Pagi itu, kedatangan Narendra disambut Alya dengan wajah yang masih penuh keresahan. Tanpa membuang waktu, ia langsung mengajak sahabatnya itu duduk di ruang tamu. Beruntung tak ada orang di rumah ini, semua pergi bekerja.
“Naren, aku nggak tahu lagi apa yang terjadi di rumah ini,” bisik Alya pelan sambil sesekali melirik ke sekeliling, memastikan tidak ada siapa pun di dekat mereka. “Suara-suara aneh itu ... dan bayangan yang muncul di kamarku ... semuanya terlalu nyata.” Narendra mengangguk, menatap Alya dengan penuh perhatian. “Alya, aku tahu kamu sedang mengalami masa yang berat. Coba tarik napas dulu, tenangin diri. Ini nggak baik kalau kamu terus merasa tertekan begini." Alya menarik napas dalam-dalam, meskipun masih terlihat gemetar. “Naren ... aku bahkan merasa kayak mau gila. Semalam aku dengar suara minta tolong dari arah halaman belakang, terus ada bayangan putih yang muncul di kamarku. Ini bukan cuma sekali dua kali aku ngalamin yang kayak gitu.” “Dengar, Alya. Ada banyak penjelasan logis yang mungkin bisa kita pertimbangkan dulu. Kadang, stres dan kelelahan bisa bikin kita halusinasi, apalagi kalau suasana di sini memang cukup menyeramkan.” Alya hanya menggelengkan kepala, matanya berkaca-kaca. “Tapi ... Naren, rasanya terlalu nyata. Aku bahkan bisa merasakan hawa dingin dan bau anyir itu seakan masih tertinggal di kamar Kakek.” Narendra terdiam sesaat, berusaha menyusun kata-kata agar tidak membuat Alya semakin takut. “Baiklah, kalau kamu merasa ini lebih dari sekadar halusinasi, aku akan coba bantu. Tapi, kamu harus tetap tenang, ya. Ingat, manusia dan jin memang hidup berdampingan. Mungkin ada yang sekadar lewat atau memang sudah lama tinggal di sini.” Wajah Alya semakin pucat mendengar kata-kata Narendra, tetapi ia mengangguk pelan, mencoba mencerna apa yang baru saja dikatakan. “Jadi ... kamu yakin kalau ini bukan sekadar khayalanku? Ada yang benar-benar di sini, ya?” Narendra menarik napas, lalu menghela pelan. “Aku nggak bilang ini pasti, tapi dari yang aku rasakan ... ada beberapa energi yang memang menetap di sini, Alya. Tapi mereka nggak selalu mengganggu, kok. Kadang, kita yang terlalu cemas, dan itu malah memancing mereka untuk muncul.” “Astaga, Naren. Jadi, bayangan yang aku lihat di kamar itu benar-benar penunggu rumah ini?!” bisik Alya, suaranya mulai bergetar. Narendra tersenyum tipis, mencoba menenangkan. “Mungkin iya, tapi mungkin juga hanya sisa energi. Makanya, kamu harus tenang. Kalau kamu panik, itu malah bikin suasana makin mencekam. Mereka ini nggak bisa diganggu, Alya. Cobalah belajar untuk menerima kehadiran mereka dengan tenang.” Alya menggigit bibir, masih bingung dan ketakutan. “Tapi kenapa mereka sampai muncul kayak gitu? Bukannya biasanya mereka nggak ganggu kalau nggak diganggu?” “Benar. Tapi bisa jadi, ada sesuatu di sini yang memancing mereka untuk hadir. Ada energi yang mungkin mengundang, atau mungkin kamu sendiri sedang dalam kondisi yang rentan, sehingga lebih mudah menyadari kehadiran mereka. Atau bisa juga ... ada pesan yang ingin mereka sampaikan.” Alya menghela napas panjang. “Naren, terus