“Sejak sekolah!” jawab Yara dengan senyuman riang, seolah-olah ia merasa senang ada orang yang penasaran tentang kemampuan bela dirinya, terlebih lagi orang itu adalah Oliver. “Kamu tahu? Aku sering ikut turnamen saat masih sekolah, dulu. Dan aku sering masuk ke dalam juara tiga besar,” aku Yara dengan jumawa.Kedua sudut bibir Oliver terangkat kecil, membuat Yara mengerjap karena hari ini Oliver lebih banyak tersenyum ketimbang yang lalu-lalu.“Berarti... kalian memiliki hobi dan kemampuan yang sama,” gumam Oliver, yang masih terdengar jelas oleh Yara.“Hm?” tanya Yara dengan gumaman. “Maksud kamu? ‘kalian’ siapa?”“Kamu dan... Zara.”Jawaban Oliver tersebut membuat Yara seketika terdiam.Setelah menghela napas panjang, Oliver melanjutkan seraya menatap Yara, “Zara juga pandai bermain bela diri, tapi dia nggak bisa bermain lagi setelah kejadian hari itu. Dan dia juga sering ikut turnamen, sama sepertimu.” Oliver tersenyum samar. “Kalian ternyata memiliki persamaan juga.”Mendengarnya
Terakhir Diperbarui : 2024-11-23 Baca selengkapnya