Setelah menangis beberapa saat di dalam pelukan Caden, Naomi baru mulai merasa tenang. Dia menarik napas dalam-dalam, kemudian berkata pada Caden, “Cewek yang tadi itu adikku. Dia itu anak kandung dari orang tua asuhku. Sudah bertahun-tahun kami nggak berjumpa, ketika bertemu tadi, aku jadi emosional. Aku … hubungan aku sama mereka nggak bagus.”Caden memeluk Naomi, lalu mencium keningnya sembari mengusap kepalanya. Dia tidak banyak bertanya dan tidak banyak berbicara.Semua yang dialami Naomi di dalam Keluarga Tandi adalah luka di hatinya. Naomi ingin mencurahkan rasa penat di hatinya. Jadi, Caden pun mendengar dengan tenang. Dia akan menjadi pendengar setia Naomi.Jika Naomi tidak ingin mengatakannya, Caden juga tidak akan sengaja membuka luka lama Naomi, nantinya malah akan membuat Naomi bersedih lagi.Dengan terisak-isak, Naomi mencurahkan isi hatinya. “Waktu aku berumur 8 tahun, aku pulang sekolah dengan memikul tas ranselku. Baru saja aku masuk ke rumah, aku pun ditampar oleh Pap
Last Updated : 2024-11-14 Read more