"Ziea, aku benar-benar malu dengan apa yang telah aku lakukan padamu. A--aku dengan bodohnya mempercayai Camille dan menuduhmu yang bukan-bukan. Aku bahkan … malu menampakkan diri di hadapanmu. Dan sekarang … dengan tidak ada muka serta tidak tahu dirinya, aku berada di hadapanmu-- memohon maaf dari, Ziea," lirih Aesya dengan penuh penyesalan, perasaan bersalah dan malu. "Tolong maafkan aku, Ziea," ucap Aesya sembari meraih tangan Ziea, menggenggamnya dengan erat dan kuat. Demi meminta maaf pada Ziea, Aesya ke kediaman Mahendra– khusus untuk meminta maaf pada Ziea. Ziea mengangukkan kepala. "Iya, Kak. Aku sudah memaafkan Kakak dan tidak mempermasalahkannya lagi. Kak Eca tidak sepenuhnya salah, situasi saat itu terlalu panas dan buruk. Mungkin jika aku yang diposisi Kak Eca, aku juga akan melakukan hal yang sama dengan apa yang Kak Eca lakukan," ucap Ziea dengan tersenyum lembut ke arah Aesya. "Dengan kamu seperti ini, aku semakin bersalah, Ziea. Aku-- " Aesya menjeda sejenak, menol
Terakhir Diperbarui : 2023-10-20 Baca selengkapnya