terang, aku udah nggak kuat. Aku beneran takut. Semalam, suara tangisan dan bisikan itu ... aku nggak bisa lupain.” Narendra mengangguk lagi, dan kali ini ia menatap sekeliling, mencoba merasakan energi di rumah tersebut. “Aku akan coba bicara sama mereka, Alya. Sekadar memastikan, apakah mereka hanya menumpang atau ada hal lain.” “Bicara?!” Alya terkejut, matanya membelalak. "Gimana caranya?” “Bukan bicara langsung, lebih ke ... merasakan. Ini bukan seperti yang kamu bayangkan, kok.” Alya menggigit bibir, tak tahu harus berkata apa. “Kalau memang ada sesuatu di sini, kenapa mereka minta tolong sama aku, ya, Naren? Aku, kan, nggak tahu apa-apa.” Narendra terdiam sejenak, seolah menimbang jawabannya. “Kadang, mereka yang tinggal di antara dunia kita dan dunia mereka memiliki kisah yang belum selesai. Ada yang mungkin tersesat, ada yang masih menyimpan beban.” Alya menunduk, teringat akan segala hal janggal yang terjadi di rumah itu, terutama setelah kematian kakeknya. “Jadi, kamu pikir mereka ini ... terjebak?” “Mungkin. Kita nggak pernah tahu pasti, Alya. Yang bisa kita lakukan hanya berusaha memahami dan menghormati keberadaan mereka. Jangan terlalu terpancing dengan ketakutan, karena itu hanya akan membuat mereka semakin mendekat,” ujar Narendra sambil menepuk bahu Alya dengan lembut. Alya menarik napas dalam-dalam, berusaha menenangkan diri meski hatinya masih diliputi ketakutan. Namun, kehadiran Narendra membuatnya merasa sedikit lebih kuat, seolah ada secercah harapan yang mulai muncul di tengah segala keanehan yang menghantui. Obrolan mereka mendadak terhenti ketika seorang asisten rumah tangga datang membawa nampan berisi air minum dan camilan. Alya mempersilakan Narendra untuk menikmati hidangan itu, dan ia sendiri hanya mengambil sepotong kue, sementara Narendra memilih air mineral. Namun, baru saja Narendra menyesap seteguk, ekspresinya tiba-tiba berubah. Ia berhenti, menatap botol itu dengan raut tak enak, matanya memicing seolah melihat sesuatu yang tak kasat mata. “Ada apa, Naren?” Alya bertanya, bingung melihat reaksi sahabatnya yang tampak tak biasa. Narendra menelan ludah dengan berat, lalu menatap Alya, kali ini dengan sorot yang lebih serius. Ia berbisik, “Alya ... rasanya ini bukan air biasa. Rasanya seperti ... darah. Kental, anyir, dan ada aroma busuk.” Alya tersentak, merasakan hawa dingin menjalari punggungnya. Ia menatap gelas di tangan Narendra, tetapi yang ia lihat hanyalah air jernih seperti biasa. “Darah? Naren, jangan bercanda! Ini ... ini cuma air mineral biasa.” Narendra mendekatkan wajahnya ke gelas, mencium aroma yang tak tercium oleh hidung Alya. “Dalam penglihatanku, Alya, air ini memang bukan sekadar air. Ini ... darah. Darah yang digunakan sebagai pengikat.” “Pengikat?” Alya berbisik ketakutan, merasakan desiran angin dingin di sekelilingnya, seolah hawa ruangan itu mendadak berubah. “Naren, maksudmu apa? Pengikat untuk apa?” Narendra menatapnya lekat-lekat, ekspresi wajahnya semakin serius. “Perjanjian, Alya. Keluarga ini terikat dalam perjanjian yang melibatkan darah. Entah darah siapa, tapi