Lintang tiba di depan ruang perawatan Humaira. Dilihatnya bu Gita dan Wati duduk di depan ruangan.
"Ada apa Bu? Kenapa duduk di luar? Humaira kenapa?" Lintang panik dan ingin menerobos ke dalam. Ibu Gita dengan sigap menarik tangan Lintang.
"Jaka ada di dalam. Biarkan dia bersama Humaira!" Ucap bu Gita. Tapi Lintang justru semakin ingin masuk ke dalam. Dia menerobos pintu tanpa mengetuk terlebih dulu. Wati mengekorinya. Lintang berlari kepelukan Jaka yang sedang duduk di samping Humaira yang terbaring. Jaka terperanjat.
Wati mematung melihat pemandangan itu. Hatinya begitu panas. Dadanya terasa sesak. Wati terbakar cemburu.
Mata Jaka tertuju pada Wati. Sedikit pun dia tidak membalas pelukan Lintang. Ingin sekali Jaka berteriak pada Lintang. Tapi tangan Humaira menggenggam erat tangannya.
"Ayah jangan marah lagi ke bunda!" Pinta Humaira. Wati beranjak ke luar ruangan. Kemudian pergi. Bu Gita mengejarnya.
"Wati, ma'afkan sikap Lintang. Ibu minta ma'af Wati." Ucap bu Gita sambil memegang tangan Wati. Mata Wati basah.
"Bu, Wati pulang dulu. Kalau bang Jaka mencari Wati, bilang saja Wati sudah pulang."
"Tapi Wati, sebaiknya Kamu tunggu Jaka!"
"Tidak Bu." Wati melepaskan genggaman tangan bu Gita. "Assalamu'alaikum." Wati meninggalkan bu Gita. Air mata Wati jatuh.
"Mas ma'af." Lintang melepas pelukannya. Jaka ingin sekali marah pada Lintang, tapi dia tidak mungkin melakukannya di hadapan Humaira. Jaka menarik nafas panjang, kemudian menghembuskannya. "Ma'af mas, sekali lagi ma'af." Jaka hanya diam. Pikirannya tertuju pada Wati. Dia tidak bisa melihat Wati. Dia tahu Wati pasti sangat terluka melihatnya dipeluk Lintang.
"Ayah kenapa diam? Ayah marah ya pada bunda?" Tanya Humaira mengagetkan Jaka.
"Tidak sayang, tidak." Jawab Jaka menahan marah.
Bu Gita masuk ke dalam ruangan. Beliau memberi kode pada Jaka dan Lintang agar bicara di luar.
"Humaira sama nenek dulu ya. Biar ayah sama bunda bicara di luar." Jaka dan Lintang pun keluar ruangan.
"Lintang, jangan menyentuhku lagi!" Kesal Jaka.
"Aku minta ma'af Mas. Aku refleks." Ucap Lintang merasa bersalah.
"Kamu lihatkan tadi ada Wati istriku? Bisa-bisanya Kamu memelukku di hadapan dia."
"Sungguh Mas, Aku benar-benar refleks. Aku merindukan Mas." Lintang mengungkapkan perasaannya.
"Simpan saja rindumu buat laki-laki bajingan itu!" Ucap Jaka kasar.
"Aku sudah lama tidak punya hubungan lagi dengan dia Mas."
"Itu bukan urusanku Lintang."
"Tidak bisakah kita berbaikkan Mas? Aku tau Aku salah. Tapi... Aku perlu Mas untuk menguatkanku." Lintang mulai menangis. "Aku perlu Mas... Untuk membantuku menguatkan Humaira Mas." Bujuk Lintang.
"Cukup Lintang! Tidakkah Kamu memikirkan perasaan istriku? Kurang baik apa istriku padamu Lintang? Katakan padaku Lintang!"
"Jangan bandingkan Wati denganku Mas. Aku tau Wati sangat berarti bagi Mas. Aku tau Wati sangat baik. Bahkan mungkin terlalu baik, sampai rasanya Aku jengah menerima kebaikannya." Kesal Lintang.
"Dasar perempuan tidak tau terima kasih. Percuma Aku bicara padamu Lintang." Jaka meninggalkan Lintang. Jaka masuk ke dalam ruangan menemui Humaira.
"Sayang, Ayah pulang dulu ya. Besok Ayah kesini lagi." Pamit Jaka.
"Ayah tidak menginap di sini?" Tanya Humaira.
"Ma'af sayang, Ayah tidak bisa." Humaira langsung menangis. Jaka memeluk Humaira.
"Humaira, kan ada Nenek dan bunda. Ayah juga kan harus menyelesaikan pekerjaannya." Bujuk bu Gita. Jak mengecup kening Humaira.
"Ayah janji besok datang kan!"
