"Kita kalah. Kita kalah, Bu. Tuan Roger resmi menjadi pemilik tanah panti ini. Secepatnya kita harus pergi dari sini."Bukan mudah saat Najma menyampaikan ini pada Aliyah, pemilik panti. Tapi mau bagaimana lagi, ini adalah sebuah kenyataan pahit yang harus mereka terima. Namun, dia tidak pernah mengira dampaknya. Rasa cinta yang begitu besar kepada panti membuat Aliyah tak mampu kehilangan. Akibatnya, wanita paruh baya ini langsung lemas tak sadarkan diri. ***BLACK EAGLE CORPORATION.Najma menatap nama itu dengan sedikit mengangkat wajahnya. Maklumlah, tertempel di atas sebuah gedung dimana dirinya kini berdiri di luar pagarnya. Sesudah menyakinkan diri kalau ini benar perusahaan milik Roger, dia pun melangkah masuk ke pelataran perusahaan. Baru beberapa langkah melewati pintu pagar, seorang satpam berjalan cepat ke arahnya. "Eh, dek! Dek! Mau ketemu siapa?"Suara teriakan itu cukup kuat tertangkap oleh indera pendengar. Najma pun menoleh. Langkahnya langsung terhenti begitu mendap
Terakhir Diperbarui : 2023-03-28 Baca selengkapnya