“Oh God…” lirihnya, lalu tangan kanan mengacak rambutnya. “Sama… gue juga mimpi Moony di usia empat belas tahun…” Baik Dean dan Elang saling melempar pandang. Sesaat kening mereka berdua tampak berkerut, menunjukkan pikiran -pikiran yang tengah singgah di kepala mereka, bukanlah merupakan hal yang simpel. “Oke. Kita bertiga di sini sekarang. Kita bertiga, dengan elemen berbeda, memiliki mimpi yang sama di usia yang sama,” Dean melanjutkan setelah menarik napas panjang. “Apa saya boleh tahu, sejak kapan kalian menyadari memiliki kekuatan elemen?” “Setelah mimpi bertemu Aliya itu,” jawab Elang. “Ya, sama. Gue juga,” sahut Agni. Dean terdiam sesaat. “Bagaimana denganmu?” Elang bertanya. “Saya sedikit lebih awal. Sebelum mimpi itu,” jawab Dean pelan. “Baiklah. Kita lanjut.” Elang menatap dalam ke arah Dean. Ia menyadari kilatan suram yang tampak olehnya dari sorot mata Dean. Dan Dean tampak bergegas mengganti topik, seolah menghindari melanjutkan pembahasan tentang awal dia memili
Last Updated : 2023-06-08 Read more