Home / Romansa / Istri Eksklusif sang CEO / Chapter 81 - Chapter 90

All Chapters of Istri Eksklusif sang CEO: Chapter 81 - Chapter 90

112 Chapters

Bab 81. Test Drive

Charlene berdiri di depan pintu kamar Lee dengan perasaan cemas. Entah bagaimana ia harus menghadapi Lee pagi ini setelah tadi malam menginjak kaki pria itu dengan sengaja. Semalam, Charlene sempat berpikir kalau Lee akan mendatangi kamarnya dan memaksanya untuk membuka pintu.Namun, nyatanya Lee tidak melakukan hal itu. Akan tetapi pada pagi ini, ia sudah pasti tidak bisa menghindari Lee lagi. Jadi akhirnya ia menekan tombol bel di pintu kamar Lee. "Masuk." Terdengar suara Lee dari layar di samping pintu. Charlene menekan handle pintu dan dengan perlahan melangkah masuk ke dalam kamar. Ia melewati lorong hingga akhirnya menemukan Lee yang berdiri dengan posisi membelakanginya, sedang mengenakan kemeja.Seakan menyadari kehadiran Charlene, pria itupun berbalik. Charlene bergegas melintasi ruangan untuk membunuh jarak yang ada di antara mereka. Sesekali ia melirik Lee yang tidak sekalipun melepaskan pandangan darinya.Pria itu belum mengancingkan kancing kemejanya sama sekali. Begit
last updateLast Updated : 2024-06-11
Read more

Bab 82. Sama-sama Tertarik

"T-test drive? Te-tetapi aku tidak berencana untuk membeli mobil. Lagi pula, dapat uang dari mana untuk membeli mobil." Lee menaikkan sebelah alisnya. "Jangan berpura-pura tidak mengerti maksudku, Sweetheart. Kau tahu kita sedang membahas apa." Charlene meneguk salivanya. Ia tidak sadar jika dirinya mundur selangkah. Ia membisu beberapa saat. Sedang menimbang antara ingin tetap berpura-pura bodoh tidak tahu apa maksud ucapan Lee atau mengakui tuduhan pria itu. "Ngg ... te-tetapi kita hanya menikah kontrak, bukan menikah karena cinta.""Apa itu menjadi masalah?"Charlene mundur selangkah lagi. Kali ini ia membuat Lee maju selangkah."Bukankah yang terpenting adalah kedua belah pihak suka sama suka? Tanpa pemaksaan," ucap Lee."A-apa itu artinya Anda—kita—akan—."Charlene melemparkan pandangannya ke arah ranjang Lee sembari mundur dua langkah dan Lee membalasnya dengan maju dua langkah. Charlene melempar tatapan horor ke arah pria itu. "Kenapa tidak? Kau tertarik padaku dan aku
last updateLast Updated : 2024-06-12
Read more

Bab 83. Masih Asistenku, Belum Jadi Istriku

"Yang Axel berikan padamu," jelas Lee. Charlene yang masih merasa linglung, butuh waktu beberapa saat untuk mencerna ucapan Lee. "O, iya!" jawab Charlene dengan semangat. "Cincin itu ada di kamarku. Aku akan mengambilnya sekarang!" Ini adalah kesempatan yang bagus bagi dirinya untuk melarikan diri dari kamar Lee. Demi Tuhan ... ia butuh pasokan udara yang lebih banyak karena berbagi oksigen bersama Lee di kamar pria itu, telah membuatnya sesak napas. Charlene buru-buru berlari keluar dari kamar Lee diiringi oleh tatapan Lee yang tampak sedang memikirkan sesuatu. Begitu tiba di kamarnya, Charlene melangkah ke arah meja di depan sofa, tempat di mana ia meletakkan sebuah kotak berukuran sekitar 40x40 sentimeter. Ia sudah menaruh semua barang-barang pembelian Axel ke dalam kotak tersebut tadi malam, termasuk dengan cincin yang pria itu berikan. Charlene lantas mengangkat kotak tersebut dan membawanya keluar kamar.Saat tiba di luar kamar, ia meletakkan kotak tersebut ke atas lantai ag
last updateLast Updated : 2024-06-14
Read more

