"Eh, tau nggak, Na, kata Mas Faizal kemungkinan Pak Alfian nggak kena omicron, tapi nggak tahu, ya. Karena gejalanya beda, sih," ujar Danik memulai cerita. Saat ini Bunga dan Danik sedang berbicara lewat telepon. Ya, hanya cara ini yang bisa mereka lakukan untuk tetap berkomunikasi. Keduanya masih mengikuti anjuran untuk meminimalisir berada di luar rumah karena kualitas udara berada pada titik terburuk. "Pak Bos Alfian ngajak ketemu kalau hasil test-nya negatif. Aku berharap negatif, tapi kok jadi deg-degan mau ketemu dia," ujar Bunga menyuarakan ketakutannya."Deg-degan kenapa? Ketemu orang ganteng, tuh, seneng kali.""Takut aja. Selama ini, kan, aku suka nulis aneh-aneh di nota yang aku tinggalkan di rumahnya. Sedikit ngadi-ngadi. Apalagi nota yang waktu aku tempel di kasurnya dia. Siapa tahu dia ketemu aku mau bahas itu.""Negatif aja, sih, isi kepalamu. Lagian kalau dia nggak suka sama cara kamu kerja, mestinya kamu udah dipecat dari zaman alif, deh. Dari pertama kamu balas pesa
Baca selengkapnya