Setahun Menikah Masih Perjaka

Setahun Menikah Masih Perjaka

last updateTerakhir Diperbarui : 2022-06-25
Oleh:   Gleoriud  Tamat
Bahasa: Bahasa_indonesia
goodnovel16goodnovel
9.9
27 Peringkat. 27 Ulasan-ulasan
49Bab
69.7KDibaca
Baca
Tambahkan

Share:  

Lapor
Ringkasan
Katalog
Pindai kode untuk membaca di Aplikasi

Punya istri cantik dan seksi tapi tak bisa disentuh? Itulah yang dialami Adit. Tak bisa diukisakan bagaimana cantiknya sang istri. Dia handal dalam mengerjakan semua pekerjaan rumah, memasak, bersih-bersih dan mengurus keuangan keluarga. Apakah Adit bisa bertahan saat sang istri tak ubahnya seperti pajangan?

Lihat lebih banyak

Bab terbaru

Pratinjau Gratis

Suara Aneh di Kamar Tamu

"Aku lagi datang bulan," tolaknya lagi. Kulepaskan nafas berat. Setahun menikah, dia selalu punya tiga alasan untuk menolak. Sakit perut, datang bulan atau capek.Malangnya, punya istri cantik seperti artis tak bisa untuk disentuh. Sebentar lagi aku pasti lupa fungsiku sebagai laki-laki.Aku adalah laki-laki yang menjaga diri dengan baik. Orangtuaku selalu mengajarkan norma dalam pergaulan. Tak pernah pacaran apalagi berkencan.Sebelum menikah, aku hanya menghabiskan waktu untuk menuntut ilmu.Kutatap lagi punggung yang membelakangiku itu."Malam ini, genap setahun kita menikah."Wanita itu berbalik, menatapku datar."Aku tau.""Dan sekali pun, kau tak pernah melayaniku.""Aku sudah kemukakan alasannya, Mas." Dia duduk, aku juga duduk."Haid sepanjang waktu, sakit perut terus menerus, bahkan mengeluh capek padahal kamu tak mengerjakan apa pun.""Jangan mulai lagi, aku tak mau bertengkar."Kucek...