ini adalah tanda bahwa ada sesuatu yang disembunyikan. Sesuatu yang gelap dan tak kasat mata.” Alya menelan ludah, pikirannya kacau. Ia mencoba memahami kata-kata Narendra, tetapi yang muncul dalam benaknya adalah secarik kertas lusuh yang pernah ia temukan di kamar mendiang kakeknya. Wasiat yang ditulis dengan tinta pudar, penuh dengan kalimat yang sulit dipahami. “Perjanjian ... darah?” gumamnya, seakan bertanya pada dirinya sendiri. Matanya membesar, penuh kekhawatiran. “Apakah ini ... ada hubungannya dengan wasiat itu? Aku ... aku pernah menemukan surat wasiat milik Kakek. Tapi aku tak paham isinya, hanya beberapa kalimat yang terasa seperti peringatan. Kamu pikir, perjanjian itu terkait dengan kertas itu?” Narendra mengangguk pelan, sorot matanya tetap tajam mengawasi setiap gerak-gerik Alya. “Mungkin saja. Darah sering kali digunakan sebagai lambang persembahan atau tumbal. Ia bukan sekadar ikatan, Alya, tapi juga penanda. Bisa jadi, perjanjian yang kakekmu buat melibatkan persembahan ini. Darah yang mengikat generasi ke generasi, menuntut sesuatu sebagai balasannya.” Alya menggigit bibirnya, rasa ngeri menjalari tubuhnya hingga membuatnya gemetar. Seketika, ia merasakan ketakutan yang lebih dalam, seakan ada bayang-bayang gelap yang mengintainya dari sudut-sudut rumah ini. “Tapi ... kenapa aku? Kenapa semua ini terjadi padaku?” Narendra menyentuh bahunya, berusaha menenangkannya meskipun ia sendiri merasakan kehadiran sesuatu yang tak wajar. “Alya, kamu bagian dari keluarga ini, dan ikatan darah itu mungkin memilihmu sebagai penerus. Tumbal yang diminta mungkin bukan sekadar nyawa, tapi jiwa dan ketenangan keluargamu.” “Tumbal?” Alya bergidik, bulu kuduknya berdiri mendengar kata itu. Narendra menarik napas panjang. “Alya, setiap perjanjian yang melibatkan kekuatan gelap memiliki harga yang harus dibayar. Kakekmu mungkin menginginkan sesuatu hal untuk keluarga ini, tapi sebagai gantinya, ada tumbal yang harus dipersembahkan. Darah itu mungkin adalah lambang dari setiap nyawa yang telah atau akan dikorbankan.” Alya merasakan pandangannya kabur, kepalanya pening memikirkan semua ini. “Ini ... ini terlalu mengerikan. Aku nggak pernah berpikir kalau keluarga ini terlibat dalam hal semacam ini.” Narendra mengangguk, menatap Alya dengan tatapan penuh simpati. “Aku tahu ini berat, Alya. Tapi kamu harus siap, karena ada kemungkinan bahwa kamu telah menjadi bagian dari perjanjian itu tanpa kamu sadari.”Alya memeluk tubuhnya erat, mencoba meredam gemetar yang makin menjadi-jadi. Ruang tamu terasa semakin dingin, meski matahari pagi masih terlihat di luar jendela. Rasanya seakan ada sesuatu yang mengintai dari balik bayangan. “Kamu harus kuat. Semakin dalam kamu terlibat, semakin besar pula risiko yang mungkin datang. Tapi jika kamu benar-benar ingin mengetahui segalanya, aku bisa membantumu. Namun, akan ada banyak hal yang harus kamu korbankan.” Alya menatap Narendra, kebingungan dan ketakutan bercampur dalam benaknya. “Apa maksudmu? Apa yang harus aku korbankan?” Narendra diam sejenak, memandang ke arah dinding ruangan, seolah melihat sesuatu yang tak terlihat oleh mata Alya. “Terkadang, untuk memahami kebenaran, kita harus siap kehilangan sesuatu. Bisa jadi ketenangan, kenyamanan, atau bahkan ... dirimu sendiri.” Alya terdiam. Kengerian kata-kata Narendra mengakar dalam pikirannya, membuat bulu kuduknya meremang. Ia ingin berhenti, ingin kembali pada hidup normal tanpa ha
