Home / Romansa / Dinikahi Calon Adik Ipar / Chapter 21 - Chapter 30

All Chapters of Dinikahi Calon Adik Ipar: Chapter 21 - Chapter 30

51 Chapters

Bab 21. Sikap Perhatian yang Membingungkan

Lapar tapi masih ingin tidur. Itulah situasi dilematis yang dihadapi Kanya pagi ini. Rasanya masih sangat mengantuk, namun perutnya juga mulai keroncongan.Jadi, setelah menelepon editornya, Kanya menyusul semua orang yang tengah menikmati sarapan di restoran. Jalannya agak sempoyongan, efek kantuk yang belum sepenuhnya hilang meski sudah cuci muka.“Mau makan apa? Biar saya ambilkan,” kata Vera dengan penuh perhatian.Vera tertawa kecil melihat Kanya yang duduk di sampingnya sambil menguap berulang kali. Ketimbang Kanya kenapa-kenapa saat memilih menu sarapan buffet, pikirnya, lebih baik dia saja yang berkeliling mengambilkan makanan untuk sang penulis.Kanya menggelengkan kepala, menolak halus tawaran Vera. Dia merasa cuma perlu duduk sebentar lagi sebelum berkeliling dan mengambil makanan sendiri.Namun, tiba-tiba seorang chef mendatangi meja yang ditempati Kanya, menyapa semua orang dengan senyum ramah.“Perkenalkan, saya Darwin Santosa, executive chef yang bertanggung jawab atas
last updateLast Updated : 2025-02-23
Read more

Bab 22. Sena Selingkuh?

Kanya sangat familiar dengan perawakan Sena. Setelah hidup bersama selama beberapa tahun, Kanya bahkan bisa mengenali Sena meski hanya kelihatan punggungnya dari kejauhan.Begitu pula dengan apa yang dia lihat saat ini. Meski cuma sebagian wajahnya yang terlihat dari samping, Kanya tak mengalami kesulitan sedikit pun. Bahkan tanpa berpikir dua kali, dia tahu bahwa orang itu adalah Sena.Bukan hal aneh melihat Sena bermain golf. Lebih dari sekedar olahraga, golf merupakan alat penting untuk membangun jaringan sosial dan hubungan profesional di kalangan pebisnis. Jadi, Sena pun sering bertemu dengan rekan bisnisnya sembari melakoni olahraga elit tersebut.Namun, sejak kapan Jingga menjadi rekan bisnis Sena? Mengapa suaminya ada di lapangan golf yang sama dengan sang mantan?
last updateLast Updated : 2025-02-24
Read more

Bab 23. Jangan Ganggu Kanya!

“Hubungan kita berakhir karena kamu selingkuh, Jingga. Lupa?”Fakta yang selalu terasa menyebalkan setiap kali diungkit, tapi itulah kenyataannya. Tiga tahun yang lalu, hubungan Sena dan Jingga kandas karena orang ketiga.Bukan Sena yang selingkuh, melainkan Jingga.Ironisnya, ketika kata perpisahan akhirnya terucap, Sena sebenarnya sudah mengetahui perselingkuhan sang kekasih sejak hampir setahun sebelumnya. Hanya saja, ia pilih menutup mata. Setiap kali tak sengaja mendapati chat mesra Jingga dengan si selingkungan, Sena selalu memaksa dirinya untuk berpikir bahwa wanitanya cuma khilaf sesaat. Puncaknya, malam itu, Sena memergoki Jingga bermesraan dengan pria lain di apartemennya. Sena datang tanpa pemberitahuan karena memang niatnya kejutan. Keduanya sudah sepekan tidak bertemu karena kesibukan Sena yang mendadak harus lebih serius membantu keluarganya mengurus perusahaan. Namun, siapa sangka justru dirinya yang menerima kejutan dari Jingga. Tubuh Sena seketika membeku ketika me
last updateLast Updated : 2025-02-24
Read more

