Hampir saja Li Guzhou memanggil Chiu Kang dengan sebutan pangeran.Sebelum usia Pangeran Zhao Shing menginjak sepuluh tahun, kakeknya, Li Guzhou lebih sering memanggilnya Chiu Kang.Kini usianya sudah empat belas tahun, wajar saja jika Li Guzhou jarang, bahkan tak pernah lagi memanggil Pangeran Zhao Shing dengan panggilan Chiu Kang. Selain itu, Li Guzhou adalah satu-satunya orang yang memanggil Zhao Shing dengan sebutan itu.“Kau telah siuman. Syukurlah.”“Kakek, aku lama tak mendengar kau memanggilku dengan nama itu. Aku merindukannya,” ujarnya masih lemas.Di belakang Li Guzhou berbaris Wang Jiang dan kedua adiknya serta Fan Yi bersama suaminya. Wajah mereka tampak cemas melihat keadaan Zhao Shing. Satu-satunya orang yang tidak cemas dengan keadaannya adalah Wang Lingshan.“Kakek, kenapa mereka memaki-makimu. Apa kesalahan yang kau lakukan?” tanya Chiu Kang dengan nafas masih terengah-engah.“Tidak, kami hanya bercanda. Apa kau lapar?” tanyanya.“Tentu, aku telah tidur terlalu lama,
Read more