Ucapan itu membuat Juned terdiam sejenak. Ia menatap Novi dengan ekspresi bingung, seakan mencoba mencerna apa yang baru saja didengarnya. “Novi, kamu serius? Jangan bercanda, ya.”“Aku serius, Kak,” Novi menegaskan, suaranya bergetar namun tetap tegas. “Sejak kamu datang ke rumah untuk menawarkan pekerjaan, sejak itu pula aku selalu memikirkanmu, tapi aku enggak pernah berani bilang. Mas Juned itu... beda dari laki-laki lain. Kamu perhatian, sabar, dan... aku merasa aman kalau dekat Mas Juned.”Juned menghela napas panjang. Ia menatap Novi dengan lembut, namun ada nada penolakan dalam suaranya. “Novi, dengar ya. Aku menghargai perasaan kamu, tapi Aku enggak bisa. Aku menganggap kamu seperti adikku sendiri. Kamu juga orang yang menyenangkan.”Novi menunduk, wajahnya tampak kecewa. “Tapi kenapa, mas? Apa karena aku lebih muda? Atau karena Kamu sudah suka sama orang lain?”Juned tersenyum tipis, mencoba meredakan suasana. “Bukan begitu, Novi. Kadang, rasa nyaman itu enggak selalu berart
Terakhir Diperbarui : 2024-12-16 Baca selengkapnya