“Nggak ... aku nggak ngegombal loh ini. Beneran aku kangen sama kamu,” kata Endra.“Aku juga kangen sama kamu,” kata Dania, “sabar ya.”Endra terkekeh. “Nggak bisa sabar. Rasanya aku pengen meluk kamu sekarang juga,” katanya.Dania ikut tertawa. “Yudah peluk online aja,” katanya setelah tawanya reda.Terdengar hembusan napas panjang Endra, “Ternyata LDR itu nyiksa banget ya,” katanya.Dania lagi-lagi tertawa. “Sabar, Sayang,” kata Dania.“Iya ... iya,” katanya, “yaudah, aku mau mandi dulu. Good night. Love you.”“Love you,” kata Dania.***Rombongan Evolution sampai di kota Medan sekitar pukul sembilan pagi. Setelah mandi dan ganti pakaian, Zevan izin kepada Sisil untuk keluar sebentar di kafe bersama personel Evolution lainnya.Mereka akhirnya pergi ke sebuah kafe yang lokasinya tak jauh dari hotel tempat mereka menginap. Seperti biasa, saat keluar ke tempat umum, mereka selalu menggunakan pakaian semacam hoodie atau menggunakan masker agar tak terlihat mencolok. Setelah merasa aman
Last Updated : 2024-01-09 Read more