“Jangan lupa besok masuk kuliah, Rafka. Saya sudah bersedia untuk kembali melanjutkan hubungan denganmu, jadi jangan ingkari janjimu untuk berkuliah dan jangan pernah absen lagi hingga kamu lulus semester depan,” tandas Sarah setelah berhasil lolos dari jeratan dekap Rafka.“Tenang aja, Sar. Jangankan masuk kuliah lagi, kamu nyuruh aku masuk NASA pun bakal aku jabanin asal kita bisa balikan lagi,” gurau Rafka. “Tapi, aku beneran enggak boleh ke rumah kamu lagi mulai hari ini? Padahal aku udah kangen makan masakan kamu, Sar.”Setitik perasaan senang meman merambati sanubarinya, tetapi tetap saja bongkahan perasaan tak senang merasuki hatinya kala Sarah bilang untuk sementara waktu jangan datang ke rumah wanita itu.“Leo masih marah padamu, Raf. Saya hanya tidak ingin emosinya makin menggebu dan kemarahannya kian membesar kalau melihatmu datang ke rumah, apalagi kalau sampai dia tahu kalau kita kembali bersama.”“Waktu mendekatimu dulu, aku berhasil meluluhkan kerasnya hati Leo. Bagaima
Terakhir Diperbarui : 2024-01-14 Baca selengkapnya