“Tunggu, Pak Raff—” Rudy berusaha menahan Raffael, tetap Regan sudah ada di sana menghadangnya. Damian mulai memijat pelipisnya, pusing diperhadapkan dengan masalah rumit itu. Sementara Raffael meminta Dion menemaninya mencari roti ham, Damian memberi isyarat pada Rudy untuk menyerah saja. “Jangan bikin masalah baru. Keputusan Raffael nggak bisa diubah, kecuali Manda yang memintanya.” Damian menghela napas panjang, frustasi.Rudy tertunduk. Panik dan cemas karena ia tahu, kesalahan kecil ini akan mempengaruhi perusahaan keluarganya.“Apa yang sebenarnya sudah kau lakukan?” tanya Damian heran. “Bagaimana bisa kau mengenal Manda?”Masih sambil tertunduk, Rudy menjawab, “Kami teman sekolah. Saya hanya ingin bertemu dengannya, jadi saya bilang kalau dia harus bayar ganti rugi karena tidak mengambil souvenir kamar hotel yang saya sediakan.”“Damn, Brat! Apa kau masih anak sekolahan? Cheap trick kayak gini bakal pengaruhi semua, Rud.”Rudy semakin panik. “Lantas, saya harus bagaimana Pak
Terakhir Diperbarui : 2025-03-04 Baca selengkapnya