Naomi mengerutkan bibirnya dan berucap, "Aku mau minta maaf atas kejadian hari ini. Aku nggak menyangka dia bisa terluka. Aku ...."Caden menyela, "Apa kamu menemukan sesuatu?"Naomi tahu maksud Caden. Dia duduk di seberang Caden dan menilai Rayden dengan tulus, "Ternyata kondisi Rayden tidak begitu parah. Dilihat dari responsnya hari ini, Rayden cukup bijak dan pengertian."Hari ini, Rayden melindungi Naomi. Sudah jelas itu karena Naomi menjaganya selama beberapa hari ini.Hal ini menunjukkan Rayden adalah anak yang pengertian. Dia tahu Naomi memperlakukannya dengan baik, jadi dia membalas kebaikan Naomi.Naomi meneruskan, "Rayden hanya nggak suka mengungkapkan perasaannya, tapi dia paham. Sikapnya dingin. Ini ada kaitan dengan gangguan mental Rayden dan lingkungan dalam tumbuh kembangnya. Rayden mirip kamu."Caden menatap Naomi, bukannya ini berarti Naomi menganggap sikap Caden dingin? Naomi melanjutkan, "Lingkungan akan membentuk karakter seseorang. Kamu selalu bersikap dingin dan m
Ekspresi Caden menjadi muram. Dia sangat geram.....Keunggulan terbesar dari kompleks ini adalah fasilitasnya cukup lengkap. Di depan kompleks terdapat banyak toko yang menjual sarapan, buah-buahan, sayuran, dan baju.Naomi membeli daging dan sayur segar. Dia juga membeli udang, ikan, kecap, kaldu ayam, dan ketumbar.Melihat jeruk yang segar, Naomi ingin membuat jus jeruk untuk Rayden. Jadi, dia mengambil kantong plastik dan memilih jeruk.Tiba-tiba, terdengar suara seorang pria. "Kamu sudah hampir ditabrak mati, tapi masih berani mengurus Rayden! Kamu itu bodoh atau merasa bisa selamat setiap kali?"Naomi merasa gugup. Seorang pria tiba-tiba muncul di sampingnya. Pria itu memakai masker sehingga Naomi tidak bisa melihat tampangnya.Terdapat sebuah mobil mewah di tepi jalan. Jendela mobil dipasang kaca film, jadi Naomi tidak bisa melihat orang yang duduk di dalam mobil.Naomi tahu mereka pasti orang-orang yang tidak ingin Rayden sembuh. Mereka datang untuk memperingatkan Naomi.Naomi
Naomi tidak bisa berkata-kata. Untuk apa Caden begitu galak? Naomi mengerutkan bibirnya, lalu keluar.Caden menyalakan rokok dengan ekspresi muram. Dia menjawab panggilan telepon. Tony bertanya, "Rayden sudah sembuh?"Caden tidak menjawab. Tony bertanya lagi, "Kenapa begitu mendadak? Bagaimana dia bisa sembuh?"Caden yang gusar menyahut, "Tiba-tiba sembuh.""Mana mungkin?" balas Tony."Apanya yang nggak mungkin?" timpal Caden.Nada bicara Caden sangat ketus. Jadi, Tony berkata setelah terdiam sejenak, "Aku mau lihat dia sekarang.""Nggak bisa," tolak Caden. Kemudian, dia langsung mengakhiri panggilan telepon.Tony yang murka memaki, "Anak sialan!"Evano membujuk, "Pak, jangan emosi. Apa kamu nggak dengar? Pak Caden sepertinya sangat kesal. Kalau Rayden sudah sembuh, seharusnya Pak Caden merasa senang."Tony bertanya seraya menyipitkan mata, "Jadi, Caden berbohong?"Evano menyahut, "Iya. Responsnya sudah jelas menunjukkan dia berbohong.""Kenapa Caden berbohong?" tanya Tony.Evano menja
Tony menyipitkan matanya. Dia terlihat arogan. Namun, Tony tidak menjawab pertanyaan Evano. Dia hanya berujar, "Kamu hubungi dia dulu."....Sementara itu, Caden sedang merokok di ruang kerja. Dia mengernyit dan ekspresinya sangat masam. Sudah jelas dia merasa tidak senang.Steven yang tahu alasannya membujuk, "Kamu jangan marah pada Bu Naomi. Dia nggak kenal dekat dengan kita. Jadi, wajar saja kalau dia nggak memercayai kita. Bu Naomi ajukan persyaratan ini hanya untuk melindungi diri sendiri."Caden mengisap rokoknya dan tidak berbicara. Dia memang paham, tetapi dia merasa tidak senang karena Naomi tidak memercayainya.Selain itu, Caden akan kesulitan mengurus masalah acara penghormatan leluhur. Dia mengatakan Rayden sudah sembuh. Masalahnya, Rayden belum sembuh. Nanti, Caden pasti akan dipermalukan.Bukan hanya itu, Caden juga tidak punya alasan untuk menolak permintaan Tony yang menyuruh Rayden berpidato. Namun, mana mungkin Rayden bisa berpidato di atas panggung dengan kondisinya
