Pernah dengar pepatah 'sudah jatuh, tertimpa tangga'? Situasinya seperti yang kualami saat ini. Hanya saja ada sedikit komplikasi; sudah jatuh, tertimpa tangga, kejedot tembok, ketiban genteng. Nggak perlu disebutin kondisinya kayak apa, anggap saja aku Tom di kartun Tom and Jerry, yang walaupun jatuh dari atap, tergencet sampai gepeng, atau badanku terbelah jadi dua, aku bakalan balik normal lagi. Hah! Karena kecurangan seorang teman kerja yang tidak suka kepadaku, aku difitnah, aku dituduh mencuri uang perusahaan, hingga aku sukses ... sukses dikeluarkan dari tempat kerja secara tidak hormat. Tidak ada acara, "Hormat grak!" seperti dalam upacara bendera hari Senin anak sekolahan. Beberapa teman yang dekat denganku merasa sedih, tapi lebih banyak yang menatapku sinis, karena berpikir aku telah menjadi pengkhianat kantor, dan layak untuk dikeluarkan dari tempat kerja. "Sha, kamu yang sabar, ya. Semoga kamu segera mendapatkan pekerjaan baru," ucap Mei prihatin. Ia salah satu teman b
Last Updated : 2022-12-27 Read more