"Iya, InsyaAllah." Jawab Jaka. "Assalamu'alaikum." Humaira mencium tangan Jaka. Kemudian Jaka mencium tangan bu Gita. Jaka keluar ruangan. Dilihatnya Lintang yang masih duduk dan menangis. Jaka enggan menyapanya. Jaka berlalu begitu saja.
*****
Wati duduk di teras rumah ibunya. Dia tidak mengetok pintu. Dia mencoba menata hatinya. Menarik nafasnya.
"Wati? Kok Ibu ngga dengar Kamu panggil?" Tanya bu Lastri yang membuka pintu.
"Wati memang tidak memanggil Ibu. Anak-anak mana Bu?" Tanya Wati.
"Masih tidur. Jaka mana?"
"Di Rumah Sakit." Ucap Wati mencoba menyembunyikan rasa sakit di hatinya.
"Lalu tadi Kamu pulang pakai apa?"
"Naik gojek."
"Semua baik-baik saja kan?" Ibu mulai curiga. Karena ibu kenal betul anaknya. Setiap ada masalah Wati pasti hanya menjawab seadanya. Wati mengangguk menahan air matanya. "Jangan sembunyikan dari Ibu Wati! Cerita lah apa yang terjadi di Rumah Sakit!" Bujuk bu Lastri. Tangis Wati pun pecah. "Apa kondisi Humaira memburuk?" Wati menggeleng. "Apa soal Jaka?" Wati mengangguk. "Apa lagi yang dilakukan Jaka?"
"Lintang memeluk Jaka di hadapan Wati Bu." Jawab Wati sambil menangis. Bu Lastri menggenggam tangan Wati.
"Apa anak Ibu sedang cemburu?" Goda bu Lastri.
"Ya pasti Wati cemburu Bu." Muka Wati cemberut.
"Wati... Wati... Percayalah pada suamimu! Ibu yakin dia tidak akan berpaling ke Lintang. Jaka sangat mencintai Kamu Wati."
"Tetap saja Bu, rasanya Wati sesak nafas melihat Lintang berada dalam pelukan bang Jaka."
"Bukankah Kamu sudah terbiasa waktu menjadi istri kedua Jaka?"
"Tapi Wati belum pernah melihat mereka bermesraan secara langsung Bu. Membayangkan mereka saja Wati sudah merasa sakit, apa lagi melihat langsung Bu." Keluh Wati.
*****
Wati merebahkan dirinya di kamar. Dia membelakangi pintu. Lagi-lagi Wati menangis karena teringat kejadian di Rumah Sakit. Wati sesenggukan.
Jaka masuk ke dalam kamar, dilihatnya Wati yang terbaring membelakangi pintu. Jaka pikir Wati sudah tidur. Jaka melangkah masuk kamar mandi. Tiba-tiba Jaka mendengar suara isak tangis Wati. Jaka menghampiri Wati. Dia berada tepat di hadapan Wati. Wati langsung membalikkan badannya menghindari Jaka.
"Sayang, jangan seperti anak kecil gitu dong!" Bujuk Jaka.
"Terserah!!!" Kesal Wati. Jaka membelai rambut Wati. Wati langsung menarik selimut menutupi seluruh badannya hingga kepalanya. Jaka pun beranjak menuju kamar mandi.
Usai mandi Jaka keluar kamar mandi hanya mengenakan handuk yang dililitkan ke pinggang. Ditariknya paksa selimut yang menutupi tubuh Wati. Tapi Wati sekuat tenaga menahannya.
"Awas ya kalau Abang bisa buka selimutnya, Abang perkosa Kamu." Goda Jaka.
"Abang menyebalkan!!!" Teriak Wati dari balik selimut. Jaka kembali menarik selimut Wati dan akhirnya dia berhasil. Jaka langsung menindih badan Wati. Disambarnya bibir Wati. Wati berusaha sekuat tenaga mendorong tubuh Jaka. Air mata Wati meleleh.
"Hei. Apa yang bidadari Abang tangisi?" Rayu Jaka.
"Pakai tanya!!!" Kesal Wati dengan wajah cemberut. Jaka tersenyum melihat wajah istrinya. Jaka kembali menyambar bibir Wati. "Abaaaang!!!" Kesal Wati mendorong kepala Jaka.
"Ayolah!!! Apa Kamu pikir Abang bakal balikan sama Lintang?" Goda Jaka.
"Masa bodoh." Kesal Wati. Jaka menatap lekat wajah Wati. "Abang minggir!!! Berat."
"Kan Abang tadi sudah bilang. Kalau Abang bisa buka selimutnya Abang mau perkosa Kamu." Jaka melepaskan satu persatu kancing piyama Wati. Wati menggenggam erat piyamanya agar tidak dibuka Jaka. "Sayang, jangan tolak Abang! Kemarin Kamu sudah menolak Abang. Kasian punya Abang harus puasa terus." Rayu Jaka.
