Sarah terpaku mendengar celetukan Andi yang begitu spontan. Wajahnya terasa memanas, dan tanpa sadar, ia melirik Raka untuk melihat reaksinya. Namun, ekspresi Raka justru semakin tak terbaca. Pria itu hanya diam, mengalihkan pandangan ke arah lain, seakan mencoba mengabaikan ucapan Andi."Cemburu?" gumam Raka kemudian dengan suara rendah, namun cukup jelas untuk didengar oleh Sarah dan Andi. "Apa alasan saya untuk merasa cemburu, Pak Andi?" tanyanya, sedikit sinis.Andi terkekeh pelan, sementara Sarah hanya bisa menunduk, berharap suasana cepat kembali normal. “Saya cuma bercanda, Pak. Lagian Anda dan Bu Nadia sudah cocok” ujar Andi sambil tersenyum simpul. Lalu, ia melanjutkan pekerjaannya tanpa menggali lebih lanjut soal itu.Selama beberapa menit, mereka bertiga melanjutkan pekerjaan dengan suasana yang sedikit canggung. Raka sesekali melirik Sarah, namun segera mengalihkan pandangannya saat ia sadar tengah diperhatikan.Setelah pertemuan pagi yang cukup intens, suasana di antara R
Terakhir Diperbarui : 2024-11-14 Baca selengkapnya