Share

Kesepakatan

Author: Afnasya
last update Last Updated: 2025-02-20 17:55:50

Eleanor segera berbalik dan tergemap melihat wajah dan sebagian rambut Agatha basah. Namun, belum sempat bertanya apa yang terjadi, suara bariton milik Darren terdengar.

“Kelakuanmu tak ubahnya seperti rubah, sangat licik. Jika berani hadapi dari depan.”

Dengan susah payah, Eleanor berusaha menelan ludah yang terasa kelat melewati tenggorokan saat mendengar nada dingin dan tajam milik Darren. Sedikit banyak dia tahu apa yang hendak dilakukan Agatha kepadanya. Lalu, tatapannya tertuju kepada sang suami yang berdiri tak jauh darinya. Mereka berserobok sesaat sebelum Darren memilih untuk berlalu.

“Sialan! Awas saja kamu, Darren!” seru Agatha sambil mengentakkan kaki. Dia segera berlalu sambil menarik tangan ibunya.

Eleanor mengedikkan bahu dan kembali menikmati kudapan di tangannya. Tanpa dia sadari ada seseorang di samping gedung yang menatap sejak tadi. Orang itu mengepalkan tangan sambil menggeram kesal. Lalu, pergi meninggalkan tempat dengan memendam amarah.

Tiga jam yang melelahkan akhirnya berakhir juga. Semua tamu undangan dan kerabat sudah meninggalkan tempat, hingga menyisakan keluarga inti saja. Eleanor tampak memeluk Danu sambil tersenyum tipis.

“Jaga diri baik-baik, Elea. Jadilah istri yang baik.”

Eleanor melerai pelukan, kemudian menyematkan ciuman di kedua pipi sang ayah. Lalu, hatinya menjerit pedih kala melihat kedua mata Danu memerah karena menahan kesedihan.

“Jangan sedih, Ayah. Aku pasti akan baik-baik saja.”

“Ibu kamu pasti bahagia melihatmu menikah, Elea.”

Entah harus sedih atau bahagia saat mengetahui bahwa dia akan pergi meninggalkan rumah yang telah ditempati sejak bayi. Rumah dengan sejuta kenangan pahit dan manis yang tak mungkin dijumpai di tempat lain. Eleanor pernah merasakan sakit karena perlakuan buruk dari Agatha dan Helena. Namun, dia juga pernah merasakan bahagia saat sang ayah diam-diam membetulkan selimut dan mengecup keningnya.

Tak ingin larut dalam kesedihan mendalam, Eleanor segera melangkah mengikuti Darren. Dia menoleh sekali lagi sebelum akhirnya masuk mobil. Tanpa dikomando, air mata yang ditahan sejak tadi akhirnya luruh juga.

Eleanor sengaja menyunggingkan senyum di hadapan sang ayah karena tidak ingin membuatnya khawatir. Namun, dia tetaplah wanita yang sangat rapuh hatinya.

“Hapus air matamu. Aku tidak mau orang berpikiran buruk tentangku.” Darren mengangsurkan kotak tisu ke hadapan Eleanor, kemudian membuang tatapan keluar jendela.

“Maaf, aku tidak bisa menahannya. Air mata ini keluar begitu saja.”

Hening. Eleanor segera menghapus bulir bening yang membasahi pipinya dengan tisu sebelum ikut menatap keluar jendela. Lelah yang mendera membuat wanita itu tunduk pada kantuk. Tak berselang lama terdengar suara dengkur halusnya.

Darren menoleh sekilas sebelum kembali melayangkan tatapannya keluar jendela. Namun, dia kembali menoleh dan tanpa sadar seulas senyum tipis tersumir di bibirnya.

“Kamu tidak banyak berubah, Lea.”

Lima puluh menit kemudian, mobil hitam mengilat yang membawa Darren dan Eleanor sampai. Usai memasuki gerbang berwarna hitam dengan aksen kayu di beberapa bagian, kendaraan itu berhenti di garasi.

Darren menoleh dan mendapati Eleanor masih tertidur pulas. Tangannya sudah terulur hendak membangunkan sang istri, tetapi urung dilakukan. Dia kembali menarik tangannya dan hendak membuka pintu mobil.

“Sudah sampai, ya?”