"Hati Wati lagi ngga enak Bang." Tolak Wati.
"Makanya mau Abang bikin enak." Jaka mengambil tangan Wati yang menggenggam erat piyamanya. Sekuat tenaga Wati menahan, tapi tenaga Jaka jauh lebih kuat. Akhirnya Wati pasrah. "Nikmati saja ya sayang. I LOVE YOU." Jaka melumat bibir Wati. Wati pun akhirnya luluh, dia membalas ciuman Jaka.
*****
Mohon votenya ya readers
Mohon kritik dan sarannyaTerima kasih sdh mau mampir untuk membacaHappy readingKondisi Humaira mulai membaik, dokter memperbolehkan Humaira pulang siang ini. Bu Gita berkemas di ruang perawatan Humaira."Tok... Tok... Tok... " Suara pintu kamar Humaira diketok. Bu Gita menghentikan kegiatannya. Beliau membuka pintu. Betapa terkejutnya beliau nelihat siapa yang datang. Beliau mematung. Darah beliau tiba-tiba terasa mendidih. Namun, orang tersebut langsung masuk tanpa permisi."Hai gadis cantik." Sapa orang itu tanpa menghiraukan bu Gita. Humaira terlihat sedikit bingung. Orang tersebut menyerahkan boneka beruang berwarna pink berukuran sedang. "Lupa ya sama Om?" Tanyanya. Humaira tersenyum menerima boneka tersebut."Om teman bunda kan?" Tanya Humaira. Ya, orang yang datang itu adalah Dito. Ayah biologis Humaira. Sementara bu Gita menatap Dito penuh amarah. Beliau ingin sekali menyeret laki-laki itu keluar. Tapi beliau mencoba menahan diri. Menarik nafas dalam-dalam kemudian menghembuskannya. "Terima kasih bonekanya y
Jaka tiba di ruangan Humaira. Dilihatnya Humaira sedang tertidur. Sedangkan Wati dan bu Gita terlihat gusar."Ada apa?" Tanya Jaka bingung."Tidak apa Bang." Jawab Wati menutupi kegusarannya."Tapi yang Abang lihat tidak seperti itu Wati. Apa lagi yang Kamu sembunyikan dari Abang?" Tanya Jaka curiga."Nanti Wati cerita Bang. Tidak sekarang. Kasian Humaira baru tidur.""Ayo kita keluar. Abang mau tau sekarang Wati!" Desak Jaka sambil mengenggam tangan Wati untuk mengajaknya keluar. "Ada apa? Bukannya harusnya kita terlihat senang karena Hunaira hari ini diperbolehkan pulang?" Tanya Jaka sesampainya di depan pintu. Wati menarik Jaka lebih jauh dari ruangan Humaira. "Ada apa sayang?" Jaka mulai cemas."Dito Bang.""Dito? Dito laki-laki brengsek itu?" Seketika wajah Jaka berubah. Terlihat kekesalan di sana."Tenangkan diri Abang dulu, baru Wati cerita!" Ucap Wati."Katakan saja
Lintang sangat senang bisa menginjakkan kakinya lagi di rumah yang pernah ia diami bersama Jaka dan Humaira. Lintang masuk ke dalam rumah tanpa salam, karena pintu rumah terbuka lebar. Lintang tersenyum melihat ke dalam rumah. Tidak ada yang berubah sedikit pun. Hanya foto-fotonya bersama Jaka sudah berubah menjadi foto-foto Jaka bersama Wati dan anak-anaknya. Lintang tersenyum kecut melihat foto berukuran besar yang ada di ruang tengah. Foto Jaka dan Wati mengenakan pakaian serba putih."Sepertinya ini foto pernikahan mereka." Batin Lintang kesal. Ingin sekali dia menurunkan foto itu. Membuang jauh dari hadapannya."Lintang!" Tegur bu Gita. Lintang menoleh. "Bisa kita bicara dulu!" Ucap bu Gita."Ada apa Bu?" Tanya Lintang dengan raut wajah tidak senang karena melihat gelagat ibunya yang ingin ceramah."Tolong jaga sikapmu selama di rumah ini!""Aku tau Ibu akan mengatakan hal itu.""Ibu serius Lintang!" Kesal bu Git
