“Mau kupesankan minum, Mas?” tanya Melinda, duduk di sebelah Gerald setibanya di hotel, Malang. Gerald yang berbaring, menoleh sekilas. “Tidak perlu. Aku akan mengabari Naura kalau kita sudah sampai,” jawab Gerald, mulai bangun. Melinda hanya bergumam lirih. Gerald pun segera menghubungi sang istri. Namun sayang, walaupun berkali-kali dicoba, tetap tak diangkat. Sesaat pria itu berpikir di mana kiranya istrinya sampai tak mengangkat telepon. “Kenapa tidak menelepon orang rumah saja?” usul Melinda. Gerald mengangguk. Diteleponnya Rina. Tak butuh waktu lama, pelayan muda itu menjawab teleponnya. “Halo, Tuan.” Rina yang baru selesai mengepel, berdiri di sudut ruangan. Tampak Suzy melintas di depannya tanpa menoleh. Seperti tak ada siapa pun di sana. “Kau di rumah?” tanya Gerald. “Iya, Tuan. Baru selesai mengepel. Apa Tuan sudah sampai?” Rina memilih duduk di kursi. “Baru sampai. Di
Last Updated : 2024-07-09 Read more