Caden memang kesal, tetapi gerakannya menjadi lebih lembut. Steven yang berdiri di samping diam-diam mengkritik, 'Lebih baik Caden nggak usah punya mulut. Dia lebih menarik kalau bisu.'Naomi tidak berterima kasih kepada Caden setelah Caden membalut lukanya. Hal ini karena tadi Caden mengatakan Naomi manja.Naomi mencebik, dia hendak lanjut mencincang daging. Tiba-tiba, Rayden mengambil pisau di talenan. Naomi kaget, dia memanggil, "Rayden?"Rayden tidak berbicara. Dia menyerahkan pisau kepada Caden. Sementara itu, Caden tampak tidak puas.Melihat situasi ini, Steven segera mengambil pisau dari tangan Rayden dan berkata, "Biar aku saja."Selesai bicara, Steven langsung memakai celemek dan mulai mencincang daging. Rayden tidak berkomentar. Dia langsung kembali ke kamarnya.Naomi memandangi Rayden sambil termenung. Dia jarang berhubungan dengan Rayden, jadi dia tidak terlalu memahaminya.Ternyata, Rayden mengambil pisau karena kasihan melihat Naomi terluka. Naomi tersentuh. Dia berjalan
Naomi mengernyit saat teringat ucapan Steven. Selama ini, Rayden selalu ditertawakan orang lain. Rayden hanya tidak suka bicara, tetapi orang-orang mengejeknya bisu.Jelas-jelas, Rayden cuma punya gangguan mental. Namun, orang-orang mengatakan Rayden gila. Bahkan, anggota Keluarga Pangestu terus berharap Rayden mati karena masalah keuntungan.Naomi berang begitu teringat Sonia pernah menyumpahi Rayden. Di dunia ini memang ada keluarga yang tidak berperikemanusiaan."Semuanya pasti akan membaik," celetuk Naomi. Rayden melihat Naomi. Sebelum sempat merespons, Naomi sudah memeluk Rayden.Rayden gemetaran. Dia menghela napas dan wajahnya memerah. Ini adalah pertama kalinya Rayden dipeluk wanita. Rayden merasa gugup dan malu.Rayden ingin melepaskan diri dari pelukan Naomi, tetapi gagal karena Naomi memeluknya dengan erat. Rayden berucap, "Kamu ...."Naomi berjanji, "Rayden, percaya padaku. Semuanya pasti akan membaik! Aku akan membuat kamu menjadi anak yang sehat dan ceria. Aku akan membua
Naomi tertegun sejenak, lalu membalas dengan wajah memerah, "Siapa yang mesum?""Kamu," sahut Caden.Naomi sangat malu. Dia membentak, "Jangan bicara sembarangan! Aku nggak begitu! Masa aku dibilang mesum padahal cuma lihat kamu sebentar? Dasar narsistik dan nggak tahu malu!"Naomi tidak ingin mengaku. Dia berusaha membantah, lalu pergi ke dapur untuk membuat saus. Jantung Naomi berdebar kencang. Dia ingin bersembunyi.Caden mengatupkan bibirnya dan memutar bola matanya pada Naomi. Dia malas membuat perhitungan dengan Naomi.Makan siang belum selesai dimasak, jadi Caden memanfaatkan kesempatan ini untuk berbincang dengan Rayden. Caden ingin membicarakan tentang Naomi dan acara penghormatan leluhur.Rayden sedang bermain dengan Putih. Dia duduk di depan meja bundar kecil dan Putih berada di atas meja. Mereka memelototi satu sama lain.Amarah Caden sedikit mereda. Meskipun dia tidak menyukai Naomi, harus diakui kondisi Rayden beberapa hari ini memang sudah membaik. Ini semua berkat Naomi
