Tangan Jack semakin lancang, bergerak turun hingga menyentuh pinggang Sophia. Sentuhan itu membuat tubuh Sophia menegang, dan tanpa pikir panjang, ia menepis tangan Jack dengan kasar. "Cukup!" Sophia berseru, suaranya nyaris tenggelam oleh dentuman musik. Tanpa menunggu reaksi Jack, ia segera melangkah keluar dari lantai dansa, menembus kerumunan orang yang masih asyik bergerak mengikuti irama. Anne yang melihat Sophia pergi segera menyusulnya, begitu juga dengan Jack yang tampak kebingungan. "Sophia, kenapa kau berhenti?" tanya Anne saat sudah duduk di sampingnya di salah satu sofa lounge klub. Sophia menghela napas dalam, mencoba meredakan kekesalannya. "Aku tidak suka menari," jawabnya singkat. Anne menoleh ke arah Jack dengan tatapan selidik. "Hey, Jack, apa yang kau lakukan pada Sophia?" Jack mengangkat kedua tangannya seolah tak bersalah. "Aku hanya mengajarinya menari, itu saja." Anne menghela napas dan menggelengkan kepalanya. "Sudahlah, kalau Sophia tidak in
Huling Na-update : 2025-02-28 Magbasa pa