Narendra segera mengakhiri ritual yang ia lakukan di depan kamar kakek Suroto. Dengan penuh kepanikan, ia mendobrak pintu yang terbuat dari kayu tua, suara berdecit menambah suasana mencekam di dalam rumah. Seketika matanya terfokus pada tubuh mungil Alya yang tergeletak pingsan di lantai kayu, kulitnya terasa dingin seolah dihantam embun malam yang menusuk. Jantungnya berdegup kencang, menyadari betapa seriusnya situasi ini.“Ya Tuhan, Alya!” Suara Narendra bergetar, panik melanda saat ia berlari menghampiri tubuh gadis itu. Dengan cepat, ia mengangkat kepala Alya dan melihat wajahnya yang pucat, seolah nyawa gadis itu terenggut dari tubuhnya.Tepat saat itu, orang tua Alya masuk dengan tergopoh-gopoh, mata mereka dipenuhi kecemasan. “Narendra! Apa yang terjadi di sini? Ngapain kalian ada di kamar kakek?! ” tanya Bowo, suaranya nyaring dengan nada marah. Tina langsung berlari menghampiri putrinya, menangis tersedu-sedu sambil memeluk tubuh Alya yang lemas.“Naren, kamu harus men
Narendra tak mau mempedulikan sosok itu, ia segera kembali ke depan ruang gawat darurat. Baru beberapa meter tiba di pintu, langkahnya sontak terhenti saat melihat orang tua Alya tengah berbincang dengan dokter.“Maafkan saya, tapi Alya dalam keadaan koma,” ungkap dokter itu, wajahnya mencerminkan keprihatinan yang mendalam.Dunia seolah runtuh di sekeliling Narendra. Ia menganga, tak percaya bahwa efek ritualnya bisa seburuk ini. Seakan disambar petir, ia terdiam, mengingat kembali langkah-langkah yang diambilnya dalam pelaksanaan ritual tadi."Memang ada yang kurang, tapi keburu Alya pingsan," batinnya.Bowo, yang berdiri tak jauh dari situ, langsung mengarahkan telunjuknya kepada Narendra, amarahnya membara. “Kau! Ini semua karena kebodohanmu!” teriak Bowo, suaranya menggema di lorong rumah sakit yang sunyi. “Bagaimana bisa kau membawa putriku ke dalam situasi berbahaya seperti ini?!”Narendra menunduk, merasa tertekan di bawah tatapan marah Bowo. “Paman, saya ... saya tidak berma
Di dunia lain, mungkin orang menyebutnya alam jin, Alya berjalan tanpa arah. Kakinya menginjak tanah yang terasa aneh, bukan seperti tanah di dunia tempatnya tinggal. Getaran dingin merambat dari ujung kaki hingga tengkuknya, mengingatkannya bahwa ia berada di tempat yang asing dan berbahaya. Pandangannya menyapu ke sekeliling, matanya terbelalak melihat pemandangan di depannya.Bangunan-bangunan megah menjulang tinggi, berkilau dalam cahaya keemasan yang tak pernah ia saksikan sebelumnya. Pilar-pilar raksasa terbuat dari emas murni berdiri dengan kokoh, memancarkan kilauan indah. Di kejauhan, kolam berisi susu putih mengalir tenang, memantulkan bayangan burung-burung indah dengan bulu berwarna-warni yang belum pernah dilihat Alya di dunia manusia. Taman-taman dipenuhi bunga beraroma manis, tetapi aroma itu membawa sesuatu yang membuat hatinya berdebar tak nyaman.“Di mana aku?”Tubuhnya bergetar, bukan karena udara dingin, tetapi karena rasa takut yang mengintai di balik setiap kei
