PEMBALASAN ISTRI TERSAKITI

PEMBALASAN ISTRI TERSAKITI

last updateLast Updated : 2024-10-06
By:   Turiyah   Completed
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel16goodnovel
10
7 ratings. 7 reviews
83Chapters
6.4Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
Leave your review on App

Perjalanan Devi dalam rumah tangganya yang hampir tumbang karena ulah Ibu Mertua yang merongrong gaji anaknya. Suaminya pun ikut mendukung aksi Ibunya. Diapun dengan teganya melakukan KDRT dan menikah tanpa persetujuan dari Devi. Bahkan dia dengan berani memfitnah anak yang dikandung Devi bukanlah benihnya dan tidak mau bertanggung jawab. Akhirnya Devi bangkit dan merencanakan balas dendam atas perlakuan yang ia terima. Ia semakin hancur saat harus kehilangan anaknya. Dendamnya pun semakin membara, hingga ia menemukan seseorang yang mengisi hatinya. Seperti apa rencananya hingga ibu mertua dan suaminya bisa merasakan rasa sakit yang sama? Penasaran? Ikuti terus kisahnya!

View More

Latest chapter

Free Preview

Bab 1. Ceraikan saja Aku!

"Dek, aku mau berangkat kerja kok sepatunya belum dicuciin sih!" gerutu Hasan."Ya, pake yang lainnya dululah, Mas!" teriak Devi, Istrinya dari dalam."Mana bisa! Ini sesuai sama warna bajuku. Jadi istri kok tidak becus!" teriak suaminya yang bernama lengkap Zack Hasan, sambil membanting sepatu itu keluar.Hasan berfikir, sebentar lagi sang istri akan lari tergopoh-gopoh mengambil sepatunya dan meminta maaf. Benar saja, wanita yang telah dinikahinya selama dua tahun itu langsung keluar memungut sepatu.Hasan terkikik, "Eh, tunggu dulu, kok sepatunya di bawa keluar? Eh, kok, dimasukin tong pembakaran sampah? Padahal apinya kan belum padam?" batin Hasan.Hasan lalu terbirit-birit mengejar, dan berharap sepatunya masih bisa diselamatkan. Malang sekali, sepatu kesayangannya pun sudah terbakar sebagian.Seperti anak kecil yang kehilangan mainannya. Lelaki berpostur gagah itu meraung sambil memegangi sepatu gosongnya. Wibawanya langsung hilang begitu saja. Baju yang sudah rapi pun jadi ikut...