Bab 84. Kami tidak Berkencan

Charlene masih sibuk memikirkan ucapan Lee ketika mereka tiba di kantor. Ia bahkan tidak mendengar Rebecca yang menyapa Lee karena separuh nyawanya entah berada di mana."Selamat pagi, Tuan Montana." Lee mengangguk singkat. "Nona Frost sudah menunggu Anda di dalam," lanjut Rebecca."Terima kasih, Nona Roberts"Pria itu berlalu dari hadapan Rebecca dengan diekori oleh Charlene yang pikirannya entah melayang ke mana. Rebecca yang melihat Charlene, hanya menatap rekan kantornya itu dengan pandangan bingung. Namun, ia juga tidak berniat mengganggu Charlene.Sementara itu, Lee telah memasuki ruang kerjanya. Hal pertama yang pria itu lihat adalah sosok seorang wanita cantik. Tampak Winter langsung berdiri dari sofa yang didudukinya lengkap dengan senyum yang terulas di wajah wanita itu.Pada saat ini, Charlene masih belum menyadari kehadiran Winter. "Selamat pagi, Lee," sapa Winter dengan suaranya yang terdengar lembut. Lee melintasi ruangan sembari berkata," Selamat pagi, Winter." Pa
last updateLast Updated : 2024-06-15
Read more

Bab 85. Bukankah Kalian Tidur Bersama?

Charlene melirik ke arah Lee, kemudian kembali menatap Winter. "Kenapa kau terlihat kaget seperti itu?" tanya Winter. "Apa kau juga tidak percaya dengan apa yang aku katakan barusan?" Charlene menggeleng."Tidak, bukan seperti itu. Hanya saja, kenapa aku harus tahu mengenai hal ini? Memangnya apa hubungannya denganku?" Winter kembali menyunggingkan senyum."Jelas ada hubungannya denganmu. Lee bilang kalau kalian akan menikah, tetapi kau tidak percaya padanya bahwa kami tidak berkencan," jelas Winter, to the point. Charlene kembali melirik Lee. Andaikan tidak ada Winter di sana, ia pasti akan kembali bertengkar dengan bosnya karena telah melibatkan Winter ke dalam masalah mereka."Bukan begitu. Aku bukan tidak percaya," kilah Charlene.Winter mengamati wajah Charlene. Ia merasa melihat keraguan di sana. Selain itu, ada satu hal lain yang juga ia lihat dan berhasil menarik perhatiannya. "Apa kau membuatnya menangis karena masalah ini?" selidik Winter yang ditujukan pada Lee. Charl
last updateLast Updated : 2024-06-16
Read more

Bab 86. Kencan Lee dan Winter (Flashback Part 1)

*Flashback on* Lee turun ke lantai bawah Universe Hotel and Apartments dan segera memasuki mobilnya setelah berpesan pada Charlene kalau gadis itu boleh keluar dari penthouse hanya atas seizin dirinya atau pada kondisi darurat saja. Tatapan Lee lantas tertuju pada sebuket bunga matahari yang tergeletak di samping kursi yang didudukinya. Well, Lee baru tahu kalau wanita yang akan berkencan dengannya malam ini, menyukai bunga matahari.Pria itu lantas tersenyum samar. Ia memang hanya melihat sekilas profil wanita itu. Winter Frost, seorang pebisnis wanita yang sukses.Sungguh menarik. Hal itulah yang membuat Lee tanpa berpikir panjang langsung menelepon Charlene dan meminta gadis itu untuk menyiapkan bunga kesukaan Winter. Lee tidak akan membiarkan kencan malam ini gagal.Ia harus bisa merebut hati Winter Frost dan jelas kesan pertama merupakan hal yang sangat penting. "Kita berangkat sekarang, Tuan?" tanya Marvin yang berada di balik kemudi. "Iya, kita berangkat sekarang." "Apa
last updateLast Updated : 2024-06-17
Read more

Bab 87. Kencan Lee dengan Winter (Flashback Part 2)

Lee mengulas senyum tipis. "Ada satu hal yang perlu kau ketahui, kalau kencan ini diatur oleh asistenku," ujar Lee. Winter menatap Lee beberapa saat. Dari ucapan Lee, ia bisa menduga jika pria itu akan menolaknya. Tentunya Lee akan mengatakan hal itu secara halus. "Kenapa tidak kau katakan secara langsung saja, kalau kau tidak tertarik dengan wanita yang memiliki lima orang anak?" tembak Winter.Lee kembali tersenyum dengan ekspresi tenang. Wanita di hadapannya ini memang benar-benar tidak suka membuang waktu. "Biar aku selesaikan dulu perkataanku." Winter kali ini tidak menyela. Ia memberi kesempatan pada Lee, seperti yang pria itu minta. "Kau wanita yang menarik. Tetapi sebelum aku mengetahui bahwa kau memiliki lima orang anak, aku memang tidak berniat untuk menjalin hubungan asmara denganmu," aku Lee. Winter tertegun mendengar pengakuan Lee, tetapi detiknya berikutnya ia tampak tersenyum jenaka bercampur lega. Lee menatap wanita itu dengan perasaan bercampur heran. Ia pik
last updateLast Updated : 2024-06-18
Read more

