Yara dan Siska pergi menemui Teresa.Teresa memeriksa Yara sebentar, lalu menghela napas lega. "Untung nggak ada yang serius."Dia menatap keduanya dengan nada mencela, "Walaupun Rara sudah masuk trimester ketiga, dia tetap harus hati-hati. Apa jadinya nanti kalau sampai lahir prematur?""Maaf Dok, aku akan lebih hati-hati lagi," jawab Yara dengan agak malu.Teresa menggelengkan kepalanya tanpa daya. "Kamu nggak perlu minta maaf padaku. Kalau benar terjadi sesuatu, kamu sendirilah yang harus kamu mintai maaf."Dia juga bertanya penuh perhatian kepada Siska tentang keadaannya akhir-akhir ini. Dia samar-samar bisa menebak apa yang sedang terjadi.Sebelum mereka berdua pergi, dia berpesan kepada Yara, "Tolong nasihati dia. Dengan kondisi tubuhnya, bisa hamil adalah sebuah keajaiban. Kalau dia benar-benar aborsi, ah ... ""Aku mengerti Dok, terima kasih." Yara pun pergi bersama Siska.Tak lama kemudian, Tanto datang."Pak," sapa Teresa dengan hormat. Bagaimanapun juga, Tanto juga dari kelu
Last Updated : 2024-09-20 Read more