Seperti yang dikatakan Wira, Wulan dan Dian tahu sekalipun Wira bisa bertindak, nanti Keluarga Juwanto, Barus, dan pemerintah akan takut kepada Wira. Jika begitu, Wira akan rugi besar.Dian menarik napas dalam-dalam, lalu berucap, "Kami memang berpikiran seperti itu. Tapi, kami tahu kalau kita bertindak sekarang, hal ini nggak ada untungnya untuk kita."Wira mengiakan, lalu berdiri dan berkata, "Kalau begitu, aku akan menjelaskan sesuatu kepada kalian lagi."Selesai bicara, Wira memandang ketiga wanita itu sembari melanjutkan, "Kalau negara kacau balau dan rakyat hidup menderita, ini memang bukan hal bagus. Tapi ... sebenarnya Kerajaan Agrel dan Monoma hanya ingin merebut wilayah Kerajaan Nuala. Selain itu ...."Wira meneruskan ucapannya, "Mereka juga berniat menguasai wilayah tersebut secara permanen dan menjadikan wilayah itu sebagai bagian dari negara mereka. Benar, 'kan?"Wulan dan lainnya mengangguk. Dilihat dari tindak tanduk Kerajaan Agrel dan Monoma, memang itu adalah rencana m
Read more