Darren berhenti sejenak, kemudian membuka pintu mobil dan keluar. Eleanor mengerjap pelan sebelum bergegas turun dari mobil. Lalu, mengikuti sang suami memasuki rumah dengan model kotak. Sepanjang langkahnya, Eleanor dibuat takjub dengan ornamen dan perabot yang ada di dalam rumah.

Usai melewati ruang tamu yang bergabung dengan ruang keluarga, Eleanor diajak menaiki tangga menuju lantai dua. Lalu, langkahnya terhenti di depan sebuah pintu berwarna mahogani.

Darren segera membuka pintu dan masuk. Namun, Eleanor memilih berdiri di depan pintu. Melihat hal itu, Darren mengernyit.

“Ada apa?”

“Ehm, sebelumnya aku mau minta maaf. Tapi, bisakah kita bicara serius sebentar?” Eleanor menatap ragu pria di depannya sambil memilin jemari. “Lima menit saja, tapi kalau bisa jangan di sini.”

“Oke, kita bicara di ruang kerjaku saja.”

Darren keluar dan berjalan menuju pintu yang terletak di samping kamarnya. Dia membuka pintu dan masuk. Kali ini tanpa ragu, Eleanor ikut masuk dan berdiri di depan meja kerja di mana Darren duduk.

“Sekarang katakan apa mau kamu?”

Eleanor menarik napas panjang dan mengembuskannya perlahan sebelum menatap pria di depannya. “Aku mau buat kesepakatan.”

“Kesepakatan? Maksudnya?”

Eleanor memejamkan mata sejenak sambil mengatur detak jantung yang kian bertalu. Dia sudah memikirkan hal itu sejak resepsi dimulai. Bayangan tentang malam pertama sebagai suami istri terus saja menghantui. Mungkin jika dilakukan atas dasar cinta, semua akan terasa indah. Namun, apa jadinya jika cinta itu belum hadir bahkan mengenal pun baru hari itu saat akad berlangsung. Oleh karena itu, Eleanor ingin mengajukan beberapa kesepakatan dengan suaminya.

“Ekhem.”

Eleanor tergagap dan segera membuka matanya. Lalu, sorot mata tajam milik Darren berhasil membuat nyalinya ciut. Dia menunduk sambil memilin jemari karena takut.

“Baiklah aku akan pergi sekarang.”

“Tunggu dulu! Aku ... aku mau kita tidak melakukannya dulu malam ini.”

Satu alis berbulu tebal milik Darren terangkat ke atas. Dia menelisik Eleanor yang langsung menunduk karena menahan malu. Lalu, dia tersenyum miring sebelum bangkit dari kursi dan beralih duduk di tepi meja.

“Kalau aku memaksa?”

Eleanor mendongak dan tatapannya langsung bertemu dengan mata Darren. Dia menelan ludah dengan susah payah sebelum memberanikan diri untuk membuka mulut.

“Ehm, kita ... kita baru ketemu hari ini. Jadi kita belum kenal satu sama lain, sedangkan untuk melakukannya ... jujur aku belum bersedia. Aku mau melakukannya atas dasar cinta, bukan karena memenuhi hak semata.”

“Lalu?”

“Aku minta waktu agar bisa mengenalmu lebih jauh. Aku janji jika sudah siap, pasti akan memberikannya.”

Eleanor langsung menunduk kembali setelah berhasil menyelesaikan kalimatnya. Dia memejamkan mata sambil berharap suaminya akan mengerti. Namun, dia tak mungkin menolak jika seandainya Darren tetap meminta haknya.

“Kalau ternyata cinta itu tidak juga ada, apa kamu meminta untuk berpisah?”

Eleanor tersentak dengan pertanyaan Darren. Dia tidak memikirkan kemungkinan itu hingga disinggung suaminya.

“Aku belum memikirkannya.”

Darren tersenyum miring sebelum bangkit dan berjalan ke jendela. Dia bersedekap sambil menatap taman mini di lantai bawah.

“Aku beri waktu satu bulan.”

Eleanor menatap punggung Darren yang berbalut kemeja putih. Senyumnya terbit saat mendengar kalimat yang diucapkan suaminya. Namun, senyum itu luntur saat Darren berbalik dan menatapnya tajam.

“Jika waktu yang ditentukan terlewat, aku tetap akan memintanya ... meskipun tanpa persetujuanmu.”

Eleanor kembali menelan ludah yang terasa kelat selesai kalimat itu terucap dari bibir Darren. Hawa dingin bahkan sangat terasa di ruangan itu, padahal pendingin ruangan sama sekali tidak dinyalakan.