Caden menjelaskan, "Nggak. Itu tergantung keputusan Naomi. Kalau mau, dia masih boleh jaga kamu. Seperti Yahya, Naomi juga bisa terus ikut kita. Aku akan beri dia gaji."Ekspresi Rayden menjadi muram begitu mengungkit tentang ibunya. Rayden bertanya, "Bukannya kamu bilang sudah ada kabar tentang Mama? Kapan dia pulang?"Caden mengernyit dan berbohong, "Dia masih ada urusan, jadi dia baru bisa pulang beberapa waktu lagi."Rayden bertanya, "Dia yang bilang begitu?""Iya," sahut Caden.Rayden menimpali, "Apa dia nggak suka aku?""Ha? Bukan, dia suka kamu," balas Caden.Rayden bertanya lagi, "Dia nggak merindukanku?""Dia merindukanmu," jawab Caden."Aku rasa dia nggak terlalu merindukanku," komentar Rayden dengan ekspresi sedih. Dia menoleh dan memandang ke luar jendela.Rayden mengernyit dan terlihat tidak senang. Jika ibunya sangat merindukannya, dia pasti langsung pulang untuk melihat Rayden. Memangnya masalah apa lagi yang lebih penting dari menemui Rayden?Caden tahu apa yang dipikir
Samuel lanjut bercerita, "Guru itu akan menyeka tanganku yang kotor dan memelukku sambil membacakan cerita untukku. Dia juga menyemangatiku untuk bicara, dia juga suka mencubit pipiku dan memujiku. Waktu merasa gembira, dia akan mencium keningku.""Guru itu juga akan menegakkan keadilan untukku waktu aku ditindas anak-anak lain. Setelah itu, dia akan mencari cara untuk menghiburku. Dia melarang orang lain memanggilku si Bisu dan memberiku nama baru, Lucky," kata Samuel.Samuel meneruskan, "Guru itu sangat perhatian, dia tahu aku punya masalah. Dia memberitahuku Tuhan itu adil. Kalau sekarang kamu hidup menderita, ke depannya kamu akan diberi kebahagiaan. Guru itu bilang, jangan terus terjebak dalam masa lalu yang kelam, kita harus melihat ke depan.""Guru itu juga bilang aku ini anak yang beruntung, jadi dia menamaiku Lucky. Dia berharap ke depannya hidupku akan dipenuhi keberuntungan dan lancar. Kemudian, dia sangat sedih setelah tahu Bobby dan istrinya memukulku. Dia memelukku sambil
Sebelum Naomi sempat bicara, Samuel memandangnya dan berkata, "Seperti diselamatkan dari tumpukan mayat, lalu dimasukkan ke neraka lagi. Rasanya sangat menyiksa!"Naomi terdiam. Samuel meneruskan, "Kamu nggak tahu, dulu hidupku juga sangat bahagia. Sama seperti Braden, Hayden, dan Jayden yang kamu besarkan, aku dikelilingi cinta.""Kalau nggak ada anggota Keluarga Pangestu, sekarang hidupku pasti tetap bahagia. Keluarga Pangestu menghancurkan hidupku. Mereka menyakitiku dan merebut orang yang kucintai berulang kali. Keluarga Pangestu melemparku ke neraka dan melenyapkan semua harapanku sehingga hidupku sangat menderita," lanjut Samuel.Samuel menambahkan, "Jelas-jelas mereka sudah melakukan banyak hal yang keji, tapi kenapa mereka masih bisa hidup bahagia? Mereka mencelakai orang yang kucintai dan menghancurkan hidupku. Apa aku salah kalau ingin balas dendam?"Naomi mengernyit dan bertanya balik, "Apa yang Caden lakukan padamu?"Samuel memandang lautan yang luas. Dia terlihat menderita
Samuel tersenyum. “Apa kamu terkejut aku akan begitu sadis?” Dia menunduk sembari membalikkan labu yang dipanggangnya. Kemudian, Samuel pun tersenyum. “Siapa juga yang mau jadi iblis? Semua juga karena terpaksa.”Kening Naomi berkerut. “Nggak peduli ada dendam apa di antara kamu dengan Caden dan Keluarga Pangestu, kamu nggak seharusnya melibatkan anak. Anak itu nggak bersalah!”Samuel kembali menghela napas panjang, kemudian menjawab, “Dulu kedua mataku ditutupi oleh rasa benci. Kebetulan waktu itu, aku menemukan kamu sedang mengandung anak Caden. Jadi, aku pun menyusun rencana ini. Kemudian, aku juga sekalian memanfaatkan Rayden. Kalau sekarang, bisa jadi aku nggak akan memanfaatkan anak-anak lagi.”Usai berbicara, Samuel melihat Naomi sembari tersenyum. “Mungkin kamu nggak percaya. Hanya saja, sekarang aku benar-benar sangat menyukai anak.”Kening Naomi berkerut. “Kamu menyembunyikan putriku, nggak menyerahkannya kepada kami. Bukannya kamu sudah memanfaatkan anak?”Samuel menggeleng.