Bab 24. Belajar Seni Menghadapi Pelakor

“Efek PMS?”“Iya, kayaknya cuma efek PMS. Setiap kali mau tanggalnya, kadang kita jadi aneh begitu, kan?”Vera masih mengkhawatirkan kondisi Kanya setelah apa yang terjadi di hotel kemarin. Vera semakin cemas karena penulisnya itu tidak bisa dihubungi sejak pagi.Menjelang tengah hari, Kanya akhirnya memberi kabar, mengaku baru bangun. Merasa lapar dan terlalu enggan untuk memasak sendiri, Kanya pun mengajak Vera makan siang bersama di kafenya.“Jadi, kemarin itu Mas Sena nggak bales chat yang aku kirim sejak habis sarapan. Sebenarnya aku tahu dia lagi ketemu rekan bisnisnya, tapi efek PMS memang beda. Langsung merasa nggak dicintai sama semua orang di seluruh dunia.”Vera mengernyit tak percaya. “Beneran?” selidiknya.Tentu saja Kanya bohong. Datang bulannya mungkin baru dimulai dua pekan lagi, jadi masih terlalu dini untuk mengambinghitamkan sindrom pramenstruasi. Biarpun begitu, Kanya tidak mungkin mengatakan masalah sebenarnya, kan?Jadi, Kanya menepis keraguan Vera dengan terseny
last updateLast Updated : 2025-02-25
Read more

Bab 25. Drama Istri Pundung

Kanya berdiri di samping mobilnya. Tangannya tampak bersedekap menunggu. Perempuan itu hanya diam, tetapi Sena tahu apa yang harus segera ia lakukan.Sena buru-buru lari menuju kendaraan roda empat tersebut, lalu membukakan pintu untuk istrinya tanpa berkata apa-apa. Kanya pun masuk mobil tanpa sepatah kata.Namun, saat merasa dirinya sudah duduk dengan cukup nyaman, perhatian Kanya jatuh pada tangan kiri Sena yang sesaat masih tertahan di bagian atas pintu mobil.Memang saat Kanya hendak masuk tadi, tangan Sena terangkat begitu saja. Refleks, seolah sudah biasa.“Kebiasaan baru?”Kanya menggumam pelan begitu Sena menutup pintu di sisinya. “Atau, aku yang baru tahu?” lanjutnya sambil mengamati Sena yang tampak berjalan cepat mengitari bagian depan mobil.Nyatanya, itu merupakan gerakan kecil yang selalu Sena lakukan saat bersama Kanya. Mau seburu-buru apa pun, ia akan tetap memastikan kepala istrinya tidak terbentur ketika masuk mobil.Begitu duduk di kursi kemudi, Sena langsung bers
last updateLast Updated : 2025-02-26
Read more

Bab 26. Perang Dingin

Kanya tidak terlalu tertarik bekerja di perusahaan keluarganya. Dia merasa tak punya kemampuan berbisnis yang mumpuni. Pernah coba-coba belajar mendesain produk, tetapi hasilnya juga buruk. Kanya cukup jago soal teknik menulis konten pemasaran dan pernah berkontribusi banyak dengan kemampuan tersebut. Namun, setelah buku pertamanya meledak di pasaran, dia kesulitan membagi fokus antara pekerjaan di perusahaan dan proyek menulis buku.Setelah menikah, Kanya tak menyangka bahwa dirinya ternyata berbakat menjadi brand ambassador. Terima kasih kepada viralnya kisah cinta Kanya dan Sena yang berbuah popularitas instan. Kanya jadi bisa bantu mendongkrak penjualan produk Gayatri Silver, sekaligus membuat buku-bukunya semakin laris manis.“Bros ini cantik, tapi rasanya terlalu besar. Bikinannya siapa, deh?” Kanya bicara sendiri sambil bercermin di kamar. Bros perak yang mesti dipakainya hari ini memang kelihatan cukup besar. Biar penampilannya secara keseluruhan tidak terkesan berlebihan, a
last updateLast Updated : 2025-02-27
Read more

Bab 27. Abaikan atau Baikan?

“Kenapa kita harus berhenti saling mengabaikan?”Kanya jelas terdengar menuntut penjelasan. Namun, dia juga sudah punya jawabannya sendiri.“Selama ini, semuanya berjalan cukup baik karena aku dan Mas Sena fokus dengan kehidupan masing-masing. Silakan koreksi kalau ternyata aku salah.”Sena tak ingin menyela, seakan tahu kalau masih banyak yang ingin Kanya katakan. Dia hanya diam, memerhatikan istrinya bicara.“Bukankah saling mengabaikan adalah cara terbaik untuk mempertahankan pernikahan tanpa cinta ini? Kita bisa menjalaninya secara profesional karena tidak terikat secara emosional.”Kanya mengalihkan pandangan. Dia merasa tidak nyaman dengan cara Sena menatapnya.Hangat. Bahkan, terlalu hangat.Tatapan sehangat itu mestinya hanya ada ketika mereka bersandiwara, tetapi siapa yang hendak Sena tipu sekarang? Tidak ada siapa pun saat ini, jadi untuk apa Sena bersikap seolah mencintainya begitu?“Aturan itu masih berlaku, kan, Mas?”“Aturan yang mana?”“Katamu, sebagai istrimu, aku bis
last updateLast Updated : 2025-02-28
Read more