Buku bagus disaat bersamaan

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Komen

10
96%(26)
9
0%(0)
8
0%(0)
7
4%(1)
6
0%(0)
5
0%(0)
4
0%(0)
3
0%(0)
2
0%(0)
1
0%(0)
9.9 / 10.0
27 Peringkat · 27 Ulasan-ulasan
Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
user avatar
Meki Skuy
min lanjutkan
2024-06-23 16:06:18
0
user avatar
Mahari Fajar Madya
sukaaaaaaaaaa
2024-05-18 07:52:40
0
default avatar
Ijoe Jo
Novel apa lagi yang hampir mirip dengan novel ni??
2024-05-03 21:48:03
0
user avatar
Mas Well
cerita sempurna, buat cerita part 2 nya lah
2024-05-02 01:16:10
0
user avatar
Dani Ramdani
bagus,,,,,,,,,,,
2024-04-08 06:28:11
2
user avatar
La Ono Sofan
Good book.
2024-04-07 14:11:11
0
user avatar
La Ono Sofan
Good ending, cuma ada alur yg sedikit main stream di dunia nyata. Secara keseluruhan sangat bagus. ...
2024-04-07 14:10:39
1
user avatar
Akhmad Sulaiman Faqih
lumayan bagus
2024-04-07 10:50:15
0
default avatar
yapa
seruuu baru pertama dapat cerita seseru ini
2024-04-07 10:31:07
0
user avatar
La Ono Sofan
Gara² penasaran langsung top up ...
2024-04-06 18:52:41
0
user avatar
Dara Ical
novel yg bikin candu, bikin penasaran terus bagi yg baca
2024-04-03 22:40:27
0
user avatar
Inda Maula
pokoknya lumayan
2024-04-03 19:28:55
0
user avatar
Dandy Satriawan
bikin penasaran
2024-03-31 15:28:51
0
default avatar
Dandy Satriawan
Bikin penasaran
2024-03-31 14:37:53
0
user avatar
Wayan Wasta
ceritanya menarik
2024-02-11 01:00:17
0
  • 1
  • 2
49 Bab
Suara Aneh di Kamar Tamu
"Aku lagi datang bulan," tolaknya lagi. Kulepaskan nafas berat. Setahun menikah, dia selalu punya tiga alasan untuk menolak. Sakit perut, datang bulan atau capek.Malangnya, punya istri cantik seperti artis tak bisa untuk disentuh. Sebentar lagi aku pasti lupa fungsiku sebagai laki-laki. Aku adalah laki-laki yang menjaga diri dengan baik. Orangtuaku selalu mengajarkan norma dalam pergaulan. Tak pernah pacaran apalagi berkencan.Sebelum menikah, aku hanya menghabiskan waktu untuk menuntut ilmu.Kutatap lagi punggung yang membelakangiku itu."Malam ini, genap setahun kita menikah."Wanita itu berbalik, menatapku datar."Aku tau.""Dan sekali pun, kau tak pernah melayaniku.""Aku sudah kemukakan alasannya, Mas." Dia duduk, aku juga duduk."Haid sepanjang waktu, sakit perut terus menerus, bahkan mengeluh capek padahal kamu tak mengerjakan apa pun.""Jangan mulai lagi, aku tak mau bertengkar."Kucek
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-22
Baca selengkapnya
Titik Terang
"Kenapa bibirmu bengkak?"Wajah Yumi menegang, dia berusaha untuk menguasai dirinya agar terlihat tenang. Matanya menatapku tanpa kedip."Bukan apa-apa," sahutnya. Dia mengalihkan perhatian pada dinding di sampingnya.Aku menatapnya, tak ada kurangnya wanita ini, wajah cantik luar biasa. Wajah oval dengan hidung yang mancung, alisnya terbentuk rapi secara alami. Bibirnya kecil tapi padat, kulitnya halus dan memiliki tinggi ideal serta lekukan yang sempurna. Sayang, tak sedikit pun aku tahu, sehalus apa kulit putih itu."Yumi, kau ingat bagaimana kita menikah? Kita dijodohkan, karena orangtua kita merasa kita cocok. Aku yakin kau wanita yang baik, dan aku menjamin bahwa diriku adalah suami yang bertanggung jawab. Akan tetapi, sudah setahun lamanya, kau tetap menjaga jarak dan batas padaku, kau hanya melakukan tugas rumah layaknya wanita pada umumnya. Akan tetapi, suami tak hanya butuh itu, Yumi."Yumi tak berkutik, dia bahkan tampak tak terpengaruh
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-22
Baca selengkapnya
Malam Pertama yang Hambar