“Sekarang istirahatlah. Selama satu bulan ini pakai kamar yang ada di ujung.”

Eleanor masih membeku di tempat saat Darren berjalan melewatinya. Namun, satu pemikiran kembali terbersit di kepalanya. Dia menatap sang suami dan berucap.

“Kalau boleh tahu apa alasan kamu mau menerima pernikahan ini?”

Continue to read this book for free
Scan code to download App

Related chapters

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Menjalankan Peran

    Eleanor memukul kepalanya ketika mengingat pertanyaan konyol yang meluncur dari mulutnya. “Bodoh! Kenapa juga ini mulut enggak bisa direm!” rutuk Eleanor sambil memukul mulutnya. “Untung saja tadi ada telepon, jadi aku bisa langsung kabur. Coba kalau enggak?” Eleanor merebah dan menatap langit-langit kamarnya. Kamar dengan cat dinding berwarna putih itu tampaknya lega karena hanya ada ranjang, lemari serta kursi yang terletak di sudut. Jendela berukuran besar pun menambah kesan luas, sehingga cahaya matahari masuk dengan leluasa. Wanita itu segera bangkit dan berjalan menuju pintu kaca yang mengarah ke balkon. Dia menghirup udara sore hari sambil tersenyum lebar. Lalu, berjalan keluar dan bersandar di pagar besi. Dia mengedarkan pandangan, kemudian tatapannya tertuju pada kolam renang yang berada tepat di bawah. Eleanor berbalik dan berjalan keluar kamar. Bosan yang melanda membawa langkahnya menjelajahi seisi rumah. Dia turun ke lantai satu dan berjalan menuju dapur. Tangannya me

    Last Updated : 2025-02-20
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Luka

    Eleanor bergegas mendekati Agatha dan Helena yang berdiri tak jauh dari sumber api. Dia menatap tumpukan barang yang telah terbakar api sebelum kembali menatap kedua wanita di depannya.“Kenapa kalian bakar semua barangku? Bukankah aku bilang kalau akan mengambilnya.”“Kalau dipikir-pikir mendingan dibakar saja. Lagipula buat apa kamu ributin barang rombeng itu. Masa suami kamu tidak bisa belikan yang baru?” Helena tertawa mengejek saat kembali memasukkan satu helai baju ke dalam kobaran api.Eleanor mematung dengan kedua mata memerah menahan tangis. Kedua tangannya terkepal erat hingga buku-buku jarinya memutih. Dia menggeram kesal sebelum akhirnya menyambar buku yang hendak diambil Helena.“Setidaknya semua barang rombeng ini hasil keringatku sendiri, bukan karena merengek kepada Ayah.”“Jaga mulut kamu, Elea!” pekik Helena sambil memelotot. Wajahnya merah padam karena menahan amarah. “Mulai berani kamu, hah!”“Memang benar apa yang aku bilang, kan?”“Kita kasih dia pelajaran saja,

    Last Updated : 2025-02-28
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Mengingat Masa Lalu

    “Terima kasih.”Eleanor langsung memeluk Darren setelah mendapati foto sang ibu utuh kembali. Senyumnya mengembang karena bahagia. Namun, menyadari tindakannya salah, dia segera melerai pelukan.“Ma-maaf.” Eleanor kembali menyunggingkan senyum sambil menatap lekat foto di tangannya. Lalu, setetes bulir bening membasahi pipinya. Namun, dia segera menyekanya. “Sekali lagi terima kasih banyak. Tapi, bagaimana bisa?” Alih-alih menjawab, Darren justru melontarkan tanya. “Apa kamu senang?”“Iya, aku sangat senang sekali.” Eleanor menatap Darren sekalinlagi sebelum kembali ke foto di tangannya. “Semua foto ibu sudah dibuang sama Mama Helena. Untung saja aku berhasil menyembunyikan ini dan menyimpannya.”Eleanor menghela napas berat saat ingatannya kembali beberapa tahun sebelumnya. Helena yang dia anggap bisa memberikan kasih sayang sebagai sosok seorang ibu, justru memberikan beribu luka di hati. Semua sikapnya dianggap salah oleh ibunya Agatha itu. Tak terhitung lagi berapa banyak ka

    Last Updated : 2025-03-01
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Kamu Milikku

