Cahaya matahari perlahan mulai menampakan cahayanya dari balik awan. Seorang gadis berambut coklat panjang tersenyum saat mendapati langit mulai terlihat cerah.
"Akhirnya hujan sudah berhenti." Gadis itu dengan senyum yang masih menghiasi wajahnya mulai berdiri dari posisi duduk. Merapikan pakaian yang terlindungi jas hujan biru muda, ia lalu mengambil dua keranjang yang berada di sebelah kanannya. Di tangan kanannya terdapat sebuah keranjang berukuran sedang berisi berbagai jenis jamur, sedangkan di tangan kiri gadis itu terdapat keranjang berukuran lebih besar yang berisi berbagai macam buah.
"Saatnya pulang, aku harap mereka puas dengan ini semua." Gadis itu berjalan perlahan menyusuri hutan. Sesekali senandung kecil terdengar dari mulutnya sebagai teman perjalan pulang.
Udara terasa lebih dingin dari biasanya, terlebih setelah hujan cukup lebat membasahi hutan tersebut. Beberapa kali gadis itu mengeluh merasakan dingin yang menusuk tubuhnya hingga ke tulang, terlebih dirinya hanya menggunakan pakaian dan jas hujan yang tipis. Ingin berjalan lebih cepat, tetapi kondisi tanah yang licin setelah hujan mengurungkan niatnya. Sebenarnya pemandangan di dalam hutan tidak buruk, bahkan bisa dibilang mengagumkan. Hanya saja udara yang sedang tidak bersahabat membuat pemandangan tersebut terasa susah untuk dinikmati.
Menghela nafas pelan, wajah gadis itu terlihat kesal. Ia mempercepat sedikit langkah kakinya berharap akan segera sampai ke rumah dan bisa menghangatkan diri. Sayangnya, karena keinginan untuk cepat menghangatkan diri tersebut membuatnya salah melangkahkan kaki hingga ia terjatuh, membuat isi kedua keranjang yang sedang ia bawa berhamburan. Mengerang kesal, gadis itu segera memasukan kembali buah-buahan serta berbagai jenis jamur ke dalam keranjang. Dengan perlahan ia segera bangkit dan melanjutkan langkahnya, masih dengan langkah yang terkesan cepat tetapi lebih berhati-hati agar tidak terjatuh lagi. Wajahnya terlihat semakin kesal. Bagaimana tidak, wajah dan pakaiannya kotor karena bekas tanah, di bagian lutut kanan dan siku kirinya terdapat luka kecil yang terasa agak perih. Di betis kiri terdapat lebam yang cukup besar, sepertinya akan membuat betis kirinya dihiasi warna biru untuk beberapa hari kemudian.
Senyum kecil terukir di bibirnya saat gadis itu melihat jalan setapak di ujung jalan yang ia lalui, menandakan sebentar lagi ia akan keluar dari hutan. Gadis itu semakin mempercepat langkahnya, mengabaikan lutut dan siku yang terasa lebih perih dari sebelumnya. Saat kakinya memijak jalan setapak, ia berseru senang seakan baru saja memenangkan uang bernilai besar, membuat orang-orang yang berjalan di sekitar hutan memandangnya heran sebelum tertawa kecil.
"Apa kau baru kembali dari mencari jamur dan buah-buahan seperti biasanya, Gardenia?" tanya seorang wanita tua dengan ramah. Di samping wanita tua itu terdapat seekor anjing Saint Bernard.
Gardenia tertawa kecil dan mengangguk pelan. "Hum, wanita menyebalkan itu seperti biasa memintaku untuk mencari jamur serta buah-buahan di hutan. Padahal jika ia memberikanku uang, aku bisa mendapatkannya dengan mudah di pasar. Dasar wanita yang pelit," ucap Gardenia kesal.
"Bagaimanapun juga ia ibumu, tidak baik mengatakan ia seperti itu," ucap wanita tua itu lalu tertawa pelan. Dengan lembut, tangan yang penuh keruput itu mengelus pelan pipi Gardenia yang terdapat noda tanah, membuat Gardenia tersenyum kecil mendapat perlakuan lembut.