Interesting books of the same period

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

user avatar
ET. Widyastuti
Ditunggu kelanjutan ceritanya..
2022-08-09 13:54:43
0
user avatar
Astika Buana
semangat, Kak
2022-07-25 21:43:20
0
user avatar
Tifa Nurfa
keren kak ceritanya, next ya kak. semangat ...
2022-07-25 20:29:14
0
user avatar
Cahaya S
Bab awal sudah menggugah, waah... wajib lanjut ini thor. Ditunggu selalu
2022-07-20 11:57:33
1
user avatar
Noeroel Arifin
Ceritanya Keren Kak ... Semangat...
2022-07-20 11:44:05
1
user avatar
Vyra Fame
uhuy akhirnua tayang, keren kak cuss lanjut
2022-07-20 11:12:39
1
user avatar
Rizka Fhaqot
ceritanya keren kak ...
2022-07-13 21:26:47
0
83 Chapters
Bab 1. Ceraikan saja Aku!
"Dek, aku mau berangkat kerja kok sepatunya belum dicuciin sih!" gerutu Hasan."Ya, pake yang lainnya dululah, Mas!" teriak Devi, Istrinya dari dalam."Mana bisa! Ini sesuai sama warna bajuku. Jadi istri kok tidak becus!" teriak suaminya yang bernama lengkap Zack Hasan, sambil membanting sepatu itu keluar.Hasan berfikir, sebentar lagi sang istri akan lari tergopoh-gopoh mengambil sepatunya dan meminta maaf. Benar saja, wanita yang telah dinikahinya selama dua tahun itu langsung keluar memungut sepatu.Hasan terkikik, "Eh, tunggu dulu, kok sepatunya di bawa keluar? Eh, kok, dimasukin tong pembakaran sampah? Padahal apinya kan belum padam?" batin Hasan.Hasan lalu terbirit-birit mengejar, dan berharap sepatunya masih bisa diselamatkan. Malang sekali, sepatu kesayangannya pun sudah terbakar sebagian.Seperti anak kecil yang kehilangan mainannya. Lelaki berpostur gagah itu meraung sambil memegangi sepatu gosongnya. Wibawanya langsung hilang begitu saja. Baju yang sudah rapi pun jadi ikut
last updateLast Updated : 2022-06-13
Read more
Bab 2. Menguras isi kulkas
Betapa terkejutnya Devi melihat pemandangan yang membuat emosinya langsung terpancing, kulkas yang sebelumnya terisi penuh, kini kosong melompong.Giginya bergemeletuk, tangannya mengepal. Dia langsung membanting pintu kulkasnya dengan keras sehingga menimbulkan suara kaca berdentingan. Botol-botol di dalam saling bertabrakan. Dan masih belum puas juga, Devi menendang kulkasnya hingga mundur beberapa centi.Hasan hanya melihat pasrah amukan istrinya, dan dia sudah menyiapkan mental untuk menahan cacian yang akan menghujaminya.Devi langsung berjalan ke arah dapur. Melihat stok perbawangannya juga ludes. Dia tak segan mengambil tempat bawangnya dan melemparkan ke arah Hasan. Emosinya masih belum mereda, dia mengambilnya alat-alat masak dan langsung melemparnya.Dengan sigap Hasan mencoba menghindari namun lemparan yang tak ada hentinya membuat dia kewalahan dan nahas, pelipisnya terkena gagang spatula dan menimbulkan sakit yang berbekas."Mas! Aku capek kalo begini terus! Aku beli bah
last updateLast Updated : 2022-06-13
Read more
Bab 3. Balada Parkiran
Ibu Endang yang mendengar itupun emosinya memuncak. Ingin sekali menjambak rambut mantunya yang tergerai lurus biar lebih berantakan. Percuma cantik bila tak ada rasa hormat.Dengan gerakan cepat Ibu Endang berhasil menarik rambut Devi. Menjambaknya begitu kuat, hingga tubuh Devi terpaksa mengikuti tarikannya agar meminimalisir rasa sakit.Devi menahan tangan Ibu Endang dengan tangan kirinya. Kakinya ikut mangkrak menendang pahanya Bu Endang hingga membuat sedikit tersungkur ke belakang.Masih tak terima, ibu Endang maju hendak mencakar tapi langsung ditepis kasar oleh Devi. Dia berhenti melawan dan hendak menyudahi perkelahian itu. Karena ia sadar dia bisa saja mengalahkan Ibu Endang karena masa sekolah dia sudah mahir di dunia persilatan.Masih saja Bu Endang ingin melawan dengan mendorong-dorong tubuhnya Devi. Tubuhnya yang berlemak membuat dia cepat ngos-ngosan. Cukup dengan hentakan, Ibu Endang tersungkur.Devi langsung berlalu meninggalkan Bu Endang yang masih memperbaiki nafasn