    “Setuju tidak setuju, kamu harus menikahi Agatha minggu depan!”Hanya kalimat itu yang masih terdengar saat Eleanor melewati pintu masuk. Dia berjalan beriringan dengan sang suami menuju ruang keluarga. Suasana menjadi hening saat melihatnya dan Darren tiba.Eleanor segera menyalami orang yang ada di sana satu per satu. Namun, hanya Agatha dan Alden yang menolak. Dia tak ambil pusing dan duduk di samping suaminya.“Kenapa Kakek memanggil kami?” tanya Darren langsung pada intinya.“Kakek cuma mau ajak kalian makan siang bersama saja. Sekalian ada yang mau Kakek bicarakan sama kamu, Darren. Kita ke ruang kerja Kakek sekarang.”Eleanor menatap sekilas sang suami sebelum mengangguk. Lalu, menatap punggung lelaki itu hingga hilang di balik pintu bercat hitam.“Bagaimana kabarmu, Elea? Maaf kalau Ayah belum bisa menjengukmu.”“Tidak apa-apa, Yah. Aku baik-baik saja.”Danu hendak bangkit dari duduk untuk mendekati Eleanor, tetapi Helena segera mencegahnya.“Duduk di sini saja, Pa. B

    Last Updated : 2025-03-01
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Degup Pertama

    Darren kembali menutup pintu dan bergeming sesaat. Namun, bayangan tentang apa yang dilihat berhasil membuatnya mengumpat. Dia menghela napas berat sebelum mengetuk pintu.Eleanor berdiri di dekat ranjang dengan wajah kuyu. Rambutnya masih basah, bahkan bibirnya sedikit membiru karena kedinginan. Namun, wanita itu berusaha untuk menyunggingkan senyuman.“Ma-maaf, aku tadi kaget karena ada yang tiba-tiba masuk.”Darren hanya menatap sang istri, kemudian menelisiknya sebelum melempar tanya. “Apa kamu baik-baik saja?”“Iya, cuma agak sedikit kedinginan saja.”“Kita pulang sekarang.”Eleanor terkejut dengan ucapan suaminya. Dia ingin bertanya, tetapi pria itu kembali membuka suara. “Lupakan makan siangnya, kita pulang sekarang. Kakek sudah memberi izin.”Eleanor mengerti. Namun, dia terkejut saat melihat Darren berjalan mendekatinya. Dia segera mundur sampai menabrak lemari. Lalu, memejamkan mata ketika melihat sang suami makin mendekat dan mengulurkan tangannya.“Pakai ini! Aku l

    Last Updated : 2025-03-02
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Selembar Foto

    Eleanor mengerjap saat mendengar suara alarm. Dia meraba untuk mencari ponsel dan mematikan alarmnya. Lalu, duduk dan meregangkan otot sejenak sebelum berlalu ke kamar mandi untuk membersihkan diri. Senyumnya terkembang ketika berdiri sambil mematut diri di depan cermin. Pagi itu dia mengenakan gaun sebatas betis berwarna kuning pastel.Sambil bersenandung lirih, Eleanor menuruni tangga menuju dapur. Namun, langkahnya terhenti saat melihat Darren ada di ruang olahraga. Dia segera memutar arah dan berjalan mengendap-endap sampai di sudut luar ruangan.Dalam ruangan berukuran sekitar enam puluh meter persegi itu, Darren sedang berlatih memukul samsak menggunakan sarung tinju. Peluh telah membanjiri wajah dan rambutnya. Bahkan baju bagian belakangnya basah kuyup oleh keringat.Eleanor tak melepaskan tatapannya dari sang suami hingga tanpa sadar senyum tipis tersumir di bibirnya. Namun, aksinya terhenti kala mendengar suara bel. Dia bergegas berlari ke depan untuk membukakan pintu.Wa

    Last Updated : 2025-03-02
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Kesepakatan

