yang mengenakan kaos dengan warna yang sama dengan kaos yang biasa dikenakan oleh sepupunya."Maaf, Anda siapa? Saya bukan Ricky, sepertinya Anda salah orang ya..." Jawab lelaki yang berperawakan mirip dengan sepupunya itu.Noah hanya bisa mengakui kesalahannya dan meminta maaf. "Maafkan saya. Iya, saya pikir Anda adalah sepupuku... maaf ya?"Sosok itu nampak terganggu karena sedang berduaan dengan seorang gadis cantik di sampingnya.Tapi, sepertinya tadi dari kejauhan, Noah benar-benar melihat Ricky dengan mata kepalanya sendiri. Tak mungkin penglihatannya salah.Lelaki tampan berwajah khas Eropa itu akhirnya menuju ke parkiran mobil. Belum sampai dia membuka pintu mobilnya, tiba-tiba dia mendapatkan telepon dari Benedict."Halo, Ben ada apa?" Noah bertanya sambil membuka pintunya.Saat tubuhnya telah masuk mobil dan duduk dengan nyaman, dia tak langsung menutup pintu. Melainkan dia memastikan bahwa barang bawaannya terbawa. Tadi Bi Lastr
Last Updated : 2024-04-25 Read more