Home / Romansa / Jatuh Cinta Setelah Malam Pertama / Chapter 1401 - Chapter 1410

All Chapters of Jatuh Cinta Setelah Malam Pertama: Chapter 1401 - Chapter 1410

1923 Chapters

Bab 1401

Yang membuat Gina sedih adalah Reza tetap bergeming meskipun dia sudah melukai dirinya sendiri. Ternyata, Reza bisa mencintai seorang wanita begitu dalam sampai-sampai mengabaikan orang lain. Kenapa Sonia begitu beruntung? Gina merasa tidak rela!Jenar membalut luka Gina, lalu memapahnya. Wajah Gina memucat karena kehabisan banyak darah, bahkan dia merasa pusing saat berdiri. Gina bertanya, "Apa kamu bisa memapahku ke tempat tidur? Aku mau istirahat sebentar."Melihat kondisi Gina yang lemah, hati Jenar pun melunak. Dia memapah Gina ke kamar tidur dengan perlahan. Pandangan Gina menjadi gelap saat berbaring di tempat tidur sehingga dia memejamkan matanya. Air matanya juga mengalir.Dulu, Gina sering datang ke kediaman Keluarga Herdian. Setiap kali, dia selalu membawa makanan atau hadiah untuk para pelayan. Jenar yang mengingat kebaikan Gina merasa kasihan kepadanya. Dia membujuk Gina untuk beristirahat terlebih dahulu. Jenar tidak berani memakai selimut Reza sehingga dia mengambilkan s
Read more

Bab 1402

Gina juga memandang Sonia. Dia menarik selimut, lalu berucap sembari mengangkat alisnya, "Kamu cari Reza, ya? Jangan salah paham. Kami nggak melakukan apa-apa."Meskipun berkata demikian, tatapan dan nada bicara Gina sangat provokatif. Tandy bertanya dengan ekspresi marah, "Pamanku di mana?""Reza keluar untuk menjawab panggilan telepon. Mungkin dia ada di ruang kerja," sahut Gina."Cepat keluar dari rumahku!" bentak Tandy seraya mengepalkan tangannya dengan erat.Gina menimpali dengan ekspresi masam, "Tandy, dulu kamu nggak memperlakukanku seperti ini.""Kamu yang menggoda pamanku, 'kan?" tanya Tandy dengan dingin."Kamu tanyakan saja kepada pamanmu!" sergah Gina dengan sinis. Selesai bicara, dia melihat Reza yang berjalan masuk dari ruang tamu dan menambahkan, "Pamanmu sudah datang."Sonia berbalik dan bertatapan dengan Reza. Melihat ekspresi Reza yang terkejut, Sonia merasa kecewa. Tandy bertanya sambil memelototi Reza, "Paman, kenapa kamu berbuat seperti itu?"Reza tertegun sejenak
Read more

Bab 1403

Sonia menepis tangan Reza. Dia berkata dengan tatapan muram, "Aku mau menenangkan diri."Reza menjelaskan, "Gina mencariku karena urusan Noah. Dia gegabah dan menggores pergelangan tangannya. Aku hanya menyuruh Jenar untuk mengobati lukanya.""Jadi, kenapa Gina ada di tempat tidurmu?" tanya Sonia.Reza menyahut seraya mengernyit, "Aku juga tidak tahu karena aku ada di ruang kerja."Sonia hanya menunduk dan tidak berbicara. Reza melanjutkan dengan ekspresi khawatir, "Tolong beri tahu aku apa yang kamu pikirkan. Jangan begini."Sonia tetap terdiam, dia bahkan tidak melihat Reza. Sementara itu, Reza menatap Sonia lekat-lekat sembari meneruskan perkataannya, "Sonia, apa kamu tidak percaya kepadaku? Kita sudah melalui banyak hal dan aku sangat mencintaimu. Mana mungkin aku menyentuh wanita lain?"Sonia memohon sambil mengerutkan kening, "Pikiranku kacau sekali. Biarkan aku tenangkan diri dulu, ya?"Reza menggenggam tangan Sonia dan menanggapi, "Aku tidak mau! Kalau ada masalah, kamu bilang
Read more