Narendra membuka matanya perlahan, napasnya terasa berat dan dadanya sesak, seolah ada beban tak kasat mata yang menekan jiwanya. Di hadapannya, benda-benda ritual yang tadi ia susun berjejer, ada bunga melati yang mulai layu, mangkuk air suci, serta sepasang lilin khusus yang kini telah padam. Cahaya lilin yang tadi menjadi jembatan bagi Alya untuk pulang kini telah berakhir.Narendra menatap sisa-sisa asap dari sumbu lilin yang memudar.“Jiwanya pasti sudah kembali … Alya sudah selamat,” gumamnya pelan, tetapi tetap bergetar oleh perasaan tak tenang. Malam tadi, ia nekat pulang dari rumah sakit, menyelinap tanpa sepengetahuan kedua orang tua Alya, dan diam-diam melakukan ritual di kamarnya. Ia tahu risikonya, tahu bahwa ini tindakan berbahaya, tetapi hatinya tak bisa tenang membiarkan Alya tersesat di dunia lain.•Pagi menjelang, sinar matahari tipis menelusup masuk melalui celah jendela, suasana kamarnya masih terasa berat dan menyeramkan. Narendra merasakan hawa dingin yang m
"Eugh ...." Lenguhan tipis lolos dari bibir pria tampan itu, tetapi kelopak matanya masih berat sekali untuk terbuka, rasa pening membuatnya kalah.Narendra mencoba kembali memejamkan mata, tapi pikirannya tak tenang. Samar, suara tawa melengking mengusik ketenangan kamar rawat inapnya. Tawa itu terdengar lirih, tetapi semakin lama semakin jelas, seperti seseorang yang tertawa di sudut ruangan.Narendra membuka mata, pandangannya menyapu sekeliling kamar yang sunyi dan gelap. Tak ada siapa-siapa selain dirinya, tetapi hawa dingin menyusup perlahan. Ia bergidik, merasakan bulu kuduknya berdiri."Siapa di sana ...?” bisiknya, suaranya bergetar. Hanya keheningan yang menjawab, diselingi suara mesin detak jantung. Namun, tiba-tiba lampu kamar berkerlip pelan, seolah ada energi lain yang mengusik aliran listriknya. Ruangan menjadi semakin suram, dan bayangan-bayangan di dinding tampak bergerak, membentuk siluet yang mengerikan.“Cukup kali ini, jo, Le. Jangan lancang lagi ... atau jiwamu
Saat hening menyelimuti ruangan, Alya hanya bisa terbaring kaku, jantungnya berdetak liar. Ia berusaha bergerak, tapi tubuhnya terasa beku, tak ada satu pun otot yang menurut. Mulutnya kelu, seperti terkunci oleh kekuatan yang tak terlihat. Hanya hatinya yang mampu berteriak dalam diam, memohon perlindungan, bibirnya mencoba menggumamkan doa-doa tanpa suara. Di sampingnya, sosok suster berbaju merah itu berdiri terpaku. Wajahnya tanpa ekspresi, pandangannya kosong mengarah ke tubuh Alya seolah mengawasi setiap helaan napasnya. Semakin lama, hawa dingin kian menyelimuti, menusuk hingga ke tulang. Aroma bau busuk semakin menyengat, membuat Alya ingin mual, tapi tak bisa berbuat apa-apa. Suster itu terus menunduk, menatap Alya dengan pandangan kosong, hingga perlahan, matanya terbuka lebar, melotot dengan sorot merah yang menyeramkan. Alya hanya bisa menatap balik, napasnya tercekat, tak ada satu kata pun yang mampu keluar dari bibirnya. Tiba-tiba, sosok suster itu mengalihkan
