Masalah demi masalah dalam hidupya akibat perbuatan kakak kandungnya membawa Ana bertemu dengan Ardi bos di tempat Ana bekerja. Pertemuan Ardi dengan Ana membawa keberuntungan bagi Ardi untuk menolak perjodohan dengan pilihan ayahnya dengan alasan uang 100 jua untuk mengikat Ana. Bagaimana nasib pernikahan tanpa cinta dan tanpa restu ayah Ardi? Bagaimana jika kakak Ana membongkar sebuah rahasia besar uang selama ini disimpannya berhubungan dengan keluarga Wijaya? Ikuti kisah Ana dan Ardi dalam Bosku Suami Idaman.. Cover edit by me..
View MoreTepat pukul satu siang Ana dan Pak Raka mengikuti meeting di aula perusahaan yang dipimpin oleh Ardi suami Ana. Meeting kali ini dihadiri oleh para pemimpin atau kepala devisi dan salah satu karyawan dari setiap devisi. Ana dan Pak Raka duduk di meja bundar yang terletak di urutan nomor dua dari bagian depan. Peserta meeting dari devisi lain mulai masuk ke dalam aula yang hari ini khusus digunakan untuk meeting.Tak lama kemudian pemimpin perusahaan dan asisten pemimpin masuk ke dalam aula dengan langkah tegas dan aura yang dingin yang telah dikenal oleh karyawan yang dipimpin oleh CEO perusahaan itu. Ya. Pemimpin perusahaan itu Ardi suami Ana. Walaupun Ardi pemimpin baru atau CEO baru di perusahaan namun sikap dingin Ardi telah terkenal di kalangan karyawan perusahaan.Sang asisten CEO yang bernama Natan membuka meeting siang ini. Ana yang tampak fokus dengan laporan yang akan digunakan dalam meeting hari ini tidak menyadari jika tengah ditatap oleh pemimpin perusahaa
Ana tengah menata makanan di atas meja untuk makan malam nanti. Ya. Setelah sampai rumah Ana langsung memasak untuk makan malam nanti dengan Ardi. Walau Ana tidak tahu Ardi akan pulang jam berapa hari ini, tetapi Ana tetap menyiapkan makan malam untuk sang suami.Ardi langsung masuk rumah ketika pulang kerja. Ardi terus memikirkan bagaimana reaksi Ana ketika mengetahui jika Ardi atasannya di kantor. Ardi bernafas lega melihat Ana di ruang makan tengah asyik menata masakannya sehingga Ana tidak mengetahui jika Ardi telah pulang."Assalamu'alaikum.." ucap Ardi"Wa'alaikumsalam.." balas Ana menoleh ke Ardi"Serius banget sampai nggak dengar aku pulang.""Maaf Pak. Bapak ingin langsung mandi dulu apa gimana? Nanti saya siapkan airnya pak.""Saya ingin istirahat dulu sebentar." Ardi berjalan menaiki anak tangga menuju kamarnyaAna menganggukan kepala menjawab ucapan Ardi sebelum Ardi meninggalkannya. Ana menuju ke dapur untuk membersihkan
Ana berlari masuk ke dalam kantor lalu memencet tombol lift ketika melihat jam yang berada di pergelangan tangan menunjukan lima menit lagi waktu absen berakhir. Setelah tabung kapsul terbuka, Ana bergegas masuk lalu memencet lantai delapan dimana tempat kerjanya berada. Lift yang penuh membuat suasana panas dan sesak, namun Ana tidak menghiraukannya. Ana keluar dari lift ketika lift berhenti di lantai delapan dan bergegas menuju tempat absen finger print. Ana mendudukkan tubuh di kursi yang berada di kubikelnya setelah menyelesaikan absensi."Huh.." Ana menghela nafas lega"Lo kemana aja sih An? Tiga hari nggak masuk?" tanya Alma"Emang kenapa Al? Ada Sp buat gue?" Bukan menjawab pertanyaan Alma, Ana malah balik bertanya dengan nafas yang masih tersengal"Nggak ada An. Tapi gue jadi nambah kerjaan," tukas Alma dengan nada bercanda"Ye.. Itu kan udah resiko lo. Kalau lo nggak masuk juga gue yang kerjain semua kerjaan lo. Gue juga nggak pernah ngelu