"Sayangnya dia bukan ibuku, Nyonya Lloyd. Dia hanya seorang wanita asing yang dinikahi ayahku setelah beberapa bulan kematian ibuku."
Gardenia terlihat tidak senang saat mengatakan hal tersebut. Menghela nafas berat, Gardenia mengukir senyum tipis di bibirnya.
"Apa kau sedang berjalan-jalan sore bersama Tommy, Nyonya Lloyd? Tapi sekarang udara sedang terasa lebih dingin dari biasanya, apa kau tidak apa-apa berjalan-jalan saat kondisi udara seperti ini?"
Nyonya Lloyd tertawa kecil, wanita tua itu kembali mengelus pelan pipi Gardenia. "Walau aku seorang wanita tua sekarang, jangan lupakan aku salah satu mantan pelatih hebat di akademi, Gardenia. Udara seperti ini tidak akan berpengaruh padaku. Dan terimakasih sudah mengkhawatirkan keadaanku Gardenia. Sebaiknya kau segera pulang dan bersihkan dirimu, aku yakin kau tidak ingin mendengarkan ceramah dari ibumu itu kan?"
"Dia bukan ibuku, Nyonya Lloyd. Berhati-hatilah, aku pulang dulu. Sampai jumpa lagi Nyonya Lloyd." Gardenia mengelus sebentar kepala Tommy, anjing nonya Lloyd, dan kembali berpamitan sebelum kembali melangkahkan kakinya menuju rumah.
Sepanjang perjalanan pulang, Gardenia menyapa ramah orang-orang yang berpapasan dengannya, terkadang mengobrol sebentar untuk berbasa-basi. Senyum kecil selalu terukir di bibirnya, tetapi saat melihat pintu pagar rumah tempat ia tinggal, senyum itu segera hilang, tergantikan dengan raut wajah kesal dan sedikit sorot mata yang dihiasi amarah. Gardenia menghela nafas berat untuk kesekian kalinya.
"Ini aku, Gardenia Nelson, cepat buka pagarnya!" ucap Gardenia dengan suara keras dan terkesan berat.
Dari dalam terdengar suara langkah kaki yang terburu buru menuju pintu gerbang dan segera membukanya. Terlihat seorang pria paruh baya dan dua orang wanita muda yang sedikit membungkukan badan menyambut kedatangan Gardenia.
"Selamat datang kembali, Nona Gardenia."
Gardenia segera melangkahkan kakinya memasuki halaman rumah dan membalas sapaan ketiga orang yang menyambut kepulangannya dengan ramah. Dua orang wanita tadi segera mengambil keranjang yang dibawa Gardenia, dan pergi membawa keranjang tersebut. Gardenia kembali melanjutkan langkahnya di temani pria paruh baya yang menyambutnya.
"Paman Lewis, apakah wanita itu dan anaknya ada dirumah?"
"Nyonya Nelson dan Nona Loreen sedang pergi berbelanja, Nona Gardenia."
Gardenia tersenyum kecil mendengar perkataan pria paruh baya tersebut. Dengan wajah bahagia ia segera memasuki rumah dan segera menuju kamarnya untuk membersihkan diri. Selesai membersihkan diri dan mengobati lukanya, Gardenia segera turun menuju dapur. Di dapur Gardenia melihat beberapa pelayan yang sedang menyiapkan makanan untuk makan malam. Dengan santai Gardenia mendekati seorang pelayan yang terlihat sudah tua, dan memeluknya.
"Bibi, aku lapar, apa aku bisa makan sekarang?" ucap Gardenia dengan suara sedih
Pelayan yang sedang Gardenia peluk tersenyum kecil. "Saya akan menyiapkan makanan untuk Anda. Nona Gardenia bisa menunggu saya di kamar."
