Selain Kendra sekeluarga, kini hanya tertinggal Bayu, Santo, dan Wenda di rumah itu.Sean mendongak dan berucap dengan nada datar, "Minta maaf."Mendengar itu, Bayu yang cukup pintar langsung menarik Santo dan Wenda untuk berlutut. Dia segera memohon ampun, "Pak Sean, tolong maafkan kami ...."Sejak mengetahui mahalnya mobil Sean sore tadi, sebenarnya Bayu sudah sadar bahwa dirinya tidak boleh memprovokasi pria itu. Namun, godaan uang sebesar 1 miliar terlalu besar."Bukan minta maaf padaku, tapi sama Paman dan Tiffany. Kudengar kalian sudah mengejek Tiffany dan menindas Paman sejak lama," ucap Sean sambil mengangkat alisnya.Raut wajah Wenda dan Santo langsung pucat. Meminta maaf pada Tiffany dan Kendra adalah hal yang sangat memalukan bagi keduanya. Namun, daripada membayar ganti rugi sebesar 1 miliar pada Sean, mereka terpaksa meminta maaf."Maaf, Kendra. Aku nggak seharusnya menindas keluarga kalian.""Tiffany, maafkan aku. Aku nggak seharusnya mengejekmu."Kendra dan Indira saling
Last Updated : 2024-11-28 Read more