Bab 88. Bosmu Menyukaimu

Charlene tertegun setelah mendengar cerita Winter."Jadi ... malam itu, kalian tidak tidur bersama?"Charlene masih sulit untuk mempercayai apa yang Winter katakan. Namun, Winter sama sekali tidak merasa tersinggung. Wanita itu menggeleng sembari melempar senyumannya ke arah Charlene. "Tidak.""Tetapi keesokan harinya Anda datang ke sini dan aku jelas mendengar pembicaraan Anda dengan Tuan Montana kalau kalian ingin melanjutkan apa yang terjadi pada malam sebelumnya."Tawa Winter meluncur dengan bebas dari bibirnya setelah mendengar apa yang Charlene katakan. Butuh beberapa saat bagi Winter untuk bisa meredam tawanya."Iya, tentu saja melanjutkan pembicaraan bisnis kami pada malam sebelumnya," jelas Winter. "Bisnis dalam arti sesungguhnya, bukan seperti apa yang kau pikirkan."Charlene menekuk bibirnya sembari termangu. Ia lantas melempar tatapan penuh pengamatan ke arah Winter. Jelas sekali ia masih belum 100% mempercayai apa yang Winter sampaikan.Charlene masih punya satu amunisi
last updateLast Updated : 2024-06-19
Read more

Bab 89. Mungkin

"Me-menyukaiku?" Itu adalah hal yang tidak mungkin terjadi. Bagaimana mungkin Lee menyukainya? Mereka bahkan seperti tokoh kartun tikus dan kucing. "Jadi kau benar-benar tidak tahu?" tanya Winter tidak percaya.Ia pikir Charlene hanya sedang berpura-pura tidak mengerti. Namun, Charlene menggeleng lagi. Gadis itu terlihat benar-benar tidak tahu. "Tidak. Itu tidak mungkin, Nona. Anda tahu, kami selalu bertengkar hampir setiap saat. Itu membuatku tidak tahan," aku Charlene."Mungkin Tuan Montana pun merasakan hal yang sama." Charlene mencoba melihat dari sisi Lee juga.Winter lantas mengangkat telunjuknya mengarah ke atas, kemudian menggerakkannya ke kiri dan ke kanan. "Kau salah besar lagi. Kalau Lee tidak menyukaimu, untuk apa dia akan menikahimu?" "Aku—."Charlene membuka mulutnya untuk menjawab, tetapi ia urung melakukannya kala teringat kalau tidak ada seorang pun yang boleh tahu jika dirinya dan Lee hanya akan menikah kontrak. "Kenapa?" Charlene menggeleng. "Tidak, tidak
last updateLast Updated : 2024-06-21
Read more

Bab 90. Pantas Saja Terasa Familiar

Lee jelas tidak puas mendengar jawaban Charlene, padahal ia sudah melibatkan Winter untuk membantunya. Charlene memang memiliki alasan kenapa dirinya menjawab 'mungkin saja'. Namun, ia tidak akan mengatakan apa alasannya pada Lee.Setidaknya untuk saat ini. Tidak mungkin ia menanyakan pada bosnya itu mengenai malam di mana pertama kali Lee berkencan dengan Winter dan pulang dengan noda lipstik yang menempel pada kemeja pria itu, serta beberapa tanda merah di leher. Lee pasti akan menggodanya jika Charlene sampai menanyakan hal tersebut.Well, Charlene memang sangat penasaran. Semakin ia berusaha untuk mengabaikan hal itu, semakin besar pula rasa penasarannya. Winter memang sudah menyarankan padanya agar menanyakan hal itu secara langsung pada Lee."Bisa saja kau menyuruh Nona Frost untuk mengarang cerita," tuding Charlene."Memangnya keuntungan apa yang aku dapatkan dengan menyuruh Winter berbohong?""Agar aku bersedia menikah dengan Anda, sehingga Anda bisa menyelesaikan utang budi k
last updateLast Updated : 2024-06-22
Read more
PREV
1
...
789101112
DMCA.com Protection Status