Bab 1404

Hati Sonia juga terasa sakit. Dia menjawab, "Maaf. Mungkin ini salahku."Reza menyergah, "Aku tidak setuju! Pokoknya, aku tidak mau putus! Mengenai masalah hari ini, aku memang salah. Tapi, aku sama sekali tidak mengkhianatimu! Kalau kamu merasa tidak senang, kamu boleh mengabaikanku atau melampiaskan emosimu. Kamu boleh melakukan apa pun yang kamu mau, tapi kita tidak akan putus."Reza menegaskan, "Aku sudah pernah bilang, aku tidak akan pernah melepaskanmu lagi seumur hidupku. Jangan harap kamu bisa meninggalkanku, kecuali aku mati!"Suara Sonia tercekat. Dia menunduk, lalu berusaha untuk berkata, "Reza, hubungan kita nggak akan bertahan lama kalau terus menyiksa satu sama lain seperti ini."Sama seperti ketika Sonia bergabung dalam pasukan tentara bayaran. Jika ada masalah, tim harus segera dibubarkan. Kalau tidak, cepat atau lambat pasti ada anggota tim yang mati. Pasangan tidak ada bedanya dengan rekan satu tim. Hubungan antara kedua orang tentu tidak boleh bermasalah sedikit pun
Read more

Bab 1405

Tandy menyahut, "Aku hanya takut."Reza bertanya dengan tatapan muram, "Kamu juga merasa hubunganku dengan Sonia bermasalah?"Tandy segera menjawab, "Kalau ada masalah, selesaikan saja. Bukannya semua orang yang pacaran juga seperti itu?"Reza tertawa dan menghibur, "Kamu tenang saja. Sonia pasti akan menjadi bibimu. Jangan khawatir."Tandy berpesan, "Kalau begitu, kamu harus membujuk Bu Sonia. Selain itu, kamu harus memutuskan hubungan dengan Gina.""Oke," ucap Reza. Dia mengakhiri panggilan telepon, lalu memandangi langit malam.....Sonia kembali ke rumahnya, lalu menggambar sketsa desain di ruang kerja sampai pukul 1 dini hari. Dia berbaring di tempat tidur, tetapi sama sekali tidak mengantuk. Dia terus memikirkan Gina yang berbaring di tempat tidur Reza. Sonia juga tahu Reza tidak mungkin mengkhianatinya. Hanya saja, Sonia tetap merasa kesal.Sonia terus gelisah dan dia baru tertidur pada pukul 3 dini hari. Kemudian, dia terbangun lagi saat langit mulai terang. Biasanya, Reza akan
Read more

Bab 1406

Edward mengira masalah ini adalah masalah sepele saja. Demi mendapatkan rasa suka dari Stella, dia langsung menyetujuinya dan berjanji akan membantunya.Namun setengah jam telah berlalu, saat Edward menghubungi Stella, nada bicaranya tidak seyakin sebelumnya lagi. “Sepertinya sutradara tidak ingin bekerja lagi? Dia tidak setuju untuk menggantinya. Bukannya hanya seorang penjahit saja? Sepertinya dia tidak berhak untuk menentukan siapa yang seharusnya diajak kerja sama!”Stella tahu kondisi tidak optimis. Dia mencemberutkan bibirnya sembari mendengus dingin. “Apa ucapanmu juga nggak berguna?”Edward berkata dengan serbasalah, “Keluarga kami bukan pihak sponsor terbesar. Sekarang program acara itu semakin populer. Kalau aku bersikap keras terhadap sutradara, sepertinya dia juga tidak akan memedulikanku.”Sesungguhnya Edward juga memiliki pemikirannya sendiri. Acara sudah semakin tenar. Keuntungan yang diraup keluarganya juga akan semakin besar. Seandainya hubungan Edward dengan tim produ
Read more

Bab 1407

Stella sungguh merasa syok. Padahal Edward saja tidak sanggup untuk mengancam sutradara, entah siapa yang dicari Tiara, alhasil masalah pun terselesaikan!Tentu saja, orang yang paling terkejut tak lain adalah Angie dan Cindy. Cindy pun berkata dengan kesal, “Atas dasar apa? Awalnya kami terpilih untuk bekerja sama dengan Pak Venick. Sekarang kami juga sudah berhasil untuk membujuk Pak Venick. Kalian malah ingin mengganti mitra kerja sama kami?”Angie langsung menimpali, “Kami nggak mau ganti! Pak Sutradara, kenapa kalian ganti pasangan secara mendadak?”Sikap sutradara sangatlah tegas. “Semua ini diatur oleh tim produksi. Meski kalian tidak bersedia, kalian tetap harus menggantinya. Kami melakukannya juga demi rating acara. Sisa waktu kalian tidak banyak lagi. Aku harap kalian jangan mengganggu proses syuting!”Cindy sungguh ingin menangis. “Rating apaan? Apa kami sudah mengganggu proses syuting? Seandainya tanpa bantuan temanku, Pak Venick juga nggak bakal setuju untuk muncul di laya
Read more

