Share

140. Perang Malam

Pasukan Gajendra tengah memacukan kuda masing-masing untuk kembali ke tempatnya di atas perbukitan. Kuda Gajendra berhenti saat melihat Pangeran Kantata tengah duduk di atas kudanya menunggu kedatangan mereka.

“Aku tak butuh lagi dengan Pedang Perak Cahaya Merahmu,” kata Gajendra kepada Pangeran Kantata. “Minggir dari sana! Kami mau lewat!”

“Tapi kalian perlu kekuatanku untuk bersama-sama menghancurkan Nusantara!” teriak Pangeran Kantata.

Gajendra tertawa. “Dan aku tidak mau tunduk padamu! Akulah penguasa Nusantara! Dan akulah yang akan menjadi Raja di satu-satunya Kerajaan Nusantara yang kelak akan aku bangun sendiri setelah tiga kerajaan Nusantara berhasil aku hancurkan!” ancam Gajendra.

Pangeran Kantata geram medengarnya. Matanya bercahaya. Angin puting beliung mulai berdatangan. Para pengikut Gajendra tampak takut di atas kuda masing-masing. Saat Angin puting beliung membesar dan mulai mendekat Gajendra

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status