    Eleanor mengulas senyum tipis untuk meredam sejenak gelebah dalam dada. Lalu, beranjak ke dapur untuk membuat sarapan. Meskipun hatinya merapuh, kewajiban menghidangkan makanan untuk sang suami tetap utama. Bagi wanita itu bentakan dan amarah yang datang dari Darren masih lebih baik dibanding saat Helena dan Agatha yang melakukannya. Kedua wanita yang telah mengambil seluruh hati sang ayah itu telah berhasil memporakpondakan kehidupannya. Namun, Eleanor terus berusaha untuk kuat dan tegar. Asalkan masih bisa tinggal dan hidup di rumah bersama Danu. Sepuluh menit berselang, Eleanor baru selesai membuat ayam panggang. Dia menatap pintu ruang kerja sang suami sebelum menghela napas berat. Lalu, kembali menyelesaikan masakan sebelum menatanya di nampan. Eleanor menarik napas panjang dan mengembuskannya berulang kali sebelum mengetuk pintu ruang kerja Darren. Lalu, membuka pintu dan masuk perlahan. Dia melirik sekilas sang suami yang fokus menatap kertas di tangannya sambil meletakkan

    Last Updated : 2025-03-03
  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Pembalasan Eleanor

    Eleanor tiba setelah hampir satu setengah jam terjebak di jalan karena macet. Bertepatan dengan itu, Danu keluar rumah bersama Helena. Melihat sang anak datang, pria yang memakai kemeja abu-abu itu tersenyum.Eleanor mempercepat langkah dan hendak menyalami sang ayah, tetapi Helena menghadang.“Bukankah kamu buru-buru, Pa? Ayo, jalan sekarang daripada nanti kejebak macet.”“Tapi, Ma. Elea baru saja datang. Lagipula masih ada sepuluh menit lagi, enggak apa-apa, kan?”Helena mendengkus kesal sebelum berlalu ke dalam rumah, sedangkan Danu menyambut kedatangan sang anak sambil tersenyum.“Ayah mau balik ke kantor? Maaf, kalau aku datang sekarang. Ada yang mau aku kasih ke Ayah.”“Enggak apa-apa, Elea. Kita masuk, ya?”Eleanor menggamit lengan sang ayah dan mengajaknya masuk. Lalu, duduk di ruang tamu. Wanita itu segera membuka kotak yang dibawa dan membukanya.“Selamat ulang tahun, Ayah. Semoga sehat selalu.”“Terima kasih, Elea. Seharusnya tidak perlu repot begini.”“Ini hanya

    Last Updated : 2025-03-05

Latest chapter

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Demi Kamu

    Darren berjalan ke depan untuk membukakan pintu. Saat melihat Pak Surya yang datang, dia segera mempersilakan masuk dan mengajak ke ruang kerja.“Ada masalah apa, Pak?” tanya Darren sambil menjatuhkan bobot tubuhnya di kursi kerjanya.“Ada customer baru yang ingin bertemu dengan Bapak.” Pak Surya mengangsurkan sebuah berkas ke meja dan menjelaskan sedikit tentang pelanggan baru mereka.“Bukankah Bapak bisa menghandle sendiri? Kenapa harus aku diundang juga?”“Saya minta maaf, Pak. Tapi, besok itu saya ... ehm, saya ada keperluan yang tidak bisa ditunda. Ini customer besar, makanya saya tidak bisa sembarangan menyerahkannya kepada orang lain.”Darren menarik napas panjang dan mengembuskannya perlahan sebelum akhirnya menyetujui pertemuan besok. Setelah memberikan kepastian, Pak Surya pamit. Sementara itu, Darren kembali ke kamar dan melihat Eleanor duduk di meja rias sambil mengeringkan rambut dengan hair dryer. Dia mendekat dan langsung mengambil alih alat di tangan istrinya. Lalu, me

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Demi Kamu

    Darren berjalan ke depan untuk membukakan pintu. Saat melihat Pak Surya yang datang, dia segera mempersilakan masuk dan mengajak ke ruang kerja. “Ada masalah apa, Pak?” tanya Darren sambil menjatuhkan bobot tubuhnya di kursi kerjanya. “Ada customer baru yang ingin bertemu dengan Bapak.” Pak Surya mengangsurkan sebuah berkas ke meja dan menjelaskan sedikit tentang pelanggan baru mereka. “Bukankah Bapak bisa menghandle sendiri? Kenapa harus aku diundang juga?” “Saya minta maaf, Pak. Tapi, besok itu saya ... ehm, saya ada keperluan yang tidak bisa ditunda. Ini customer besar, makanya saya tidak bisa sembarangan menyerahkannya kepada orang lain.” Darren menarik napas panjang dan mengembuskannya perlahan sebelum akhirnya menyetujui pertemuan besok. Setelah memberikan kepastian, Pak Surya pamit. Sementara itu, Darren kembali ke kamar dan melihat Eleanor duduk di meja rias sambil mengeringkan rambut dengan hair dryer. Dia mendekat dan langsung mengambil alih alat di tangan istr

