Xiu Zhangjian tersenyum. "Untuk menghentikan serangan ular, kita perlu menangkap kepalanya. Lakukan apa yang perlu dilakukan dan aku akan melakukan apa yang harus aku lakukan.""Biarkan kami ikut!"Xiu Zhangjian menggeleng. "Kekuatan kalian sangat diperlukan di tempat ini. Jaga saudara-saudara kita hingga aku kembali."Derap langkah kuda terdengar semakin mendekat, terdengar begitu banyak hingga jalanan bergetar karenanya. Tanpa menunda lebih lama, Xiu Zhangjian menerobos istana Tian Shang. Begitu Xiu Zhangjian pergi, Wang Tian Lin, Jin Lun, Guo Ming dan lainnya tiba. Karena pengawasan ketat yang Jin Lun lakukan, tidak ada korban jatuh selama perjalanan singkat ini."Di mana Jian'er?" tanya Jin Lun ketika tak mendapati keberadaan Xiu Zhangjian di antara mereka."Jian'er sedang melakukan tugasnya. Kita harus berjaga di tempat ini dan tak membiarkan siapa pun membuat Jian'er terganggu," balas Liu Chong."Mereka begitu banyak.""Aku tahu, yang perlu kita lakukan hanyalah bekerja sama."
Last Updated : 2022-09-27 Read more