Aku tersenyum menang, saat Laura menatapku tanpa kedip tapi mengisyaratkan rasa terluka. Ya, tak enak memang, dikhianati kekasih sendiri. Kekasih yang membuatku geli dan perutku mendadak mual. Bagiamana dua wanita yang memiliki kecantikan di atas rata-rata itu saling tertarik? Pantas saja Yumi kebal dengan pesonaku. Walaupun aku tak seganteng artis Korea, di kantor aku cukup populer."Apa ... Apa yang kalian lakukan?" Suara Laura bergetar."Kira-kira apa yang dilakukan orang yang telah menikah? Aku rasa kau cukup cerdas, dan tak perlu kuberi tahu." Laura terlihat meremas tali tas kecilnya, seiring dengan Yumi yang muncul di hadapan kami.Aku bangkit, membantu Yumi meletakkan gelas. Bahkan dengan sengaja merangkul pinggangnya di depan mata Laura. Tak kupedulikan tatapan protes Yumi, menjadi pihak ke-tiga dari pasangan aneh, ternyata seru juga."Tak usah, aku mendadak kenyang." Laura berkata dingin, mendorong kembali piring yang diberikan Yumi.
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-22
Baca selengkapnya
Bimbang
POV AyumiLima belas tahun yang lalu"Wah, inikah cewek yang dibilang sama Tiger, masih ingusan ternyata, gue pikir udah SMA, ternyata roknya masih dongker." Salah seorang dari mereka yang mengeroyokku, menilaiku dengan tatapan kurang ajar. Aku tahu, sebentar lagi akan menemukan bahaya. Akan tetapi aku tetap mencoba tegar berdiri di atas kakiku sendiri dan tak menampakkan rasa takut."Menjauhlah! Aku mau lewat." Kukayuh sepedaku kembali menyusuri jalan sepi yang di kiri dan kanannya adalah lahan kosong. Jarak rumah dan sekolah lebih dekat jika ditempuh dengan jalur ini.Mereka anak SMA sebelah, biasa mangkal di sini. Akan tetapi, selama mereka tidak menganggu. Namun, saat pria beringas yang baru saja datang itu, mereka malah ikut-ikutan jahat."Tak semudah itu Nona Manis," sahut pria asing yang masih memakai seragam SMA itu, dia tak pernah kulihat, akan tetapi melihat gelagatnya, kuyakin dia anak yang bandel."Tak apa, rok masih
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-22
Baca selengkapnya
Sendirian
Aku tak mampu meraba ke mana arah kalimat Yumi barusan, dia melepaskan cekalan tangannya. Menatapku dengan pandangan tak bisa kujelaskan, ada rasa putus asa di sana. Andaikan Ayumi adalah wanita yang terbuka, akan tetapi dia bagaikan teka teki yang rumit. Aku bahkan hanya menemukan kebingungan setiap mencerna setiap sikapnya."Aku harus pergi, aku bisa terlambat," kataku pada Yumi. Yumi bahkan tak mengedipkan matanya, akan tetapi mata indah itu terlihat mengembun. Sejak malam pertama kami, Yumi berubah menjadi sosok yang amat rapuh."Aku pergi, jika Laura datang, usir dia! Aku mengharamkan rumahku diinjak olehnya. Kau mengerti?"Yumi tak menjawab, tangannya menghapus air mata yang mulai menetes."Kenapa kau menangis?" Kuhela napasku, segala tingkah Yumi tak pernah kumengerti."Aku tak memiliki alasan untuk tertawa, Mas. Pergilah! Hati-hati di jalan." Dia berbalik. Berjalan lurus menuju kamar kami."Apa kau ingin dib
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-22
Baca selengkapnya
Hamil
"Hentikan itu!" Aku merebut pisau dari tangan Yumi, melempar benda itu ke dinding, menghasilkan bunyi benturan kecil di sana. Yumi kaget dan tak menyangka aku datang di waktu yang tepat. Saat masuk tadi, aku mendapati pintu rumah dalam keadaan terbuka, kemudian kudengar suara bercakap-cakap kecil, sempat kukira Laura datang kembali, ternayata Yumi yang menatap dirinya di depan cermin. "Kau gila ...." Kuguncang bahu Yumi, matanya kosong. Lalu detik kemudian, dia menangis."Kenapa kau cegah aku? Kenapa kau lempar pisaunya? Aku baru saja menemukan cara agar penderitaaanku berakhir." Yumi merosot, namun dia kembali merangkak memungut pisau itu. Sia-sia, benda tajam tersebut lebih dulu ketendang.Aku merasakan emosi dan kebingungan, tanpa pikir panjang, kupanggul dia ke luar kamar, tak mengacuhkan rontaan Yumi.Apakah selain aneh, memiliki kelainan, aku juga menikahi wanita sakit jiwa? Yang berniat mengakhiri hidupnya dengan alasan yang tak jelas.
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-22
Baca selengkapnya
Perjodohan ( PoV Adit )
