Dia berubah meski tak sepenuhnya berubah. Ivan memang tetap mengenaliku, menerimaku sebagai istrinya. Ia hanya melupakan Kia, sebelum kemudian terlihat merasa bersalah ketika menyaksikan bagaimana Kia datang memeluknya seperti biasa lalu mengajak bermain dan bercanda.“Kenapa aku bisa melupakannya, Kak? Padahal dengan begitu lugunya dia bermanja padaku. Pasti hubungan kami begitu dekat kan, Kak?”Pertanyaan itu sering kali kudengar saat Ivan sedang bersama Kak Dian, sementara aku hanya menjadi pendengar. Ya, sejak pulang ke rumah, dia jarang sekali bicara padaku meski juga tak terkesan menghindariku. Ivan bersikap dingin, seolah keberadaanku tak mengganggunya, tapi sekaligus tak diperlukannya. Aku hanya menjadi pendengar saat ia berbicara pada Kak Dian, juga hanya menjadi penonton ketika ia kembali berusaha membangun chemistry pada putri kami.Aku mengerti kecelakaan yang dialaminya memang membuatnya harus menerima beberapa tindakan medis di kepala. Dokter yang menanganinya saat itu j
Terakhir Diperbarui : 2023-03-16 Baca selengkapnya