Dewa Obat menatap benda yang masih tertutup kain lusuh itu. Sebuah desahan halus keluar dari bibirnya ketika ia mendekat, lalu berjongkok di hadapan peti yang tampak misterius itu. Dengan perlahan, ia menarik dan membuka kain lusuh yang membungkusnya, memperlihatkan sebuah peti mati yang indah, berkilauan dalam nuansa ungu muda yang memancar lembut dari permukaannya.Ren Hui, yang baru saja selesai dengan pekerjaannya di dapur, ikut mendekat sekilas. Namun, hanya dengan lirikan tak peduli, ia kembali ke kesibukannya, membawa hidangan yang baru dimasaknya ke meja makan yang biasa mereka gunakan. "Guru!" Yue Yingying berseru saat ia memasuki ruangan, diikuti oleh Junjie dan Song Mingyu. Hanya Baihua yang kini berjaga di teras. Rubah putih itu berbaring di lantai teras dengan santai."Eh, Yingying, bantu aku menariknya," ujar Dewa Obat sambil menunjuk peti mati itu. Tanpa ragu, ia meminta bantuan muridnya untuk menggeser benda berat tersebut.Namun,
최신 업데이트 : 2024-09-21 더 보기