"Sudah berapa usiamu, Dit?" tanya Ibu sambil menyiapkan kopi untukku. Wanita yang lemah lembut dan amat penyayang. Tak bertanya pun, Ibu tahu berapa usiaku, karena aku anak satu-satunya dan beliau takkan lupa tanggal berapa dan tahun berapa aku dilahirkan."Sebentar lagi tiga puluh, pasti Ibu ingin menyuruh mencari istri lagi, kan? Ayolah, Bu. Aku belum menemukan tambatan hati."Ibu meletakkan kopi di depanku, dia menatapku dengan pandangan lelah."Jadi, Ibu yang akan terus membuat kopi untukmu? Umur segini, harusnya ibu menimang cucu.""Ibu ...." Aku kehabisan kata-kata. Sialnya, Ibu menangis."Ibu, aku tak suka Ibu seperti ini." Aku bangkit, memeluk tubuh Ibu yang kecil."Jangan seperti ini, tak ada yang kurang dari kita, kita diberikan harta yang cukup, tubuh yang sehat, tak ada alasan lagi untuk bersedih, jangan begini, ya, Bu.""Terus Ibu harus bagaimana? Apakah Ibu akan mati di ranjang yang dingin tanpa melihat anak Ibu menikah
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-30
Baca selengkapnya
Yumi yang Rumit
Yumi membuka matanya perlahan, dia agak kaget saat mendapati wajahku tengah dekat dengan wajahnya. Bahkan dia langsung mengambil jarak dariku. Aku tak bermaksud apa-apa, aku hanya memastikan dia masih bernapas atau tidak. Sebuah pikiran gila yang menakutkan, karena bisa saja dia meminum sesuatu dan mencoba bunuh diri lagi."Kau sudah tak apa-apa?" tanyaku memastikan. Yumi yang mengubah posisi berbaring menjadi duduk bersandar ke kepala ranjang menggeleng sekilas."Aku baik-baik saja.""Ayo kita ke Dokter!""Tidak," sahutnya dengan suara tinggi nyaris membentak, aku melihat kepanikan dan ketakutan saat aku menyebut kata Dokter. Selain takut disentuh, apa dia juga takut dengan dokter? Aneh sekali."Yumi, kondisimu lemah, aku takut terjadi apa-apa dengan kandunganmu, kita belum pernah konsultasi, kan?" Yumi tak bergeming, tatapan matanya yang sayu hanya menikmati pemandangan dinding berjarak beberapa meter di depannya."Apa aku bis
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-03-31
Baca selengkapnya
Kilatan di Mata Yumi ( PoV Adit )
"AC di kamar tamu tidak terasa," ucap Yumi yang tiba-tiba datang di kamarku. Setelah makan malam yang lebih tepat dikatakan tengah malam, aku meminum obat. Reaksi obat cukup cepat, sehingga aku merasakan keinginan untuk bersin berkurang. Hanya saja hidungku masih tersumbat."Kita perlu mencari tukang service untuk membersihkannya, terakhir kali dibersihkan, enam bulan yang lalu, tentu debu telah menempel di dalamnya."Aku tahu pasti, Yumi paling tak suka dengan udara panas. Sedangkan kamar kami, AC menyala dengan maksimal. Mungkin kami mengabaikan kamar tamu, yang jarang ditempati, sehingga lupa memeriksanya secara berkala."Lalu, bagaimana?" tanyaku padanya, apakah dia menyuruhku ke sana dan dia di sini? Itu terdengar kejam. "Aku tak bisa tidur, entah kenapa malam ini juga terasa gerah dari biasanya.""Tidur di sini saja." Aku menarik selimut kembali. Yumi masih berdiri tegak tanpa bergerak."Tak usah takut, aku takkan menyentuhmu." A
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-04-06
Baca selengkapnya
Lelaki Berbeda ( PoV Ayumi )
"Bagaimana keadaanmu?" Pertanyaan yang sama, pertanyaan yang amat kusukai. Mungkin remeh bagi sebagian orang, tapi tidak bagiku. Aku suka saat Adit peduli, senang saat dia mengkhawatirkanku, setidaknya pertanyaan itu berarti aku masih dibutuhkan.Sejak kejadian bertahun-tahun silam, nyaris tak ada yang bertanya bagaimana keadaanku. Ayah dan Ibu sibuk dengan dunianya, dia tak lagi peduli pada anak yang dulu dibanggakannya. Mungkin mereka merasa, bahwa aku tak lagi berguna, tak lagi memiliki masa depan. Ya, masa depan apa yang dimiliki wanita yang hampir gila, yang pernah mengurung diri selama berbulan-bulan di dalam kamar dan takut terkena cahaya matahari."Yumi?""Eh, aku ... Baik." Aku menyahut setelah terbangun dari lamunan. Pria itu, yang memiliki tatapan setajam elang dan memiliki senyum sehangat mentari, tengah duduk dengan beberapa jarak di antara kami. Mataku mengawasinya, melihat bagaimana kelopak matanya bergerak sambil mengamati wajahku. O
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-04-07
Baca selengkapnya
Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status