last updateLast Updated : 2022-06-13
Read more
Bab 4. Dikerjai ibu mertua
# Dikerjai Ibu mertuaSetelah sampai tujuan, Devi melihat layar ponselnya, dan membayar sejumlah tarif yang tertera di layar.Devi masuk ke ruangan salon dan merasa beruntung Karena kondisi sedang sepi, jadi tak perlu untuk mengantrinya.Devi pun mengatakan sama tukang salon keinginannya untuk Spa full body, facial wajah dan creambath rambut.Setelahnya dia diarahkan oleh pegawainya ke ruangan khusus untuk spa, dan membaringkan badannya di atas kasur empuk tapi tipis yang berukuran sesuai dengan badannya. Ia pun dengan pasrah sambil memejamkan kelopak matanya. Tidak menunggu lama ia sudah merasakan pijitan dan beberapa gerakan Perawatan yang lihai dari mbak salon membuatnya menguap berkali-kali.Setelah selesai Spa lanjut untuk facial, wajahnya yang mulus tanpa jerawat memudahkan mbaknya mengolesi krim racikan andalan dari salonnya, tanpa harus memencet jerawat seperti beberapa pelanggan sebelumnya.Devi tampak menikmati pelayanannya, dan saat ingin beranjak ke tahap selanjutnya dia
last updateLast Updated : 2022-06-13
Read more
Bab 5. Bersiap-siap
Jam kerja telah berakhir, dengan perasaan semangat yang menggebu , Hasan melangkah keluar meninggalkan gedung menuju parkiran, lalu ia mengemudikan mobilnya dengan membawa perasaan bahagia, ya, sebentar lagi ia menjemput sang istri untuk ke tempat di mana Rendi ulang tahun. Sesekali ia melirik arloji yang melingkar di pergelangan tangannya. Lantas ia menambah laju mobilnya agar segera sampai rumah. Yang ia tahu ia akan pulang ke rumah yang langsung disambut istrinya dengan penampilan yang sudah dandan cantik, dan ia pun akan langsung mandi dan makan setelah itu berangkat. Apalagi hari ini Devi libur kerja. Pastinya semua sudah beres rapi. Ia tahu karena tadi Ibunya mengirimi pesan kalau Devi sedang di rumah. Dia lupa pertengkaran kemarin ia menyetir mobil sambil bernyanyi, bersiul. Rasa laparnya pun terkalahkan dengan perasaan bahagianya. Sengaja istirahat siang dia tidak makan siang karena untuk menghemat pengeluaran, uang satu juta yang dipinjam dari teman kerjanya pun sudah
last updateLast Updated : 2022-06-13
Read more
Bab 6. Salah kostum
Saat keluar rumah mereka melihat beberapa orang menatap mereka dengan penasaran."Ada apa sih, Mas?" tanya Devi sambil memegangi kemeja suaminya."Gak tau, Dek. Yok lah biarin aja!" jawabnya sambil menarik tangannya Devi.Hasan menyadari ini perbuatan tadi yang berteriak di depan pintu. Namun malu bila harus ngomong jujur sama Devi.Akhirnya mereka masuk mobil, meninggalkan para tetangga yang penasaran. Hasan melajukan mobilnya dengan pelan, menyusuri Jalanan, melihat ke kanan kiri bermaksud mencari toko arloji. Setelah melewati beberapa lampu merah, akhirnya menemukan toko arloji yang berada pinggir kota.Mereka turun untuk melihat-lihat jam yang dijualnya. Hasan menemukan satu jam yang sesuai dengan keinginannya. Akhirnya meminta pihak toko untuk membungkusnya dengan kertas kado dan tidak lupa mencatat namanya dulu di sebuah memo kecil yang di selipkan sebelum dibungkus.Akhirnya mereka selesai bertransaksi, kemudian kembali ke mobilnya. Mengundurkan mobilnya sesuai arahan tukang
last updateLast Updated : 2022-07-13
Read more
Bab 7. Tidur di Hotel