Bab 1408

Angie langsung menarik tangan Cindy. “Kalau kamu nggak ingin syuting lagi, kita akan kehilangan kesempatan untuk menampakkan diri di depan layar kaca. Selain itu, bisa jadi kita akan menyinggung Pak Sutradara dan tim produksi acara.”Cindy membalas dengan gusar, “Jangan-jangan kamu ingin mengalah? Apa kamu rela ditindas sama mereka?”Sekarang Angie sudah menenangkan dirinya. “Dunia hiburan memang seperti ini. Sewaktu aku baru memulai karierku, penderitaan yang aku terima bahkan lebih berat daripada yang kita alami sekarang. Tapi aku tetap harus bertahan. Siapa yang terkenal di dunia hiburan, dia pun akan lebih diprioritaskan. Inilah aturan permainan yang dimaksud Pak Sutradara.”Cindy berkata dengan terisak-isak, “Aku nggak sanggup untuk bersabar!”“Sudahlah!” Angie hanya bisa menerima kenyataan. “Tak peduli semua ini karena reputasi Tiara atau karena permintaan atasan, kita juga nggak ada cara lain. Keluargamu memang kaya, tapi kamu hanyalah seorang asisten desainer di Arkava Studio.
Read more

Bab 1409

Cindy membalas, “Aku yakin Sonia pasti ada cara.”Angie tidak ingin melenyapkan sisa harapan di hati Cindy. Hanya saja, dia juga tidak ingin Cindy berharap terlalu banyak. “Paling-paling Sonia akan menyuruh Pak Venick untuk mogok kerja tanda dirinya menolak permintaan tim produksi. Tapi jujur saja, latar belakang Tiara hebat banget. Pak Sutradara nggak mungkin bakal menyinggung Tiara, bisa jadi Pak Sutradara akan melepaskan kerja sama dengan Pak Venick.”Jika Venick bersikeras tidak setuju untuk bekerja sama dengan Stella, paling-paling tim produksi hanya akan menyatakan bahwa Keluarga Untara tidak bersedia untuk menampakkan diri di layar kaca. Kemudian, mereka akan mencari penjahit lain untuk bekerja sama dengan Cindy.Lagi pula, tujuan Tiara adalah agar mereka tidak lebih tenar daripada dirinya. Jadi, Tiara akan menang pada akhirnya. Mengenai Angie dan Cindy, mereka tergolong telah menyinggung tim produksi.Itulah sebabnya Angie tidak setuju jika Cindy menyuruh Sonia membujuk Keluarg
Read more

Bab 1410

Cindy berjalan kemari, lalu menatap Stella dengan tatapan kesal. “Apa yang lagi kamu katakan dengan Sonia?”Stella tersenyum tipis. “Aku hanya mengatakan kenyataan saja.”Raut wajah Sonia tampak sangat dingin. Dia melirik Stella sekilas, lalu melangkah ke dalam.Pada saat ini, sutradara dan produser sedang menunggu di dalam ruang kerja sementara. Ketika melihat kedatangan Sonia, dia langsung berdiri, lalu menyambut dengan sangat ramah. “Apa benar dengan Bu Sonia? Ayo, silakan duduk!”Sutradara menuangkan minuman untuk Sonia, lalu berkata dengan tersenyum, “Aku pernah mendengar namamu dari Angie sebelumnya. Bu Sonia telah membantunya untuk membujuk Pak Venick. Kami pun ingin mencari kesempatan untuk berterima kasih kepadamu.”Sonia membalas, “Nggak usah sungkan. Aku memang sudah membujuk Pak Venick untuk mengikuti acara kalian, tapi mitra kerja samanya itu Cindy. Dengar-dengar ada sedikit perubahan dalam acara kalian. Apa aku boleh tahu alasannya?”Sutradara berkata dengan tersenyum, “B
Read more
PREV
1
...
139140141142143
...
193
Scan code to read on App
DMCA.com Protection Status