Gardenia mengangguk pelan dan segera pergi. Sebelum keluar dari dapur Gardenia terlebih dahulu mengambil sepotong roti dan memakan roti tersebut sambil berjalan menuju kamarnya. Saat berada di lorong rumah, dari arah luar terdengar suara kereta kuda yang datang. Tidak berselang lama terdengar suara dua orang wanita yang sedang berbincang-bincang mendekat ke arah Gardenia berada. Gardenia memandang malas dua orang wanita yang sekarang sudah berada di depannya. Dua orang yang sangat tidak ingin ia lihat. Gardenia tidak membenci mereka, hanya sangat tidak menyukai kedua wanita itu. Ibu tirinya, Jeanetta Nelson dan kakak tirinya, Loreen Nelson.
"Oh, kau sudah pulang ternyata, Gardenia."
Gardenia memandang kedua orang yang berada di depannya dengan raut wajah datar. Mengangguk sebentar sebagai jawaban, Gardenia kembali melanjutkan langkahnya."Apa begitu caramu untuk menyambut kepulangan kami, Gardenia?"Gardenia menghentikan langkah kakinya saat suara wanita itu kembali masuk ke indra pendengarannya. Wajahnya menunjukan raut kesal. Menghembuskan nafas pelan, Gardenia mencoba untuk mengatur raut wajahnya sebelum membalikkan badannya untuk melihat kedua wanita tersebut."Apa aku harus menyambut kedatangan kalian? Oh, apa kau berharap aku akan menyambut kalian dengar riang gembira sambil mengatakan 'Mama, Kak Loreen selamat datang. Bagaimana perjalanan kalian? Apakah menyenangkan?'" ucap Gardenia yang diakhiri dengan tawa kecil sebelum tersenyum manis."Ja
"Gardenia, apa kau ada di dalam? Bisa ayah bicara padamu sebentar?" Wilfred menepuk pelan kepala Gardenia, bermaksud untuk memberi semangat. Gardenia tersenyum kecil sebagai balasan. Saat Wilfred akan beranjak pergi, Gardenia dengan cepat memegang ujung pakaian kakaknya. "Bisa … kakak tetap di sini?" "Baiklah, aku akan berpura-pura tidur setelah kita selesai makan. Kau tidak keberatan jika aku menggunakan tempat tidurmu, Gardenia?" "Tentu saja. Lagi pula kakak biasanya tidak pernah meminta izin untuk tidur di tempat tidurku. Sana, aku akan membukakan pintu untuk ayah." Wilfred segera menuju tempat tidur Gardenia. Melepaskan sepatunya, Wilfred lalu memposisikan dirinya tidur membelakangi pintu kamar dan menutup matanya.
Kereta kuda yang akan membawa Tuan Nelson ke Coilleach mulai berangkat dan disaksikan oleh seluruh anggota Keluarga Nelson. Nyonya Nelson kembali berdiri di samping putrinya, Loreen dan kembali menatap kereta kuda yang membawa Tuan Nelson. Kereta itu sudah berada di luar pagar kediaman Keluarga Nelson.Wilfred menatap Gardenia yang masih memperhatikan kereta kuda yang membawa ayah mereka. Ia menepuk pelan pucuk kepala Gardenia hingga membuat gadis itu sedikit kaget dan menatapnya."Mau berlatih bersama?"Gardenia berpikir sebentar, menimbang apakah ia akan menerima ajakan Wilfred atau mengajak kakaknya itu untuk melakukan hal lain. Setelah menentukan apa yang akan ia lakukan, Gardenia menatap Wilfred dan menganggukan kepalanya pelan.Loreen yang melihat kejadian itu dengan perlahan mendekati mereka. "Apa &hel
Tuan Nelson tersenyum puas memandang lembaran kertas yang ia pegang. Ternyata tidak sesulit yang ia pikirkan, walau terjadi sedikit perselisihan yang terjadi. Ia hanya menghabiskan waktu selama 5 hari untuk menyelesaikan semua urusannya. Pertemuan untuk melakukan kerja sama dengan beberapa petani dan peternak juga berjalan sangat lancar. Tuan Nelson bersyukur akan hal itu. Ia lalu menyimpan semua berkas kembali dalam koper dan menyimpan koper di tempat yang aman. Mungkin kedepannya ia akan mencoba untuk bekerja sama dengan beberapa toko yang ada di Coilleach. Hari mulai siang, matahari masih memancarkan cahayanya dengan terang. Tuan Nelson beranjak pergi keluar dari tempat penginapan yang ia sewa. Di tangannya terdapat selembar kertas. Ia membaca tulisan yang berada di kertas tersebut lalu memandang papan petunjuk yang berada di depan penginapan. "Ternyata toko roti waktu itu merupakan toko