"Loh kamu, Mas? kok bisa jadi tukang ojek, bukannya masih kerja di kantor? dan kulihat kamu masih ada diacara ulang tahun Rendi?" tanyaku bertubi-tubi.Seribu pertanyaan menunggu penjelasan di benakku, tadi yang membuatku risih di acara tadi, kenapa bisa dia datang jadi tukang ojek yang aku pesan. Rasa penasaranku terlalu menggunung hingga mengabaikan rasa sebalku tadi pas di tempat Rendi."Iya, aku nyambi tukang ojek online kalo sepulang kerja, bagaimanapun aku harus berjuang membahagiakan istriku," jawabnya menatapku nanar."Berjuang? Sampe mati-matian gitu ya? emang istrimu gak kerja?" "Ya enggaklah, ngapain aku nikahin dia kalo nyuruh dia kerja, bagaimanapun aku bertanggungjawab atas nafkahnya," ucapnya dengan matanya yang terendam memandang ke langit menatap bintang-bintang.Aku mencoba mencerna perkataannya, memang dari segi fisik suamiku lah yang unggul, tapi cara berpikirnya mampu membuat netraku berkaca-kaca. Kenapa suamiku sendiri tidak ada niatan untuk menafkahiku, apakah
last updateLast Updated : 2022-07-13
Read more
Bab 8 Dapat Voucher gratis
Aku terduduk lemas, menatap dinding lift, sudah beberapa kali aku menggedor-gedor. Namun tidak ada sahutan dari luar, mungkinkah mereka semua sudah tertidur ataukah mereka tidak mendengar suara gedoran. Aku harus bagaimana sekarang, seorang diri di dalam lift dengan hanya membawa gawai yang sudah habis baterainya, aku benar-benar putus asa, mungkinkah aku akan mati, aku belum sempat meminta penjelasan Mas Hasan, aku tidak siap bila harus mati sekarang.Setidaknya sebelum mati aku sudah membalas perbuatan Mas Hasan, aku ingin menebus kebodohanku sendiri, aku ingin memperbaiki keadaanku saat ini.Tak terasa air mataku luruh ....Satu jam ....Dua jam ....Tiga jam ....Akhirnya aku tertidur dengan posisi badan tertekuk, kepala menyender di lutut dan kedua tangan masih memeluk lutut.Aku tersentak saat ada gedoran pintu dari luar, dan bergegas bangun untuk membalas gedoran, biar mereka tahu kalau ada orang di sini.Saat ini aku mendengar obrolan dari luar, mungkin lagi berusaha memecahk
last updateLast Updated : 2022-07-20
Read more
Bab 9. Berhenti bekerja
PoV 3Hasan menggeliat dari tempat yang ditidurinya, dia meraba sekitar untuk mencari gawainya. Saat ditemukan dia langsung mengaktifkan gawainya dan mencari aplikasi hijau yang bergambar telepon, menarik ulur layar depannya. Berharap ada pesan masuk. Namun sayangnya tak ada pesan yang masuk satu pun.Hasan bergegas bangun, menoleh kesana kemari."Dev, kamu dimana?" teriaknya sambil berjalan mondar mandir. "Devi!" Masih Belum ada jawaban dari Devi. Hasan keluar dari kamar, dia membuang nafas kasar melihat keadaan rumahnya yang masih berantakan. Hasan kembali ke kamarnya dan mengambil gawai. Memencet tombol untuk mencoba menelepon Devi. Namun tidak tersambung. "Kurang ajar sekali si Devi, ninggalin rumah berantakan! Mana perut lapar lagi!" gerutunya. Dia berlalu lalang, mencari solusi yang tepat untuknya dan akhirnya dia teringat pesan Devi."Lebih baik aku ke rumah ibu saja," ucapnya sambil bersiap pergi. Rumah ibunya yang tak terlalu jauh membuat Hasan mampu menahan laparnya. D
last updateLast Updated : 2022-07-20
Read more
Bab 10. Mulai curiga
Devi benar-benar mantap ingin berhenti bekerja, karena kodratnya seorang isteri di rumah dan sang suami mencari nafkah.Hasan pun akhirnya kembali ke rumah, tidak jadi pergi ke rumah ibunya. Dia masuk mengambil sapu dan kain lap.Hatinya menahan dongkol yang bertubi-tubi. Rasa penasaran karena ketahuan jumlah gajinya. Membuat ia semakin berfikir keras, dia sekilas melirik Devi yang ikutan membersihkan karpet. Mengambil butir demi butir nasi yang tercecer.Rasanya dia tak rela bila harus berbagi gajinya dengan Devi, dipikirannya dia harus berbalas budi dengan ibunya jadi wajar bila ngasih uang gajinya. Tapi ke istrinya dia benar-benar tak ikhlas membaginya, karena ia beransumsi yang pantas di beri adalah orang yang tidak mampu bekerja, sedangkan Devi masih muda, mampu untuk bekerja. Entahlah anutan apa yang diikutinya sehingga tidak ada rasa kewajiban untuk menafkahi istri. Padahal itu hukumnya wajib di mata agama.Dia berfikir, seharusnya Devi beruntung karena memiliki suami yang ta
last updateLast Updated : 2022-07-20
Read more
DMCA.com Protection Status