“Tenang saja. Aku ini teman Herv sejak kecil. Tidak akan kucelakai mereka yang dia anggap keluarga.”Pria yang dikenalkan Herv meyakinkan Shanon. Setelah menjemput Alden, mereka langsung menuju ke restoran di mana Herv membuat janji.Herv terlihat manggut-manggut, mengiyakan ucapan sahabatnya yang bernama Abraham itu. Melihat Herv dengan wajah yakinnya, Shanon pun berusaha percaya. Sulit baginya percaya pada orang luar, tapi karena Herv yang mengatakan, maka Shanon mencoba untuk percaya.Abraham kemudian bertanya, “Jadi, apa rencana selanjutnya?”“Aku masih mengumpulkan informasi mengenai kondisi Julian saat ini, Paman,” ujar Shanon menjelaskan. “I see,” angguk Abraham sambil mencubit-cubit dagunya sendiri. Ia sepertinya tengah berpikir. Kemudian pria yang usianya setara dengan Herv itu berkata, “Kalau kubilang, Adam akan memecat Julian dalam waktu dekat, bagaimana?”Rahang Shanon jatuh mendengar ucapan itu. “Hah?!”Adam adalah pemilik Regal Corp. Itu juga berarti dia adalah ayah
Last Updated : 2023-12-20 Read more