“Bagaimana? Sudah bisa dihubungi?”“Be-belum, Pak.”Zahra menunduk, ia tak tahu lagi harus beralasan apa karena sedari kemarin Bapaknya terus menanyakan hal itu.“Jika kamu bersikeras mau merawat anak itu, Silakan keluar dari rumah ini. Bapak tidak mau melihat anak haram itu berada di sini!” ucap Pak Sarip tegas.“Jangan seperti ini, Pak, Zahra anak kita, kan?” Bu Sumi mencoba bernegosiasi dengan suaminya. Meski ia kecewa, tapi sebagai seorang Ibu tentu tak rela jika melihat anaknya di usir dari rumah. Lagi pula ia juga memikirkan bagaimana cara Zahra menghidupi dan membesarkan anak itu di luar sana.“Tapi dia sudah melempar kotoran di muka kita, Bu. Bapak kecewa sama dia, Bu. Bertahun-tahun Bapak banting tulang demi membiayai sekolahnya, malah ini balasan yang dia berikan untuk kita, Bu. Bapak enggak sudi punya anak gadis murahan seperti dia!” Pak Sarip menunjuk wajah Zahra.Air mata Zahra akhirnya luruh, ternyata dia telah sala
Read more