Julea menggeleng dengan cepat, dia kemudian naik ke tempat tidur dan menutupi hampir seluruh tubuhnya dengan selimut. Hal itu dia lakukan untuk menghindari Andrew yang gemar sekali menggodanya. Sementara malam ini Andrew ada di kamar Julea untuk sementara. Karena kamarnya digunakan oleh Herfiza kali ini. Andrew yang semula berdiri di dekat pintu hanya tersenyum melihat tingkah Julea yang tengah malu-malu. kemudian dia beringsut naik ke tempat tidur, badannya juga terasa sangat lelah. Malam ini dia akan tidur satu ranjang dengan Julea. "Ah tidak apa-apa, toh aku hanya akan tidur. Lagi pula kami sudah menikah," batin Andrew sembari menarik selimut. Baru saja dia akan merebahkan diri, Julea sudah terduduk kembali. "A-apa yang kau lakukan di sana Andrew Nugraha?" Tanyanya dengan tegas. "Apa lagi, aku akan tidur di sini." Andrew menjawabnya tenang. "Loh! tidak bisa, bagaimana kau tidur satu ranjang denganku? kita kan hanya menikah kontrak," jelas Julea. Jelas saja gadis itu berkata
Terakhir Diperbarui : 2023-02-04 Baca selengkapnya