Narendra melangkah keluar dari ruang rawatnya dan menuju ruang rawat Alya dengan langkah tergesa, perasaan tak tenang menggelayuti hatinya sejak mendapat izin pulang dari dokter. Namun, perasaan itu berubah menjadi kegelisahan yang mencekam saat perawat yang bertugas memberitahunya bahwa Alya kembali kritis dan sekarang berada di ICU. Seakan tak percaya, Narendra merasa tubuhnya dingin seketika."Alya di ICU?" gumamnya, nyaris tak percaya, napasnya tertahan sesaat.Perawat itu mengangguk, tatapan iba di matanya tak bisa ia sembunyikan. "Benar, Pak. Kondisinya tiba-tiba memburuk, kami harus segera menanganinya. Beliau sedang ditangani di ruang intensif."Narendra menelan ludah, berusaha menahan gejolak emosi yang mulai memuncak. Ia mengucapkan terima kasih kepada perawat itu sebelum melangkah cepat menuju ruang ICU, berharap bisa bertemu dengan Alya meskipun ia sadar situasinya takkan semudah itu. Namun, tak disangka, tepat di depan pintu ruang ICU, ia berpapasan dengan Bowo.Bowo,
Cahaya matahari pagi menembus tirai jendela, menyinari rumah besar itu dengan hangat. Namun, suasana lantai dua terasa tegang. Tina, yang tengah merapikan barang-barangnya untuk pergi ke kos-kosan Alya, tiba-tiba merasa ada yang janggal.“Kenapa Nayu belum turun juga, ya?” gumamnya sambil melirik jam dinding. Jarum pendeknya sudah menunjuk angka sembilan. Biasanya, Nayu selalu muncul lebih pagi, entah untuk menyiapkan sarapan atau sekadar berkeliling.Tina menghentikan kegiatannya. Pikirannya terusik. Ia mencoba menepis kekhawatiran itu, tetapi firasatnya kian menguat. Akhirnya, dengan langkah pelan tapi pasti, ia memutuskan untuk naik ke lantai tiga.Tangga yang berderit di bawah pijakannya semakin menambah rasa was-was. Lantai tiga, yang biasanya jarang ia kunjungi, terasa begitu sunyi. Setibanya di depan kamar Nayu, Tina mengetuk pintu dengan hati-hati.“Nayu? Kamu di dalam?” panggilnya, berusaha terdengar tenang.Tak ada jawaban. Ia mengetuk lagi, kali ini lebih keras. “Nayu! Ban
Rumah besar bergaya kolonial itu berdiri kokoh di tengah pekarangan yang sunyi. Malam telah larut, namun keheningan di lantai tiga terasa tidak biasa. Dinding-dinding tua berlapis cat yang mulai pudar memantulkan bayangan samar dari cahaya lilin yang berkerlip tak menentu. Udara di sana begitu pekat, seolah ada sesuatu yang mengintai, menunggu dalam bayangan gelap untuk menerkam.Di salah satu kamar di lantai itu, Nayu duduk bersila di lantai. Ruangan itu dipenuhi dengan benda-benda ritual, lilin hitam berjajar rapi di atas meja, sebuah cawan perak yang penuh cairan berbau menyengat, dan segumpal rambut kusut yang ia letakkan di atas kain merah. Matanya yang tajam menatap lekat rambut itu, tangannya mulai bergerak dengan pelan dan penuh tekad. Ia mulai merapal mantra, suaranya lirih, tapi penuh intensitas, seperti berbisik kepada kekuatan yang tidak kasat mata.“Aku tidak akan membiarkan mereka mengganggu rencanaku,” gumamnya, lebih kepada dirinya sendiri.Namun, malam itu berbeda.