Bu Gita menemui Wati yang sedang memasak untuk makan siang. Humaira sedang tertidur di kamarnya. Lintang sudah pergi bekerja sejak tadi. Sementara Jaka ke tempat service electronicknya."Wati, marahlah! Caci makilah Lintang! Jangan diam saja!" Pinta bu Gita."Wati tidak bisa seperti itu Bu.""Lihat kejadian tadi malam? Ibu tau betul anak Ibu. Ibu tidak mau dia merusak rumah tanggamu." Kesal bu Gita. "Percuma kalau Ibu saja yang mencaci makinya. Dia sudah kebal dengan semua cacian dari Ibu. Usir kami dari sini Wati. Ibu mohon!" Bu Gita menggenggam tangan Wati."Wati serba salah Bu. Humaira sangat ingin dekat dengan bang Jaka.""Humaira bukan anak Jaka, Kalian tidak punya tanggung jawab sama sekali atas Humaira. Sudah terlalu banyak kebaikanmu kepada kami.""Apa di usianya seperti ini Humaira bisa mengerti kalau
Jaka memutuskan untuk menginap di tempat ibunya. Dia tidak ingin menghadapi keadaan tidak nyaman di rumahnya."Jaka, keputusanmu menginap di sini sangat benar." Ucap bu Ratna."Wati terlalu baik Bu. Bahkan mungkin terlalu bodoh." Kesal Jaka."Hei, jangan sebut bidadarimu seperti itu!""Jaka tidak sanggup melihatnya menangis karena sikap Lintang Bu.""Wati tidak akan tega melihat Humaira bersedih Jaka. Dia seorang ibu.""Lintang memanfaatkan semuanya Bu. Jaka muak melihat Lintang di jarak yang sangat dekat." Jaka mengacak-ngacak rambutnya saking kesalnya."Sabarlah Jaka! Wati pasti bingung harus bagaimana pada Humaira. Yang Humaira tau Wati hanyalah istri keduamu.""Kenapa masalah tak henti-henti menghampiri keluarga Kami?""
Lintang gelisah di dalam kamarnya setelah membaca pesan WA dari Dito. Dia menggigit ujung telunjuknya. Bu Gita memperhatikan Lintang.'Besok kamu harus membawanya menemuiku, dan kamu harus membuatnya tertidur, agar kita bisa melancarkan aksi kita.' Pesan dari Dito."Ada apa Lintang?" Lintang terkejut. "Ada apa?" Bu Gita mengulang ucapannya."Tidak apa Bu.""Besok tolong Kamu urus Dito!!! Tadi siang dia sudah berani datang kemari. Bukan hanya itu, dia juga bersikap kurang ajar pada Wati." Kesal bu Gita."Iya Bu. Iya..." Jawab Lintang tak kalah kesal."Ibu mau bantu Wati menyiapkan makan malam. Kamu harusnya juga ikut bantu-bantu di rumah ini Lintang.""Aku lelah Bu. Aku kan baru pulang kerja." Bu Gita berlalu meninggalkan Lintang."Aku harus car
Jaka gelisah di dalam mobil. Diliriknya jam tangannya. Waktu terasa begitu lambat baginya."Sialan lampu merah!!!" Umpat Jaka. Dia mengacak-ngacak rambutnya. Jaka benar-benar panik. "Tenang Jaka, tenang!!!" Gumamnya. "Astagfirullah... Astagfirullah... Ya Allah lindungi bidadariku." Air mata Jaka meleleh. Dia sangat frustasi. "Tenang Jaka!!!" Gumamnya terus menerus sepanjang jalan. "Harusnya Aku menyuruh orang mengemudikan mobil ini." Sesal Jaka yang sangat tau dirinya kalau sedang panik tidak bisa konsentrasi. Jaka menepikan mobilnya. Tubuhnya gemetar. "Ayolah Jaka, kamu bisa!!!" Teriaknya. Dilihatnya ke depan. Hotel yang dimaksud Rini sudah terlihat dari tempatnya berhenti. "Sedikit lagi Jaka. Cepatlah!!!" Jaka benar-benar frustasi. Dia hanya bisa menangis, tubuhnya semakin gemetar. "Apa yang harus Aku lakukan? Apa yang dilakukan laki-laki itu pada bidadariku? Sungguh Aku tidak berguna. Di saat seperti ini Aku tidak bisa melakukan apa-apa." Jaka mengu
Rini menulis nama dan nomer telponnya di counter reception. Kemudian menyerahkannya pada receptionist yang ada di hadapannya."Mba, tolong nanti kabari Saya di kantor polisi mana pemeriksaannya! Saya harus membawa teman Saya ke Rumah Sakit dulu.""Baik Bu.""Saya ucapkan terima kasih banyak atas bantuannya. Saya tidak tau bagaimana nasib teman Saya kalau terlambat menolongnya.""Terima kasih kembali Bu." Jawab receptionist dengan senyum ramah.Rini kemudian keluar dari hotel mengemudikan mobilnya. Menuju Rumah Sakit yang dituju Beni dan Jaka.*****Bu Lastri dan Bu Gita sedang membereskan meja makan setelah usai makan malam. Wati menitipkan anak-anaknya pada ibunya."Kenapa Wati belum juga kembali ya Bu?" Tanya bu Lastri kepada bu Gita.