Bab 28. Teman Curhat Bos

Sena tersenyum melihat beberapa foto yang diunggah Kanya di media sosial pagi ini. Takarir dari unggahan itulah yang digunakan Zidan untuk mengolok-ngolok dirinya tadi.Kanya mengunggah foto makanan yang mereka santap pagi ini. Sesuai permintaan istri, Sena membuat gudangan—urap sayur khas Jawa, ayam goreng ungkep, dan nasi merah. Sungguh menu sarapan yang terbilang repot bikinnya, tetapi Sena tetap bersedia memasak itu semua.Untung saja ada toko sayur 24 jam yang melayani belanja daring langganan Kanya. Semua bahan yang dibutuhkan bahkan dapat diantar ke rumah mereka sebelum matahari terbit sehingga bisa langsung Sena eksekusi.Selain foto makanan, Kanya juga mengunggah foto Sena saat memasak yang sengaja dipotret dari belakang.‘Foto punggung lagi tren, Mas. Pasti nanti banyak yang komentar cakep soal bahu lebarmu.’Senyuman Sena melebar karena teringat apa yang diucapkan Kanya sebelum memotret dirinya. “Akhirnya Bapak Bimasena Wardana senyum. Saya ikut bahagia lihatnya, Pak.” Se
last updateLast Updated : 2025-03-01
Read more

Bab 29. Mertua Idaman

Beberapa bulan terakhir, Zidan hampir setiap hari melewati jalan yang sama. Sejak didapuk menjadi general manager untuk salah satu hotel milik Pandega Group itu, Zidan mau tak mau jadi sangat akrab dengan wilayah pesisir pantai selatan Yogyakarta.Idealnya memang Zidan pindah sementara ke dekat hotel. Namun, berbekal keyakinan bahwa dirinya tak akan lama ditugaskan di sana, dia memilih tetap tinggal di rumah pribadinya—sebuah hunian mewah di pinggiran kota. Kendati sudah sekian bulan berlalu, Zidan sangat jarang mau menyetir sendiri. Alasannya sederhana: melelahkan. Lagipula, perusahaan sudah menyediakan fasilitas kendaraan dinas lengkap dengan sopir pribadi. Bukankah sayang jika tidak dimanfaatkan?Hari ini pun, Zidan tak mungkin sudi memegang kemudi jika bukan Sena yang menyuruh.“Bisa-bisanya nyuruh temennya nyetir, sementara dia enak-enak tidur,” gerutu Zidan.Pria itu melirik Sena sekilas, lalu menghela napas panjang sebelum kembali fokus menyetir.‘Setelah tiga tahun, dia yakin
last updateLast Updated : 2025-03-02
Read more

Bab 30. Bahu yang Sangat Nyaman

Tugas penting yang Kanya emban sore ini adalah membuat adonan klepon. Sebenarnya tidak sulit, tetapi Kanya tetap berusaha melakukannya dengan cermat agar klepon yang dihasilkan nantinya memiliki tekstur kenyal dan lembut.Desi sempat mewanti-wanti agar Kanya tidak menguleni adonan dengan menekannya terlalu keras. Uleni pelan saja hingga adonan kalis dan bisa dibentuk.Namun, gara-gara terkejut oleh pertanyaan ibu mertua, Kanya tanpa sadar meremas kuat adonan dengan kedua tangannya.“Ngidam …?” Kanya mengulang satu kata dari pertanyaan mertuanya dengan ragu.Desi tertawa kecil, menyadari keterkejutan menantunya. “Kamu tiba-tiba pengin banget makan sesuatu. Bisa beli, tapi kamu maunya Sena yang bikin. Spesifik banget lagi, minta rasanya harus seenak buatan Mama.”“Kamu kayak orang ngidam, Kanya. Hamil, ya?” tembak Desi sambil menyenggol Kanya dengan tatapan menggoda.Kanya bingung harus bagaimana menanggapinya. Hamil? Jelas tidak mungkin. Bercinta dengan Sena saja belum pernah, mustahil
last updateLast Updated : 2025-03-03
Read more
PREV
123456
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status