Hari pernikahan Ardi dan Ana akan dilangsungkan hari ini di rumah pribadi Ardi yang cukup lama tidak ditempati Ardi. Ardi lebih memilih menempati apartemen daripada rumah pribadinya. Setelah meminta tolong maid yang menjaga rumahnya membersihkan rumah dan kamar yang ada dinrunahnya, Ardi membawa pakaian Ana ke rumah pribadinya tadi malam sembari menyiapkan keperluan yang diperlukan untuk hari pernikahannya.Ana tengah dirias seorang MUA terkenal yang menjadi langganan artis ibu kota dan istri pejabat tinggi di ibukota. Wajah Ana yang putih bersih alami dan cantik tidak menyulitkan bagi perias yang tengah memoles beberapa make up diwajah Ana. Make up natural di pilih oleh perias untuk menambah kesan cantik. Selesai dirias Ana memakai kebaya berwarna putih dengan taburan permata. Kebaya pengantin sederhana menjadi pilihan Ana untuk pernikahannya dengan Ardi setelah perdebatan panjang dengan Ardi ketika dibutik kemarin.Ana mengesah pelan ketika beberapa orang memintanya
Ardi mengajak Ana berkunjung ke rumah orang tuanya sekaligus mengenalkan Ana kepada orang tuanya sebagai calon istri Ardi. Ana merasakan debaran jantung berfungsi tidak normal hari ini ketika kaki jenjang Ana menginjak rumah orang tua Ardi. Ardi masuk kedalam ruang tengah diaman papa mamanya telah menunggunya.Ya. Hari ini Ardi sengaja tidak masuk ke kantor dan menyerahkan semua pekerjaan serta meeting hari ini kepada Nathan sahabat sekaligus asisten kepercayaannya. Hari ini Ardi mengkhususkan waktunya berkunjung ke rumah orang tua memperkenalkan Ana sebagai calon istri pilihannya.“Siang pa ma..” Sapa Ardi sopan sembari mencium punggung tangan papa mama“Nggak usah basa basi. Siapa wanita yang kamu bawa?” ucap papa Wijaya“Ini Ana pa ma. Ana ini papa mama. Ana calon istri Ardi pa ma.” Ardi memperkenalkan Ana kepada papa Wijaya dan mama RinaPapa Wijaya memindai penampilan Ana dari ujung kepala hingga ujung kaki
Ana berlari masuk ke kantor dengan terburu-buru takut terlambat. Alarm ponselnya yang lupa diatur membuat Ana bangun kesiangan. Ana mendudukan tubuhnya ke kursi kerjanya sebagai staf keuangan di kantornya sejak lima tahun yang lalu.“Huft..“ Ana menghembuskan nafas kasar“Habis olahraga apa lo. Ngos-ngosan gitu.“ Alma heran melihat Ana datang penuh dengan tetesan keringat“Nggak usah berisik deh lo. Gue kesiangan. Lupa pasang alarm handphone.““Kebiasaan lo iya. Makanya nikah biar ada yang bangunin.““Bodo ah.“ Ana melempar pulpen ke Alma yang menangkisnya dengan tangan“Woi. Kerja! Jangan ngrumpi mulu! Bos besar mau datang.“ Faren menghentikan perdebatan Ana dan Alma“What? Bos besar? CEO maksud lo?” Ana membelalakan matanya mendengar ucapan Faren“Siapa lagi kalau bukan CEO.“ Faren duduk dikubikelnyaMereka kembali kepekerja
Ana berlari masuk ke kantor dengan terburu-buru takut terlambat. Alarm ponselnya yang lupa diatur membuat Ana bangun kesiangan. Ana mendudukan tubuhnya ke kursi kerjanya sebagai staf keuangan di kantornya sejak lima tahun yang lalu.“Huft..“ Ana menghembuskan nafas kasar“Habis olahraga apa lo. Ngos-ngosan gitu.“ Alma heran melihat Ana datang penuh dengan tetesan keringat“Nggak usah berisik deh lo. Gue kesiangan. Lupa pasang alarm handphone.““Kebiasaan lo iya. Makanya nikah biar ada yang bangunin.““Bodo ah.“ Ana melempar pulpen ke Alma yang menangkisnya dengan tangan“Woi. Kerja! Jangan ngrumpi mulu! Bos besar mau datang.“ Faren menghentikan perdebatan Ana dan Alma“What? Bos besar? CEO maksud lo?” Ana membelalakan matanya mendengar ucapan Faren“Siapa lagi kalau bukan CEO.“ Faren duduk dikubikelnyaMereka kembali kepekerja
Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.
Comments