Terdengar suara derap langkah kaki kuda yang sedang berlari kencang diiringi suara derit roda dari kereta kuda yang mulai memasuki halaman rumah Keluarga Nelson. Di dalam rumah, para pelayan sibuk membersihkan rumah. Beberapa pelayan yang bertugas merawat serta membersihkan tanaman yang berada di halaman depan dan beberapa pelayan yang sedang membersihkan jendela dari dalam rumah memperhatikan kereta kuda yang memasuki rumah Keluarga Nelson. Kereta kuda itu berhenti tepat di depan pintu depan rumah. Sang kusir segera turun dari kursi pengendaranya, beberapa orang pelayan yang memperhatikan kedatangan kereta kuda itu membantu sang kusir untuk membawa koper Tuan Nelson. Wajah sang kusir terlihat tegang dan takut, tetapi para pelayan yang melihat bagaimana raut wajah sang kusir enggan untuk menanyakan apa yang telah terjadi. Terlebih tidak adanya keberadaan Tuan Nelson di dalam kereta kuda. Di sebuah ruangan berukuran besar, Nyonya Nelson duduk d
Bulan menghiasi langit malam yang gelap, ditemani banyak bintang di sekitarnya. Cahayanya menerangi jalan di tengah hutan yang mereka lewati. Gardenia menatap bulan yang berukuran lebih besar dibanding biasanya dari balik kaca kereta kuda. Ia merapatkan matel bulu yang ia gunakan. Udara terasa lebih dingin, terlebih mereka sedang berada di jalan yang terletak di tengah hutan. Sesekali ia melirik Wilfred yang sedang memandang surat yang dikirimkan oleh Duke Forsythia dan menghela nafas. Wilfred mengalihkan pandangannya dari surat yang ia baca. Ia menatap Gardenia yang duduk di depannya. "Apa masih terasa dingin?" tanya Wilfred. Gardenia menatap Wilfred sekilas dan menganggukkan kepalanya pelan. Wilfred yang melihat Gardenia menganggukkan kepalanya pelan segera melepas mantel yang ia gunakan. "Kau
Posisi mereka masih sama, hanya saja di atas meja sekarang tersaji teh hangat dan kue kering. Wilfred dengan santai memakan kue kering yang tersusun rapi di atas piring. Ia menunggu Duke Forsythia untuk memulai pembicaraan. Gardenia memperhatikan dua laki-laki yang berada di sekitarnya, Duke Forsythia yang sedang meminum teh hangat dan Wilfred yang memakan kue kering. Sejujurnya ia juga ingin mencicipi teh hangat serta kue kering yang berada di depannya, tetapi mengingat tujuan mereka untuk membahas sesuatu, Gardenia menahan keinginannya. "Maaf… apa kita bisa mulai untuk membahas surat yang Anda kirim, Duke Forsythia?" ucap Gardenia.
Cahaya matahari mulai mengintip dari arah timur. Burung-burung mulai beterbangan di langit yang masih terlihat agak gelap. Terlihat seekor kelinci putih dengan sedikit warna cokelat pada telinga kirinya sedang memakan wortel di atas meja pada sebuah gazebo. Duke Forsythia yang sedang memberi makan kelinci itu tersenyum kecil.Wilfred yang duduk di kursi sisi lain masih memperhatikan Duke Forsythia. Ia sering berkunjung ke mansion Duke Forsythia, jadi bukan hal aneh jika di pagi hari ia melihat Duke Forsythia memberi makan kelinci. Terlebih biasanya laki-laki itu juga akan menyiapkan beberapa jenis kacang atau buah untuk seekor tupai, tetapi