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Kenangan di Masa Lalu

    Darren tersadar dan segera menjauh mendengar pertanyaan dari istrinya. Dia memilih berjalan ke balkon dan duduk di salah satu bangku yang ada di sana. “Kamu belum jawab pertanyaanku?” Pria itu menoleh sekilas sebelum kembali menatap ke depan. Merasa diabaikan, Eleanor mendekat dan duduk di samping suaminya. Dia hendak membuka mulut, tetapi sang suami lebih dulu membuka kata. “Ya, maksudnya dulu saat kita belum dilahirkan ke dunia. Tapi nama kita sudah disandingkan dalam takdir-Nya.” Bibir Eleanor membulat membentuk huruf O setelah mendengar jawaban suaminya. Dia tersenyum semringah sambil menatap langit yang kelabu. “Sepertinya akan turun hujan. Aku harap tak ada geledek yang datang.” “Kenapa kamu takut geledek, Sayang?” Eleanor menarik napas panjang sebelum mengembuskannya perlahan, kemudian pikirannya menerawang jauh menembus masa kelam di saat dia masih berumur sepuluh tahun. “Aku pernah pulang telat karena terlalu asyik bermain dengan temanku. Waktu itu lang

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Aku Mencintaimu

    Eleanor menoleh dan terkejut melihat Alden berdiri dua meter darinya. Senyum yang semula tersumir di bibir lesap dan berganti dengan ketidaknyamanan. “A-Alden?” Hanya satu kata yang mampu diucapkan Eleanor begitu melihat Alden berjalan mendekat. Dia segera bangkit dari duduk dan melangkah mundur. “Lima tahun memang bukan waktu yang singkat untuk bisa melupakanku bukan?” Eleanor menggeleng sambil terus melangkah mundur saat Alden mendekat. Namun, saat kesekian kali menghindar, Alden sigap menangkap pergelangan tangannya. Pria itu menarik Eleanor hingga tak berjarak dengan tubuhnya. Alden tersenyum bahagia karena bisa menatap wajah cantik Eleanor yang dulu bisa membuatnya menggila. Sayangnya, senyum itu berubah dengkus kesal saat melihat sebuah tanda merah samar di ceruk leher Eleanor. “Kamu sudah tidur dengannya, El?” “Bukan urusan kamu lagi, Al!” sentak Eleanor sambil berusaha melepaskan tangan Alden. “Urus saja Agatha dan calon anak kamu!” “Aaargh!” Alden berte

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Ancaman

    Darren dengan sigap mendekap sang kakek dan menuntunnya menuju kamar. Dalam ruangan dengan nuansa serba putih itu, Darren membaringkan sang kakek dan duduk di tepi ranjang. Pria itu menoleh saat mendengar suara pintu dibuka dan melihat Eleanor masuk sambil membawa segelas air.“Terima kasih, Elea.” Darren mengambil gelas dan segera memberikannya kepada sang kakek. “Minum dulu, Kek. Di mana obatnya?”Darren bergegas membuka laci pertama dan menemukan satu botol kaca penuh dengan tablet berwarna putih. Dia mengambil satu butir dan memberikannya kepada Kakek William. Selang lima menit usai menenggak obat, nyeri di dada kiri Kakek William berangsur mereda.“Kamu masih ingat tempat menyimpannya, Darren?”“Ternyata Kakek yang tidak berubah.”Kedua pria beda generasi itu saling tatap sebelum tertawa bersama. Sementara di belakang Darren, Eleanor menatap penuh tanya.“Ini obrolan antar pria, Elea.” Kakek William seolah-olah menjawab pertanyaan di kepala Eleanor. Mendengar itu, Eleanor m

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Perseteruan Dimulai

    “Aku haus.” Darren segera berlalu dari kamar dan kembali sambil membawa segelas air minum, kemudian menyodorkan kepada istrinya. Usai meneguk air dalam gelas hingga tandas, Eleanor meletakkan gelas di nakas dan menatap Darren. “Kakek William menyuruhmu datang ke rumahnya?” Darren mengangguk lemah sebelum berlalu ke wardrobe dan mengganti bajunya dengan setelan celana kain hitam dan kemeja biru tua. Dia kembali menemui Eleanor sambil memegang jam tangan dan duduk di tepi ranjang. Lalu, mengganti tali jam tangannya dengan hadiah pemberian dari istrinya. Eleanor memperhatikan sang suami hingga selesai sebelum mencoba untuk bangkit sambil menahan nyeri. “Mau ke mana?” tanya Darren sambil mengernyit heran. “Aku mau ikut ke rumah Kakek William.” “Tidak perlu. Biar aku sendiri karena kamu masih kesakitan begitu.” Eleanor menggeleng lemah sebelum kembali berjalan menuju pintu. Dia sengaja mengulas senyum karena tidak mau sang suami mengkhawatirkannya. “Sakitnya sudah

