Share

Bab 49: Mas Rafa Tahu Sesuatu?

***

Andin terpuruk. Wajahnya pucat saat keluar dari kamarnya untuk makan malam. Dapat aku lihat garis wajah yang biasanya tegas kini mengendur. Wanita itu frustrasi. Iya, siapa memangnya yang tak terkejut melihat perubahan pada diri Mas Rafa? Lelaki yang biasanya bersikap teramat manis pada Andin itu tiba-tiba sangat kasar.

Bahkan tak segan menyakiti fisik.

Aku menghela napas dengan berat. Tak ingin larut dalam masalah keduanya, kufokuskan perhatianku pada Naura yang duduk tepat di sampingku. Tak peduli pada tanda tanya di mata Andin yang tampak penasaran akan keberadaan mas Rafa.

“Di mana suamiku, Ran?” tanyanya kemudian mengudara.

Ran tergopoh menghampiri. “Rani nggak tahu, Buk. Nggak sempat lihat,” ucapnya menjawab pertanyaan Andin.

Terdengar embusan napas berat dari Andin. Lalu hening. Saat aku mengalihkan pandangan padanya, kulihat dia sedang memperhatikan gulai ikan nila yang katanya diinginkannya itu. Bukannya mengambil piring, mengisinya dengan nasi lalu gulai ikan nila, tapi
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status