"Kau mencariku?" Tepat saat aku merasa lega, dia menghancurkannya. Untuk apa dia berdiri di dekat parkiran mobil kami? . Dengan kesal aku mengabaikannya.Mr. Rubber menghalangi jalanku dan melotot, "mungkin Mr. Peterson butuh bantuanmu, Alice," "Apa? Dia tidak butuh bantuanku," "Sebenarnya Mr. Rubber, aku ingin menemui anda," timpal James seolah ingin jadi pahlawan.Mr. Rubber memerah dan merasa tersanjung. Dengan cepat dia turun dari bus dan menghampiri James. "Kalian boleh pulang tanpanya, aku yang akan mengantarnya pulang," kata James padaku.Aku hanya mengangguk dan memberitahu supir kami. Aku tidak menoleh lagi ke arah James dan mengambil kursi dekat jendela dengan Luna disampingku."Aku baru saja bertanya pada teman kantorku, dan benar saja," ujar Luna mengipasi wajahnya."Apanya?""James memang atasanku," Aku memutar bola mataku, "tentu saja, Luna. Dimana lagi kau bisa menemukan kantor berisi blonde? Jelaslah pemiliknya satu orang," "Aku jadi merasa bersalah padamu, Alice
Last Updated : 2024-01-19 Read more