Pagi ini, ia dan Narendra kembali ke rumah Pak Ustaz Harun—pamannya Narendra, seorang tokoh agama yang menjadi tumpuan mereka dalam melawan kutukan keluarga.Di perjalanan, Narendra mengemudikan mobil dengan tenang. Sementara itu, Alya duduk diam di kursi penumpang, menggenggam gelang perak yang terasa berat, seolah ada energi gelap yang mengalir darinya. Di pangkuannya, ada kotak kayu kuno berukir motif Jawa yang ia temukan di kamar mendiang kakeknya. “Bagaimana perasaanmu sekarang?” tanya Narendra, memecah keheningan.Alya mengangkat bahunya. “Entahlah. Aku merasa lega, tapi sekaligus takut. Kalau ini nggak berhasil—”“Jangan berpikir begitu. Kita sudah sejauh ini. Aku yakin, Allah nggak akan membiarkan kita berjuang tanpa hasil.” Narendra mencoba menguatkan.Alya menatap kotak kayu di pangkuannya. “Kamu yakin semuanya akan selesai setelah ini?”Narendra mengangguk. “Itulah kenapa kita harus membakarnya. Semua benda yang jadi media kutukan harus dihancurkan total. Pak Ustaz juga
“Ya Allah .…” Tina berdoa sambil menangis. “Kalau memang ini jalan yang harus kuambil, aku mohon … aku mohon, jangan biarkan Alya tahu. Jangan biarkan dia merasa bersalah. Dia nggak salah, semua ini karena dosa kami, dosa keluarga ini. Jangan hukum Alya, hukum aku saja.”Ia terisak lagi, kali ini lebih keras. Tangan kanannya menutupi wajahnya, tubuhnya gemetar hebat.Tangannya perlahan beralih ke dada, merasakan detak jantungnya yang semakin tak beraturan. Ia tahu efek ritual itu mungkin akan mulai terasa dalam beberapa hari ke depan. Bisa jadi tubuhnya akan melemah, bisa jadi ia akan sakit parah, atau bahkan meninggal.Tina tak berani menyelesaikan pikirannya. Namun, ia sudah siap. Ia tidak punya pilihan lain.Mobil yang ia kendarai kembali melaju perlahan, memasuki jalanan yang semakin sepi. Di tengah tangisannya, ia teringat lagi saat Alya memeluknya beberapa hari lalu. “Aku tahu kamu nggak akan berhenti, Nayu. Kamu mungkin akan cari cara lain kalau kamu tahu aku sudah menukar ram
Malam hari.Tina memasuki rumah besar tiga lantai yang telah lama menjadi tempat tinggal keluarganya. Malam itu terasa lebih sunyi dari biasanya. Suara angin berdesir di sela-sela pohon mangga di halaman, seolah-olah menyampaikan peringatan akan sesuatu yang kelam. Kini ia sudah berdiri di depan pintu rumah, menyapa pembantu rumah tangga yang tengah membereskan meja ruang tamu. "Nayu di mana?" tanyanya singkat, mencoba terdengar santai meski hatinya terus berdebar."Bu Nayu tadi bilang mau keluar sebentar, Bu. Katanya beli sesuatu," jawab pembantu itu sambil melipat kain lap.Mata Tina sedikit membelalak, tapi ia segera menenangkan diri. "Oh, ya sudah. Kalau begitu, saya mau naik ke lantai tiga sebentar. Ada yang ketinggalan."Pembantu itu hanya mengangguk, tak mencurigai apa-apa.Tina melangkah ke tangga, kali ini berhati-hati agar langkahnya tak menimbulkan suara berlebihan. Tangga kayu itu sesekali berderit pelan, membuatnya berhenti sejenak untuk memastikan tak ada orang yang me
Alya duduk dengan tubuh menggigil di atas karpet tipis yang membentang di ruang utama rumah sang ustadz. Pandangannya kosong, namun hatinya bergemuruh. Tubuhnya masih terasa panas, meski hawa dingin malam telah menyusup dari celah-celah jendela. Narendra duduk di dekatnya, mengamati Alya dengan cemas. "Alya," suara ustadz itu lembut, memecah keheningan. "Sebelum kita mulai, kamu harus menyucikan dirimu terlebih dahulu. Wudhu dan salat taubat adalah langkah awal untuk membuka hatimu kepada Allah. Setelah itu, kita lanjutkan dengan ruqyah. Apakah kamu siap?" Alya mengangguk perlahan, meski tubuhnya tampak lemah. "Saya siap, Ustadz," suaranya terdengar parau. Narendra segera berdiri, bersiap membantu jika Alya tidak kuat berjalan. Ustadz itu menunjukkan arah kamar mandi. "Narendra, temani dia. Pastikan dia baik-baik saja." Dengan langkah gontai, Alya berjalan menuju kamar mandi, Narendra mengikutinya dengan penuh perhatian. Di dalam kamar mandi, ia memercikkan air wudhu ke wajah
