“Ibu jawab apa?” Setelah beberapa saat Pijar terkejut, dia memastikan jawaban ibunya yang diberikan kepada Noah. Selama ini, Noah tidak mendesaknya untuk sampai pada hubungan tersebut. Mereka menjalani semuanya dengan santai, tetapi diam-diam, dia justru langsung menghubungi orang tuanya. Bahkan, dia belum pernah bertemu dengan orang tua Noah. [Ibu belum menjawab apa pun, semua keputusan ada di tangan kamu. Cuma, Ibu menyarankan agar kamu memikirkan matang-matang dan menerima dia. Noah memiliki keluarga yang baik. Mungkin cepat atau lambat, orang tua Noah akan datang menemui kamu.] Jawaban dari ibunya membuat Pijar terdiam. Setelah basa-basi sebentar, dia mengakhiri sambungan teleponnya. Pijar berpikir apa yang harus dilakukan. Setelah tahu tentang masalah ini, dia pasti akan merasa canggung dengan keberadaan Noah. Karena banyak melamun, Pijar akhirnya lupa waktu. Bahkan ketika Noah sudah sampai di rumahnya, dia belum bersiap-siap sama sekali. “Aku belum mandi, Mas.” Pijar meleba
Last Updated : 2024-04-06 Read more