Samuel berkata dengan sangat tenang, “Tenang saja, dia sangat aman. Sekarang aku akan bawa kamu untuk ketemu dia.”Usai berbicara, Samuel menunduk, lalu menuangkan teh.Ada sebuah kompor kecil diletakkan di tengah perahu. Di atasnya ada sebuah teko yang sedang memasak teh. Ada juga sedikit makanan di atasnya.Samuel menuangkan secangkir teh hangat kepada Naomi, lalu memberikannya obat.“Kalau kamu mabuk laut, kamu bisa makan 1 butir. Perjalanan kita masih ada beberapa jam lagi.”Naomi tidak mengonsumsi obat. Saat dia menunduk untuk melihat obat itu, dia menyadari pakaian di tubuhnya sudah diganti!Kedua mata Naomi terbelalak lebar. Baru saja dia hendak bertanya, Samuel berkata, “Jangan berpikir kebanyakan. Aku nggak menyentuhmu. Tadi sebelum naik perahu, aku minta bantuan seorang wanita tua untuk ganti pakaianmu.”Naomi mengerutkan keningnya. “Untuk apa kamu ganti pakaianku?”Nada bicara Samuel sangat tenang. “Biar bisa terhindar dari kejaran Caden. Teknik pengobatanmu sangat bagus. Ak
Samuel tertawa. “Aku sudah bilang tadi, Baby nggak ada hubungannya sama kamu. Aku bawa Naomi pergi juga demi Baby, nggak ada hubungannya sama kamu. Kamu jangan berpikir kebanyakan. Aku juga nggak berencana menggunakan Naomi dan Baby untuk mengancammu.”“Mengenai dendam di antara kita, kamu juga nggak usah buru-buru. Setelah aku membawa Naomi ke sisi Baby, aku masih akan kembali untuk mencarimu. Pada saat itu, tanpa perlu ditanya, aku juga akan beri tahu semuanya kepadamu. Caden, tunggu aku.”Usai berbicara, Samuel langsung memutuskan panggilan dan mematikan ponsel. Jendela mobil diturunkan. Ponsel dibuang ke luar mobil. Ponsel Naomi digilas ban mobil hingga remuk.Samuel kembali menaikkan jendela mobil, lalu lanjut mengendarai mobil. Sepertinya dia kepikiran sesuatu, keningnya pun berkerut. Sepertinya ada api yang membara di dalam tatapan Samuel. Api itu seolah-olah bisa melenyapkan segalanya! Hanya saja, Samuel berusaha memadamkan api di dalam hatinya.“Huft ….” Samuel menghela napas
Satu detik kemudian, ponsel Caden berdering. “Kak Caden, sudah terjadi masalah! Kak Naomi ditahan oleh Samuel!”Hati Caden langsung tegang. “Apa katamu?”“Tadi saat Kak Naomi turun dari lantai atas, Samuel langsung menahan Kak Naomi. Ada senjata di tangannya. Kami khawatir dengan keselamatan Kak Naomi. Jadi, kami nggak berani bertindak gegabah. Dia mengendarai mobil membawa Kak Naomi pergi. Kami lagi mengejarnya!”Jantung Caden berdetak kencang. Ekspresinya berubah. “Kirim titik posisi kalian kepada Steven!”Setelah panggilan diakhiri, Caden segera menghubungi Naomi.Ponsel Naomi masih bisa dihubungi. Hanya saja, tidak ada yang menjawab.Caden sungguh merasa panik. Dia menyuruh Steven untuk segera mengendarai mobil ke sana sembari lanjut menghubungi Naomi.Saat ini, Caden menerima panggilan dari Andrew. Dia segera mengangkatnya. “Sebenarnya apa yang terjadi? Bukannya kamu bilang Samuel di rumah? Kenapa dia bisa ada di sisi Naomi?”Andrew membalas, “Kami sudah dipermainkan Samuel. Tadi