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Pengalaman Pertama

    Eleanor mengerjap kala sinar mentari menyentuh kulitnya. Dia tergagap dan hendak bangkit, tetapi sesuatu menahannya. Dia menoleh dan mendapati seraut wajah terlihat damai dalam tidurnya. Lalu, sekelebat bayangan tentang kejadian semalam kembali berputar di kepala.Spontan Eleanor menggigit bibir bagian bawah sebelum memejamkan mata sejenak. Lalu, perlahan melepaskan tangan kiri sang suami yang semalaman memeluk perutnya. Dengan gerakan pelan, dia beringsut duduk dan hendak turun dari ranjang.“Aduh!” seru Eleanor saat merasakan bagian bawah tubuhnya berkedut nyeri. Dia sampai menggigit bibir untuk menahan sakit yang mendera sebelum kembali mencoba untuk bangkit.“Jangan dipaksakan. Tunggu sebentar.” Eleanor menoleh, tetapi segera berpaling saat melihat Darren sedang memakai celana boxernya. “Sakit?”Kali ini Eleanor mengangguk lemah saat melihat sang suami mendekat dan berdiri di hadapannya. Perlahan pria itu membopong sang istri, tetapi cengkeraman erat di lengan membuatnya menge

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Hadiah Terindah

    Bahu Eleanor merosot saat mengetahui bahwa Darren tengah terlelap di sofa sambil memeluk bantal. Wajah teduh pria itu membuat Eleanor tak sampai hati membangunkannya. Akhirnya dia memilih untuk meletakkan kue dan tas kertas ke meja kerja dan duduk di kursinya. Selang sepuluh menit kemudian, Darren terlihat menggeliat sebelum membuka mata. Tepat saat itulah Eleanor bangkit dan segera mendekatinya sambil membawa kue. “Selamat ulang tahun.” Darren bergeming sejenak setelah melihat kue di tangan istrinya. Lalu, tatapannya beralih kepada Eleanor yang ternyata masih mengenakan celemek dengan beberapa bagian wajahnya terkena tepung. “Kenapa? Kuenya jelek, ya? Maaf, aku hanya bisa membuatnya seperti ini. Tapi aku jamin rasanya pasti enak, kok.” Melihat suaminya masih bungkam, Eleanor yang awalnya antusias menjadi tak bersemangat. Dia menghela napas panjang sebelum menarik kembali kue di hadapan Darren. Dia memutar tumit dan hendak berlalu, tetapi Darren segera mencekal pergelang

  • Suami Penggantiku Bukan Pria Buruk Rupa   Kejutan

    Agatha memutar bola mata malas sebelum melangkah masuk dan mengempaskan kasar tubuhnya ke sofa. Dia memejamkan mata dan menghela napas panjang. Sementara, Helena duduk di sofa single dan menatap sang anak penuh tanya. “Kamu kenapa, Sayang? Ada masalah dengan suamimu?” Agatha melirik sekilas sebelum kembali memejamkan mata dan menghela napas panjang kembali. “Andai tahu begini akhirnya, aku tidak akan pernah mau mengikuti semua permainan Mama.” Helena membeliak mendengar ucapan sang anak, kemudian bangkit dari duduk dan mendekatinya. “Jangan keras-keras, Agatha. Jangan sampai papamu mendengarnya.” Wanita yang suka menggerai rambut bergelombangnya itu celingukan sebelum menepuk lengan Agatha. Agatha segera membuka mata dan beringsut duduk. Dia mengerucutkan bibir sambil mendengkus kesal. “Aku harus bagaimana sekarang, Ma? Punya suami, tapi seperti janda. Alden sama sekali tidak mau menyentuhku.” “Bukankah kamu sudah memberinya ‘itu’?” “Gagal semuanya, Ma. Sekarang

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status