Alya membaca tulisan itu berulang kali, mencoba memahami maksudnya. Tubuhnya terasa semakin berat, seolah tulisan di atas kertas itu membawa beban yang tak kasat mata. Suara Narendra memecah keheningan."Jadi, gelang ini semacam kunci perjanjian, ya?" Narendra mengamati ukiran pada gelang perak itu. "Dan perjanjian itu jelas-jelas kutukan untuk keluargamu."Alya mengangguk pelan, bibirnya gemetar. "Iya, ini pasti ada hubungannya dengan ritual pesugihan. Tapi siapa yang menaruh gelang dan kertas ini di kotak ini? Kalau Kakek, kenapa nggak cerita ke anak-anaknya?"Narendra menggeleng. "Mungkin seseorang dari keluargamu. Tapi yang lebih penting sekarang, kita harus tahu bagaimana mengakhiri ini semua."Alya menunduk, menatap gelang itu dengan campuran rasa takut dan penasaran. "Ren, aku harus mengembalikan gelang ini ke tempat asalnya, kan? Kalau nggak, kutukan ini nggak akan pernah berhenti menghantui keluargaku."Narendra menaruh tangannya di bahu Alya, menenangkan. "Kita cari tahu dul
Keesokan HarinyaUdara dingin pagi itu terasa menusuk tulang ketika Alya dan Narendra tiba di depan rumah besar peninggalan Kakek Suroto. Bangunan itu menjulang angker dengan arsitektur kuno. Langit mendung menambah kesan mencekam pada suasana sekitar. Alya menarik napas panjang, mencoba mengusir keraguan yang menyelimuti hatinya.“Aku masih nggak yakin ini ide bagus, Ren,” bisiknya sambil melirik Narendra yang berdiri di sebelahnya dengan raut wajah serius.“Kita sudah sampai sejauh ini, Alya. Kalau kita nggak ambil kotak itu sekarang, entah apa yang akan terjadi padamu,” jawab Narendra. Ia menggenggam bahu Alya, mencoba memberinya keberanian. “Aku ada di sini, nggak perlu takut.”Alya mengangguk pelan. Dengan langkah hati-hati, ia membuka pintu samping yang biasa digunakan pekerja rumah untuk masuk. Tiga pekerja yang tengah membersihkan dapur langsung menoleh kaget melihat kehadiran Alya. Namun sebelum mereka sempat mengatakan sesuatu, Alya mengangkat tangannya, memberi isyarat aga
Tina tetap berdiri di depan celah pintu kamar Nayu. Pandangannya terpaku pada apa yang dilakukan adiknya di dalam ruangan. Nayu tampak serius, duduk bersila di lantai, dengan lilin-lilin hitam yang berkeliling mengelilinginya. Di tengah ritual itu, mata Tina tertumbuk pada sebuah benda yang membuat hatinya berdesir.Di atas kain merah dengan aksara kuno yang tampak asing, tergeletak segumpal rambut hitam pekat. Di sebelahnya, selembar foto Alya yang sudah kusam. Tangan Tina bergetar, dan ia menahan napas saat mendapati potongan rambut itu sangat mirip dengan milik putrinya."Astaga," Tina berbisik dalam hati. "Itu pasti rambutnya Alya?"Ia menggigit bibir, berusaha untuk tetap tenang. Kakinya terasa seperti tertancap ke lantai, sulit untuk digerakkan. Pandangannya bergantian antara Nayu yang tampak khusyuk melafalkan sesuatu dan benda-benda di depannya.Nayu tampak memejamkan mata, sesekali tangannya mengangkat mangkuk logam di hadapannya, kemudian meletakkannya kembali dengan gerakan