Steven bertanya, “Ke mana perginya orang tua Lucky setelah Lucky pergi?”“Nggak tahu. Seharusnya mereka pergi menikmati hidup dengan uang hasil menjual anak mereka. Heh!”“Apa kalian tahu kabar mereka?”“Nggak tahu. Siapa juga yang peduli dengan hidup matinya mereka? Kita sudah lama nggak pernah saling berhubungan. Lucky juga nggak pernah berhubungan dengan mereka.”Steven bertanya lagi, “Kapan Lucky datang mencari kalian?”Damian membalas, “Beberapa tahun lalu. Waktu itu, kami sedang bercocok tanam. Tiba-tiba dia berdiri di hadapan kami. Kami saja nggak mengenalinya. Setelah dia memperkenalkan diri mengatakan dirinya itu Lucky, kami sungguh merasa kaget! Istriku langsung memeluknya sambil menangis.”Istrinya Damian tersenyum canggung. “Waktu itu aku terlalu emosional. Aku nggak menyangka akan bertemu Lucky lagi.”Steven bertanya, “Untuk apa dia mencari kalian?”“Kata Lucky, waktu itu kami sudah membantunya. Dia masih mengingat utang budi itu. Jadi, dia datang untuk balas budi. Dia ber
“Siapa sangka mereka akan setuju! Tadinya kami menduga, seharusnya kekasihnya Bu Wanda sudah memberi mereka uang yang sangat banyak. Itulah alasannya mereka bersedia menjual Lucky!”“Kami semua sangat meremehkan perbuatan orang tua Lucky. Hanya saja, disisi lain, kami juga bergembira atas kebebasan Lucky. Bu Wanda itu orang baik. Setelah Lucky hidup bersamanya, dia pasti nggak akan dipukul lagi. Dia akan melewati hidupnya dengan gembira.”“Tapi malah terjadi sesuatu saat Bu Wanda hendak membawa Lucky pergi! Entah bagaimana ceritanya, Lucky kelihatan sangat emosional waktu itu. Dia bagai orang gila saja, bahkan menggigit tangan kekasih Bu Wanda hingga terluka. Biasanya ketika dipukul orang tuanya, Lucky nggak emosi, juga nggak menangis. Waktu itu, dia malah tiba-tiba kehilangan kendali.”Steven dengan terpaksa menyela, “Apa yang terjadi hari itu? Kenapa Lucky bisa kehilangan kendalinya?”Damian juga merasa bingung. “Nggak terjadi sesuatu yang istimewa. Seingatku, waktu itu Bu Wanda dan
Damian mengatakan orang tua Lucky ditertawakan banyak orang lantaran tidak bisa memiliki anak. Waktu itu, orang tua Lucky sudah menikah selama 3 tahun, tetapi masih belum dianugerahkan momongan.Para penduduk desa yang tidak akur dengan mereka terus mentertawakan mereka. Ada yang diam-diam bergosip mereka berdua pasti melakukan kesalahan besar di kehidupan lampau, itulah sebabnya garis keturunan mereka terputus di kehidupan sekarang.Temperamen ayahnya Lucky tidaklah bagus. Dia merasa semua itu salah istrinya. Jadi, dia pun sering melakukan kekerasan dalam rumah tangga.Kemudian, mereka berdua pergi. Para penduduk desa mengatakan bahwa mereka pergi ke kota untuk berobat. Beberapa tahun kemudian, mereka pun kembali lagi. Kali ini, mereka pulang dengan Lucky di sisi mereka.Selama beberapa saat itu, pasangan suami istri itu merasa sangat arogan. Mereka terus memamerkan Lucky ke orang-orang! Mereka bukan hanya melahirkan anak laki-laki, anak mereka juga memiliki wajah tampan. Semakin mi